Brilio.net - Apakah kamu sering mendengar lagu-lagu hits yang sering kamu temukan di media sosial? Kemungkinan besar, lagu tersebut dipopulerkan oleh TikTok via pengguna-penggunanya.

Yup, aplikasi TikTok adalah tempat untuk mengunggah klip video yang bisa disisipkan audio hingga efek untuk mempercantik unggahan konten. Oleh karena itu, postingan di TikTok selalu berkesan menarik untuk ditonton.

Namun bagaimana bila ada salah satu lagu dari TikTok yang cocok dengan selera kamu sehingga ingin diunduh? Tenang, karena saat ini terdapat berbagai sarana untuk mengunduh konten di TikTok khususnya lagu.

Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (25/12), inilah cara-cara untuk download lagu dari TikTok yang bisa kamu terapkan secara cuma-cuma melalui aplikasi maupun website.

1. Cara download lagu dari TikTok melalui aplikasi Song Tik.

Cara download lagu dari TikTok © 2021 brilio.net

foto: Play Store

Yang pertama, kamu bisa menggunakan aplikasi TikTok downloader bernama Song Tik untuk mengunduh lagu dari TikTok. Caranya, kamu bisa mengikuti langkah berikut:

1. Unduh dan buka aplikasi Song Tik.
2. Salin tautan link dari video di TikTok yang memiliki lagu sesuai selera.
3. Tempelkan tautan di kolom tersedia aplikasi Song Tik.
4. Klik Download Musik.
5. Proses selesai, musik akan tersimpan otomatis.

2. Cara download lagu dari TikTok melalui aplikasi SnapTik.

Cara download lagu dari TikTok © 2021 brilio.net

foto: Play Store

Selain Song Tik, kamu bisa mengunduh aplikasi SnapTik perihal menyimpan musik TikTok yang cocok dengan kamu. Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa mengikuti langkah berikut:

1. Unduh dan buka aplikasi SnapTik.
2. Salin tautan link dari video di TikTok yang memiliki lagu sesuai selera.
3. Tempelkan tautan di kolom tersedia aplikasi SnapTik.
4. Ketuk pilihan Download Music (MP3).
5. Proses selesai, musik akan tersimpan otomatis.

3. Cara download lagu dari TikTok melalui situs LoveTik.

 

Bila kamu sedang menggunakan laptop, kamu juga bisa memanfaatkan situs bernama LoveTik di browser laptop. Lebih lengkapnya, kamu bisa mengikuti cara berikut:

Cara download lagu dari TikTok © 2021 brilio.net

foto: LoveTik

1. Salin tautan link dari video di TikTok yang memiliki lagu sesuai selera.
2. Kunjungi website lovetik.com.
3. Tempelkan link pada kolom tersedia.
4. Klik Mulai untuk memulai unduhan.
5. Proses selesai, video kamu akan tersimpan di file laptop.

4. Cara download lagu dari TikTok melalui situs ssstik.io.

Cara download lagu dari TikTok © 2021 brilio.net

foto: ssstik.io

Situs kedua, kamu bisa banget menggunakan ssstik.io sebagai alternatif. Caranya juga sangat simpel, kamu bisa mengikuti langkah berikut untuk lebih lengkapnya:

1. Salin tautan link dari video di TikTok yang memiliki lagu sesuai selera.
2. Kunjungi website ssstik.io.
3. Tempelkan link pada kolom tersedia.
4. Klik Download.
5. Proses selesai, file MP3 akan tersimpan otomatis.

5. Cara download lagu dari TikTok melalui situs YTop1.

Cara download lagu dari TikTok © 2021 brilio.net

foto: ytop1.net

Yang terakhir, YTop1 juga senantiasa membantu untuk mengunduh konten dari TikTok. Apalagi bagi kamu yang hendak mengunduh lagu. Tanpa lama-lama berikut caranya:

1. Salin tautan link dari video di TikTok yang memiliki lagu sesuai selera.
2. Akses ke situs ytop1.net.
3. Taruh atau paste link pada kolom tersedia.
4. Klik Unduh File MP3 dengan kualitas yang diinginkan.
5. Klik Unduh dan musik akan terunduh secara otomatis.