Brilio.net - Bermain game di smartphone adalah kegiatan yang lumrah dilakukan banyak orang saat ini. Main game menjadi salah satu kegiatan yang bisa membuat orang terhibur dari lelah kegiatan sehari-hari.
Namun, sekarang banyak developer aplikasi yang membuat game bukan hanya untuk hiburan. Tapi, bisa sebagai penghasil pulsa atau hadiah menarik. Tidak hanya aplikasi game, tapi juga beberapa aplikasi lain.
Caranya adalah kamu harus menyelesaikan misi untuk mengumpulkan poin. Poin itu yang kemudian bisa ditukar pulsa atau hadiah menarik.
Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Selasa (7/4), ini rekomendasi enam game atau aplikasi yang bisa menghasilkan pulsa atau voucher.
1. Hago.
foto: play.google.com
Hago menyajikan fitur hago pohon uang, yang bisa ditukarkan dengan pulsa jika kita menyelesaikan misi.
2. Domino QiuQiu 99.
foto: foto: play.google.com
Game Domino QiuQiu 99 ini menyediakan hadiah yang bisa kamu tukarkan dengan pulsa maupun hadiah menarik lainnya.
3. Tambang Emas - Hadiah Gratis Setiap Hari.
foto: play.google.com
Kamu akan mengumpulkan koin dari memainkan game besutan Dunia Game Nusantara Arcade ini. Koin itu bisa ditukar dengan hadiah menarik.
4. Shopback.
foto: play.google.com
Aplikasi besutan ShopBack Shopping ini yang sudah diunduh lebih dari 10 juta kali ini bisa memberikan kamu cashback saat belanja online. Cashback bisa ditukarkan menjadi pulsa atau ditransfer ke rekening kamu.
5. Papan Miliarder.
foto: play.google.com
Papan Miliarder adalah game yang satu developer dengan Tambang Emas. Game ini menjanjikan hadiah-hadiah menarik bagi pemainnya.
6. Cashtree.
foto: play.google.com
Cashtree adalah aplikasi unik besutan PT Cashtree For Indonesia Lifestyle. Kamu cukup melakukan chat dan mengumpulkan poin untuk bisa ditukarkan dengan pulsa dan hadiah voucher belanja.
Recommended By Editor
- 10 Cuitan cocoklogi work from home & game ini bikin senyum tipis
- 5 Game tersembunyi di Google, ada yang bisa dimainkan offline
- Nggak cuma menghibur, 6 game Android ini asah kecerdasan
- 10 Game simulasi kehidupan paling seru
- Rekomendasi 6 game untuk smartphone RAM 1 giga
- 7 Games HP ini bikin belajar bahasa asing menyenangkan