Brilio.net - Zaman sekarang, bisnis kuliner mulai banyak digandrungi orang banyak, apalagi kota-kota besar Indonesia. Sepanjang jalan, para pebisnis bak berlomba-lomba memberikan sajian terbaiknya, baik itu restoran, cafe, coffee shop hingga toko roti.
Nggak hanya para enterpreneur aja yang banyak membangun bisnis makanan, selebriti Tanah Air ternyata banyak banget yang mulai merambah bidang ini. Sekarang juga lagi ngetren para artis berjualan kue oleh-oleh di beberapa kota. Pastinya kamu tahu dong, kue-kue hits tersebut?
Tapi kali ini brilio.net bukan membahas mengenai kue, tetapi restoran yang dikelola para artis Indonesia. Kalau biasanya stereotip orang menganggap bisnis para artis mendompleng namanya saja, tidak dengan restoran-restoran berikut ini. Penasaran? Yuk, simak.
1.MAM Dian Sastrowardoyo.
foto :jktdelicacy.com
Berawal dari hobinya mengonsumsi makanan sehat, pemeran Cinta dalam film Ada Apa Dengan Cinta? ini mulai merambah bisnis kuliner bersama teman-temannya. Nah, restoran yang dimiliki Dian Sastrowardoyo ini mengambil konsep healthy food yang cepat saji.
Jadi, kamu tetap bisa mengonsumsi fast food dengan sehat. Bahan yang digunakan pun selalu fresh, mulai dari daging hingga sayuran. Menu yang ditawarkan seperti burger, rice bowl, hingga sandwich.
2.Cj Tomyum Chicco Jerikho.
foto :pergikuliner.com
Memilih makanan asal Thailand sebagai menu utama, aktor ganteng Chicco Jerikho mendirikan bisnis restoran bernama CJ Tomyum. Menu andalan mereka adalah Tomyum Seafood. Buat kamu yang penasaran sama rasa tomyum milik Chicco, kamu bisa banget langsung datang ke restorannya di wilayah Lebak Bulus.
3. All Good Coffee & Waffle Rio Dewanto.
foto :thefoodescape.com
Kalau kamu suka nongkrong cantik dan sekadar menikmati kopi dan makanan ringan, restorannya Rio Dewanto pas banget buat kamu. Suami dari Atiqah Hasiholan ini memberikan konsep small coffee shop yang nyaman untuk kamu kumpul dengan teman. Seperti namanya, tempat ini nggak hanya menawarkan kopi, tetapi juga waffle untuk menemani kopimu. Tempatnya berada di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan.
4. H Gourmet & Vibes Vidi Aldiano.
foto :manual.co.id
Terletak di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, biasanya restoran ini menjadi tempat ngumpul para pekerja kantoran setelah menjalani rutinitas. Mengambil konsep makanan western, restoran ini juga didekor sedemikian rupa dengan tema vintage. Nah, menu andalan mereka adalah burgernya. Siap-siap merasakan sensasi daging tebal dibalut dengan keju yang melimpah!
5. Redbox Agnez Mo.
foto :jajanbeken.com
Kalau restoran milik diva satu ini mengangkat makanan khas Manado sebagai menu andalan. Untuk kamu yang tinggal di kawasan Puri Kembangan, bisa banget cobain makanan Manado di sini, khususnya bagi kamu pencinta makanan pedas. Menu andalan yang bisa kamu coba adalah Ikan Woku Bambu Telur Asin. Kebayang kan enaknya?
Gimana, Sobat Brilio? Kamu bisa mengajak keluarga ataupun teman kamu nih, untuk mencoba restoran para selebriti Tanah Air ini. Nggak perlu takut kantong bolong. Kamu bisa cari info dulu, diskon atau promo yang dikasih restoran para selebriti tersebut. Kamu juga bisa manfaatin kartu kredit lho, siapa tahu di restoran mereka ngasih diskon atau promo via kartu kredit. Belum punya kartu kredit tapi pengen banget karena sering ada promo menarik? Kamu bisa daftar di Fulus.
Fulus adalah sebuah platform online yang akan membantumu membuat keputusan finansial dengan membandingkan berbagai produk kartu kredit yang ada di pasaran. Pas banget buat kamu yang masih bingung mau bikin kartu kredit pertamamu. Nggak hanya itu, kamu juga bisa dapat info seperti retail, travel, rewards, first card, hingga restoran. Kamu bisa cek lebih lanjut di sini.
Recommended By Editor
- 5 Tempat ini tawarkan diskon bagi penyuka minuman manis
- 5 Restoran cepat saji ini sering memberikan diskon fantastis, lho!
- Ini 5 kartu kredit paling pas untuk kamu yang hobi makan di luar
- 4 Restoran ini temanya unik, ada yang makan sama singa
- Sibuk sampai lupa orang tersayang? Ini 4 cara hubungan kembali dekat