Brilio.net - Samsung, perusahaan asal Korea ini terus menerus mengembangkan teknologi smartphone Android yang ngetop agar bisa bersaing dengan perusahaan HP lainnya. HP besutannya pun beragam, ada yang dibanderol dengan harga kelas flagship hingga Rp 20 jutaan, ada juga yang menawarkan harga murah dengan kisaran harga Rp 2 jutaan.
Nah, buat kamu yang lagi cari-cari smartphone dari brand populer seperti Samsung dengan harga Rp 2 jutaan, kamu datang di artikel yang tepat. Karena brilio.net kali ini akan mengulas tentang HP Samsung harga Rp 2 jutaan yang memiliki spek nggak abal-abal lho.
Di kisaran harga segini, ditemukan banyak seri Samsung, mulai dari Samsung seri A hingga Samsung seri M. Dengan harga Rp 2 juta pun banyak keunggulan yang bakal kamu dapatkan, mulai dari kamera beresolusi besar, baterai tahan lama, hingga layar yang sudah menggunakan Super AMOLED. Cukup menggoda, kan?
Daripada semakin penasaran dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (4/1), inilah 11 rekomendasi HP Samsung Rp 2 jutaan.
1. Samsung Galaxy A22
foto: samsung.com
Layar: Super AMOLED 6.4 inci
Chipset: Helio G80 (12 nm)
Memori: 6 GB RAM + 128 GB ROM
Kamera belakang: 48, 8, 2, 2 MP
Kamera depan: 13 MP
Baterai: 5000 mAh
Harga: Rp 2,7 jutaan
HP Samsung harga Rp 2 jutaan yang pertama adalah Samsung Galaxy A22. Bagi kamu yang lagi cari-cari HP murah dengan kekuatan kamera yang sangat mumpuni sebesar 48 MP dan tiga tambahan kamera belakang lainnya, kamu bisa memilih ponsel ini.
2. Samsung Galaxy M22
foto: samsung.com
Layar: Super AMOLED 6.4 inci
Chipset: Helio G80
Memori: 6 GB RAM + 128 GB ROM
Kamera belakang: 48, 8, 2, 2 MP
Kamera depan: 13 MP
Baterai: 5000 mAh
Harga: Rp 2,5 jutaan
Selain itu, Samsung Galaxy M22 juga bisa kamu jadikan nominasi HP Samsung harga Rp 2 jutaan. Dengan kamera yang memadai, baterai super awet 5000 mAh, serta dukungan chipset yang kuat Helio G80 akan membantu menunjang aktivitas keseharianmu.
3. Samsung Galaxy A12
foto: samsung.com
Layar: 6.5 inci
Chipset: MT6765 Helio P35
Memori: 6 GB RAM + 128 GB ROM
Kamera belakang: 48, 5, 2, 2 MP
Kamera depan: 8 MP
Baterai: 5000 mAh
Harga: Rp 2 jutaan
Selanjutnya, kamu bisa menjadikan pilihan alternatif Samsung Galaxy A12 sebagai HP Samsung harga Rp 2 jutaan. Dengan kapasitas RAM sebesar 6 GB dan chipset yang kuat, HP ini mampu untuk membantu aktivitas kuliah maupun keperluan gaming kamu.
4. Samsung Galaxy M21
foto: samsung.com
Layar: Super AMOLED 6.4 inci
Chipset: Exynos 9611 (10nm)
Memori: 4 GB RAM + 64 GB ROM
Kamera belakang: 48, 8, 5 MP
Kamera depan: 20 MP
Baterai: 6000 mAh
Harga: Rp 2,6 jutaan
Lagi mencari HP samsung harga Rp 2 jutaan dengan layar Super AMOLED dan kamera mumupuni? Samsung Galaxy M21-lah jawabannya. Keunggulan lain dalam memakai HP ini adalah dari segi baterainya yang sangat amat awet, yakni 6000 mAh.
5. Samsung Galaxy A20s
foto: samsung.com
Layar: 6.5 inci
Chipset: SDM450 Snapdragon 450
Memori: 4 GB RAM + 64 GB ROM
Kamera belakang: 13, 8, 5 MP
Kamera depan: 8 MP
Baterai: 4000 mAh
Harga: Rp 2,3 jutaan
HP Samsung Rp 2 juta dengan prosesor Snapdragon? Kamu bisa memilih Samsung Galaxy A20s. Layar yang luas 6.5 inci, kapasitas baterai awet, hingga terdapat tiga kamera yang tertanam di belakang merupakan keunggulan dari ponsel pintar ini.
