Brilio.net - Pada 27 September 2021 lalu, Google memberikan pengumuman penting bagi banyak pengguna smartphone Android-nya bahwa pihaknya menarik dukungan untuk sekelompok aplikasi dari sistem operasi seluler Android. Larangan Google ini telah berlaku mulai Senin (27/9) dan banyak pengguna mulai menerima pesan bahwa mereka tidak akan diizinkan untuk menggunakan akun mereka. Daftar aplikasi Google tersebut termasuk YouTube, Google Maps, dan Gmail.

Google juga mengungkapkan bahwa semua smartphone Android yang menjalankan Android 2.3.7 atau lebih rendah tidak akan lagi bisa menggunakan rangkaian aplikasi Google mulai tanggal tersebut. Seperti yang diketahui, Android 2.3.7 dikenal sebagai Android Gingerbread yang dirilis pada September 2011, saat Google menggunakan nama makanan penutup untuk sistem operasi selulernya.

13 Tipe smartphone ini tak bisa akses aplikasi Google termasuk YouTube berbagai sumber

foto: Pexels/@Brett Jordan

Menyangkut keputusan Google baru-baru ini, Google mengatakan bahwa langkah ini telah dilakukan dengan mempertimbangkan keselamatan penggunanya.

"Sebagai bagian dari upaya kami akhir-akhir ini untuk menjaga keamanan pengguna kami, Google tidak akan mengizinkan masuk pada perangkat Android yang menjalankan Android 2.3.7 atau versi lebih rendah lainnya mulai 27 September," kata Google dalam sebuah pernyataan.

Tidak hanya itu, Google juga memastikan bahwa pengguna yang mencoba masuk dengan akun mereka akan gagal.

"Pengguna mungkin mendapatkan kesalahan ketika mereka mencoba mengakses produk dan layanan Google seperti Gmail, YouTube, dan Maps,” tambah Google dalam pernyataannya.

13 Tipe smartphone ini tak bisa akses aplikasi Google termasuk YouTube berbagai sumber

foto: Pixabay/@geralt

Untuk mengurangi dampak dari perubahan ini, Google telah mendesak pengguna smartphone Android untuk mengupgrade smartphone mereka ke Android 3.0 atau versi yang lebih tinggi untuk terus menggunakan aplikasi Google. Adapun aplikasi Google yang akan berhenti bekerja antara lain:

- Gmail

- YouTube

- Google Maps

- Google Play Store

- Google Calendar

Sedangkan untuk tipe smartphone Android yang tidak bisa menggunakan aplikasi-aplikasi tersebut adalah:

- Sony Xperia Advance

- Lenovo K800

- Sony Xperia Go

- Vodafone Smart II

- Samsung Galaxy S2

- Sony Xperia P

- LG Spectrum

- Sony Xperia S

- LG Prada 3.0

- HTC Velocity

- HTC Evo 4G

- Motorola Fire

- Motorola XT532

*

INFOGRAFIS TIPE SMARTPHONE YANG SUDAH TIDAK BISA AKSES GOOGLE © 2021 brilio.net

INFOGRAFIS TIPE SMARTPHONE YANG SUDAH TIDAK BISA AKSES GOOGLE
© 2021 brilio.net/Bayu Kurniawan