Brilio.net - Penyuka kisah drama televisi saat ini mendapatkan pilihan tontonan. Tak melulu menyaksikan drama Korea (drakor), kini mereka juga dapat menikmati romansa kisah drama Turki. Kedekatan budaya sebagai sesama negara muslim, kekuatan cerita yang memuat konflik yang cukup kuat, hingga figur pemeran berparas Euro Asia yang tampan dan cantik, menjadikan drama Turki cukup digemari pemirsa televisi di Indonesia.

Nah setelah sukses menayangkan cerita Hercai, NET kembali menghadirkan sebuah drama Turki terbaru berjudul Zalim yang ditayangkan mulai 8 Maret 2021, setiap SeninMinggu, pukul 18.00 WIB.

Drama Turki Zalim  2021 brilio.net NetTV

Zalim berhasil menyita perhatian penggemar dizi (istilah Turki untuk serial drama televisi) di berbagai negara, bahkan disebut sebagai drama Turki populer yang menjadi perbincangan paling hangat di media sosial sepanjang 2020.

Zalim sempat menjadi perbincangan hangat publik dengan dukungan sejumlah bintang ternama Turki dan latar cerita kota Istanbul yang memiliki panorama eksotik. Tentu rasanya wajar bila penggemar drama di Indonesia cukup menantikan kehadiran dizi populer Zalim ini, ungkap Direktur Programming NET Yeni Anshar.

Drama Turki Zalim  2021 brilio.net

Drama romansa besutan sutradara asal Turki Cevdet Mercan dan penulis skenario Sirma Yanik ini mengangkat kisah kehidupan pria Istanbul bernama Nedim (Berker Guven) yang memiliki keterbatasan fisik. Ia tinggal bersama keluarga pengusaha sukses, Agah Karacai (Fikret Kuskan), yang tak lain merupakan pamannya.

Agah mendapatkan amanah menjaga Nedim yang mendapatkan warisan harta melimpah dari ayahnya yang terbunuh beberapa tahun lalu. Agah yang telah merawat keponakannya tersebut sadar kondisi kesehatannya semakin kurang baik. Ia punbermaksud mencarikan istri untuk Nedim yang lumpuh karena anak istrinya tidak terlalu peduli dengan keadaan Nedim. Bahkan Seniz Karacay (Mine Tugay) yang merupakan istri Agah memiliki ambisi menyingkirkan Nedim dari keluarga Karacai.

Drama Turki Zalim  2021 brilio.net

Lewat bantuan pelayannya, Agah dipertemukan dengan figur perempuan paruh baya bernama Seher (Deniz Ugur) dari kota kecil Antakya, tempat Agah berasal. Seher ingin sekali mengubah nasibnya dengan pindah ke Istanbul untuk bekerja sebagai pelayan pada keluarga Karacai yang dikenal kaya.

Seher tak mengetahui bahwa kedatangannya ditunggu agar salah satu putrinya, Cemre (Sera Kutlubay) yang bekerja sebagai perawat dan Ceren (Bahar Sahin), mau menikah dengan Nedim yang lumpuh. Ceren mengira akan dinikahkan dengan anak Agah Karacai yang tampan bernama Cenk (Ozan Doluney).

Drama Turki Zalim  2021 brilio.net

Dia tidak mengetahui bahwa dirinya akan dijodohkan dengan Nedim yang memiliki keterbatasan fisik. Kehadiran Seher dan putri-putrinya di Istanbul tak hanya berdampak pada kehidupan mereka sendiri, namun juga mempengaruhi kehidupan dan ambisi keluarga Karacai yang cukup terpandang karena kekayaannya.

Di negara asalnya, Zalim dikenal dengan judul asli Ruthless City: Zalim Istambul. Drama ini berhasil masuk nominasi dalam ajang penghargaan bergengsi hasil polling masyarakat di Turki, Golden Palm Awards 2020 untuk kategori Best TV Series.

Drama Turki Zalim  2021 brilio.net

Selain terbilang menjadi dizi terlaris di Turki, Zalim juga berhasil memikat perhatian penggemar drama manca negara, seperti Amerika Serikat, Spanyol, Denmark, Jerman, Italia, Inggris, Peru, Polandia, Belanda, Rusia, Hungaria, hingga Amerika Latin: Brasil dan Meksiko.