Brilio.net - Ketika melihat foto-foto close up baik berupa bunga atau serangga di media sosial, pasti banyak orang yang menduga gambar-gambar tersebut diambil menggunakan kamera DSLR dengan menggunakan lensa makro. Tapi, saat ini untuk membuat foto makro sebenarnya bisa dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone. Apalagi, kini banyak smartphone yang sudah memboyong fitur lensa makro seperti Oppo A16 yang sudah ditenagai teknologi Artificial intelligence (AI) dan sertifikasi IPX4 yang tahan cipratan air normal.
Jadi untuk membuat foto makro, nggak perlu lagi membeli kamera DSLR dengan lensa makro yang mahal. Cukup smartphone dengan dukungan properti sederhana serta upaya yang telaten untuk mendapatkan hasil foto ciamik. Brilio.net pun menjajal perangkat Oppo A16 untuk pemotretan makro dengan objek tanaman dan serangga tanpa banyak melakukan editing pada hasil jepretan. Berikut beberapa tips membuat foto makro, hanya menggunakan smartphone.
1. Pencahayaan
Dalam teknik fotografi, pencahayaan sangat penting. Begitu juga untuk mengambil gambar makro yang baik. Siang hari mungkin adalah waktu yang terbaik. Tetapi sinar matahari yang terlalu terik bisa membuat hasil foto terlalu terang atau terdapat bayangan yang mengganggu.
Nah untuk objek tidak bergerak seperti tanaman, mungkin kamu bisa memindahkannya untuk mengurangi bayangan. Untuk membuat foto bunga misalnya, kamu dapat menekuk batang bunga secara perlahan atau memutar daun ke arah kamu. Gunakan tubuh kamu untuk menghalangi sinar matahari yang terlalu terik atau meletakkan tangan di atas objek untuk mengurangi silau.
Kamu juga bisa bermain-main saat matahari terbit atau terbenam dengan menangkap pencahayaan di latar belakang foto yang ingin kamu buat. Dengan lensa makro Oppo A16 yang punya jarak terbaik 4 cm, kamu bisa mendapatkan foto dalam bentuk bokeh.
Untuk memgambil foto serangga, bisa juga dilakukan malam hari. Sebab di siang hari agak sulit ketika mengambil foto serangga untuk tetap diam saat didekati. Serangga sangat peka terhadap gerakan yang ada di sekitarnya. Tentu saja jika pengambilan gambar malam hari kamu bisa menambah pencahayaan menggunakan flash yang ada di smartphone.
2. Fokus dan framing
Saat membuatfoto makro, ada banyak cara untuk membingkai objek yang ingin dibidik. Tetapi sebaiknya batasi pada bidang atau area foto agar tetap fokus. Nah terkadang objek yang ingin difoto terlalu besar untuk ditangkap sepenuhnya, jadi kamu bisa fokus hanya pada sebagian objek saja seperti bagian tengah bunga, atau beberapa kelopak bunga.
Ini adalah bagian yang menyenangkan dari teknik fotografi makro. Kamu juga dapat memotret objek langsung dari atas, samping, atau bahkan dari bawah. Bereksperimenlah dengan sudut yang berbeda untuk objek yang sama.
3. Usahakan tetap stabil
Saat mengambil foto makro, gerakan tangan seringkali mengganggu sehingga foto yang dihasilkan kurang fokus. Karena itu usahakan saat pengambilan gambar, posisi smartphone harus stabil. Jika kesulitan kamu bisa menggunakan alat bantu seperti tripod. Usahakan objek yang dibidik tetap diam. Temukan posisi yang nyaman dan stabilkan ponsel kamu dengan dua tangan.
Jika kondisi di sekitar cukup berangin sehingga objek sulit untuk diam, sebaiknya kamu menggunakan mode burst pada kamera smartphone dengan mengambil banyak bidikan secara berurutan dengan cepat. Nah jika smartphone kamu tidak memiliki fitur burst bawaan, sebaiknya kamu tetap berusaha untuk sediam mungkin. Cara ini bisa dilakukan untuk memotret serangga.
4. Proses editing
Karena kebanyakan foto-foto makro untuk diunggah di media sosial, sebaiknya gunakan fitur editing yang sewajarnya, jangan lebay. Tujuannya agar hasil foto bisa natural. Mungkin sebaiknya tidak terlalu banyak melakukan editing. Cukup menyesuaikan warna.
5. Fitur kamera smartphone yang mumpuni
Saat ini tidak sedikit smartphone yang menyematkan kamera cukup mumpuni untuk fotografi dan videografi. Seperti halnya Oppo A16 yang memboyong kamera Utama 13MP bersudut lebar 80 derajat dengan fokus otomatis ditambah kamera bokeh 2MP dan kamera makro 2MP, di mana konfigurasi tiga kamera ini ditenagai AI yang dirancang untuk mengabadikan semua momen sempurna pengguna.
Lewat rangkaian kamera ini, pengguna mudah menyeimbangkan saturasi dan kecerahan, menyesuaikan level warna secara manual, atau menerapkan satu dari 7 filter yang tersedia, yaitu Warm, Mist, Country, Travel, Food, Film, and Autumn. Sementara kamera depan beresolusi 8MP yang memungkinkan pengguna mengambil swafoto dengan jernih.
Recommended By Editor
- Akhirnya smartphone baru Oppo yang akan diluncurkan terkuak
- 5 Bocoran smartphone baru Oppo yang akan segera meluncur di Indonesia
- Oppo A53 reborn, 4 fitur unggulannya ini bikin aktivitasmu makin seru
- Rahasia menghemat baterai HP saat tethering ke laptop, WFH jadi nyaman
- 7 Langkah mudah mahasiswa berbisnis online dari rumah, cuma modal HP