6. Samsung Galaxy A30s
foto: samsung.com
Layar: Super AMOLED 6.4 inci
Chipset: Exynos 7904
Memori: 4 GB RAM + 64 GB ROM
Kamera belakang: 25, 8, 5 MP
Kamera depan: 16 MP
Baterai: 4000 mAh
Harga: Rp 2,3 jutaan
Selain kelima HP di atas, kamu juga bisa memilih Samsung Galaxy A30s sebagai HP Samsung Rp 2 jutaan. Bagi kamu yang gemar foto-foto nggak perlu khawatir, karena HP ini tertanam tiga kamera belakang dengan kamera utama berkekuatan 25 MP, serta tambahan kamera depan beresolusi 16 MP.
7. Samsung Galaxy M32
foto: samsung.com
Layar: 6.4 inci
Chipset: Helio G80 (12 nm)
Memori: 6 GB RAM + 128 GB ROM
Kamera belakang: 64, 8, 2, 2 MP
Kamera depan: 20 MP
Baterai: 5000 mAh
Harga: Rp 2,7 jutaan
Selain itu, Samsung Galaxy M32 merupakan HP Samsung Rp 2 jutaan pilihan selanjutnya. Nggak tanggung-tanggung, kamera utamanya berkekuatan hingga 64 megapixel dan tiga tambahan kamera belakang lainnya. Cukup kuat, bukan?
8. Samsung Galaxy M31
foto: samsung.com
Layar: 6.4 inci
Chipset: Exynos 9611
Memori: 6 GB RAM + 128 GB ROM
Kamera belakang: 64, 8 MP
Kamera depan: 32 MP
Harga: Rp 2,6 jutaan
Samsung Galaxy M31 juga bisa kamu jadikan pilihan HP Samsung harga Rp 2 jutaan dengan kamera super beresolusi 64 MP. Tak hanya itu, kekuatan baterainya juga bisa tahan lama lho yakni sebesar 6000 mAh.
9. Samsung Galaxy M30s
foto: samsung.com
Layar: Super AMOLED 6.4 inci
Chipset: Exynos 9611
Memori: 4 GB RAM + 64 GB ROM
Kamera belakang: 48, 8, 5 MP
Kamera depan: 16 MP
Baterai: 6000 mAh
Harga: Rp 2,3 jutaan
HP Samsung harga Rp 2 jutaan pilihan selanjutnya adalah Samsung Galaxy M30s. Dengan chipset mumpuni, layar Super AMOLED, baterai yang tahan lama sebesar 6000 mAh akan memuaskan kamu dalam penggunaan sehari-hari.
10. Samsung Galaxy A21s
foto: samsung.com
Layar: 6.5 inci
Chipset: Exynos 850 (8nm)
Memori: 3, 6 GB RAM + 32, 64 GB ROM
Kamera belakang: 48, 8, 2, 2 MP
Kamera depan: 13 MP
Baterai: 5000 mAh
Harga: Rp 2,3 jutaan
Selanjutnya, kamu bisa memilih Galaxy A21s sebagai HP Samsung harga Rp 2 jutaan berikutnya. Kunggulan dari HP ini sangat banyak, baterai awet sebesar 5000 mAh, layar seluas 6.5 inci, hingga kamera belakang beresolusi 48 MP.
11. Samsung Galaxy A50
foto: samsung.com
Layar: Super AMOLED 6.4 inci
Chipset: Exynos 9610
Memori: 4 GB RAM + 64 GB ROM
Kamera belakang: 25, 8, 5 MP
Kamera depan: 25 MP
Baterai: 4000 mAh
Harga: Rp 2,8 jutaan
Pilihan terakhir, kamu bisa membeli Samsung Galaxy A50 bila ingin mencari HP Samsung harga Rp 2 jutaan. Dengan layar yang sudah mendukung Super AMOLED, baterai 4000 mAh, hingga sebanyak tiga kamera belakang dengan utama 25 MP rasanya cukup untuk membantu pekerjaan keseharian kamu.
Recommended By Editor
- Harga HP Vivo Y91 serta spesifikasi, kelebihan, dan kekurangannya
- 11 Rekomendasi HP Infinix terbaru, harga murah spek dewa
- 11 Rekomendasi HP Vivo Rp 1 jutaan, harga murah spek nggak murahan
- 11 Pilihan HP Oppo harga Rp 1 jutaan, prosesor bagus dan baterai awet
- 15 Rekomendasi HP Realme Rp 2 jutaan, spek nggak abal-abal
- 11 Rekomendasi HP canggih di bawah Rp 4 juta, sudah update Android 11
- 10 Rekomendasi HP Xiaomi di bawah Rp 2 juta, murah dan berkualitas