Brilio.net - Berburu Pokemon menjadi salah satu kegiatan yang asyik dilakukan gamer saat ini. Tahukah kamu bahwa banyak sekali jenis Pokemon di sekitar kita yang ternyata paling sering dan paling mudah ditemukan?

Dikumpulkan brilio.net dari berbagai sumber, Senin (18/7), berikut ini adalah macam Pokemon yang paling sering dan paling mudah ditemukan para pemburu Pokemon. Penasaran? Yuk, simak!

BACA JUGA: Coba pecahkan tebak-tebakan emoji ini kalau ngaku suka science

1. Pinsir

foto: Pokemon.wikia.com

Pinsir adalah tipe Pokemon bug yang bisa dikatakan sangat cocok dalam berbagai pertandingan. Pinsir memiliki attack yang cukup tinggi dan juga pertahanan yang tinggi.

2. Doduo

foto: Pokemon.wikia.com

Doduo merupakan tipe flying Pokemon. Pokemon yang satu ini cukup banyak kamu temukan di tempat-tempat umum.

3. Goldeen

foto: guff.com

Goldeen merupakan tipe water Pokemon. Ia lemah terhadap tipe grass Pokemon. Jadi, kalau mau battle, lebih baik pilih lawan dari Pokemon jenis rumput biar Goldeen-mu menang.

4. Rattata

foto: bianoti.com

Rattata masuk dalam jenis rodent Pokemon. Rattata memiliki karakteristik mempunyai gigi yang besar, seperti pada umumnya hewan-hewan rodensia.

5. Weedle

foto: deviantart.com

Weedle adalah jenis larva kecil Pokemon dengan badan yang bersegmen dan berwarna kuning kecokelatan. Serta dikombinasi dengn warna kaki dan hidung merah.

6. Nidoran

foto: Pokemon.wikia.com

Nidoran bisa dibilang Pokemon yang menyerupai jenis rodent Pokemon dengan warna tubuh pink keunguan. Ia juga punya gigi depan yang besar dan mata berwarna merah.

7. Pidgey

foto: Pokemon.wikia.com

Pidgey dikenal sebagai Pokemon burung kecil, dan awalnya bernama Pidge. Pidgey adalah Pokemon liar pertama yang bisa kamu temui dan juga bisa kamu tangkap (selain Rattata).

Pokemon jenis apa lagi ya yang paling mudah untuk kamu tangkap? KLIK NEXT

2 dari 2 halaman


8. Tangela

foto: tails19950.deviantart.com

Tangela adalah Pokemon yang tidak memiliki kaki. Tangela tidak memiliki kaki melainkan hanya gumpalan vine atau sulur berwarna biru, dan ia memiliki sepatu tetapi bukan kaki yang ada di dalamnya melainkan sulurnya.

9. Bulbasaur

foto: Pokemon.wikia.com

Bulbasaur merupakan spesies Pokemon dari generasi pertama (G1). Pertama kali diperkenalkan tahun 1996, dalam serial video game Pokemon, sebagai salah satu dari tiga starter Pokemon yang ditawarkan oleh Professor Oak.

10. Eevee

foto: Pokemon.wikia.com

Eevee adalah salah satu dari sedikit Pokemon yang terus mendapat evolusi baru seiring berkembangnya dunia Pokemon. Sekarang ini ada delapan Eeveelution yang tersedia: Vaporeon, Jolteon, Flareon, Espeon, Umbreon, Leafeon, Glaceon, dan Sylveon.