Brilio.net - Bicara masalah surat-menyurat lewat internet, pastinya Gmail tidak akan luput dari pembahasan. Sebagai pengguna yang aktif, kamu tentu punya akun Gmail untuk mengirim email, atau setidaknya pernah punya sebelumnya. Kemajuan zaman membuat pihak Google terus berinovasi dan memunculkan fitur-fitur baru di Gmail bagi penggunanya.

Pada 30 Juni 2021 lalu Gmail kembali memperbaharui kotak pencariannya untuk memberikan pengalaman terbaik bagi penggunanya. Beberapa bulan terakhir pun, Google juga menambahkan fitur-fitur baru di Gmail, seperti layanan Google Chat, Meets, dan Room.

Dikumpulkan oleh brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (22/9), ini tujuh fitur Gmail terbaru beserta fitur-fitur yang tidak kalah menarik yang telah dirilis sebelumnya.

1. Voice dan video call one-on-one.

Tidak ingin kalah dengan aplikasi lainnya, Gmail kembali menyuguhkan fitur barunya yaitu Voice dan video call one-on-one. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk bisa telepon suara dan video sama halnya dengan WhatsApp. Jika sebelumnya pengguna harus beralih ke Google Meet untuk bisa melakukan panggilan video, dengan fitur ini pengguna bisa melakukan panggilan suara maupun video di Gmail langsung.

Pengguna hanya cukup mencari ikon "gagang telepon" untuk panggilan suara dan ikon "kamera" untuk panggilan video di dalam chat perorangan di Gmail. Walaupun fitur itu tetap mengantarkan pengguna ke Google Meet, pengguna tidak harus membuka Google Meet terlebih dahulu untuk melakukan panggilan.

2. Email berbasis kursor.

7 Fitur baru Gmail ini bisa maksimalkan penggunaan akunmu berbagai sumber

foto: Unsplash/@Stephen Phillips

Ini merupakan salah satu perubahan yang tidak terlalu terlihat. Saat kamu menggeser kotak masukmu, maka hal pertama yang mungkin menjadi perhatianmu adalah kilatan ikon yang muncul setiap kali kamu menyorot sebaris kotak masukmu. Tentunya kamu sudah familiar dengan ikon-ikon tersebut.

Fungsi fitur ini untuk menggantikan kebutuhan pengguna dalam menyorot email individual dan secara manual mengambil tindakan setelah disorot, atau untuk membuka email terlebih dahulu.

3. Deteksi dokumen berbahaya.

Walaupun tidak bisa berinteraksi secara langsung, fitur ini adalah salah satu fitur baru yang paling penting dari Gmail pada 2021. Walaupun Gmail telah memindai email untuk malware sejak lama, tetapi sekarang memiliki senjata baru yaitu algoritma pembelajaran yang dalam.

Algoritma ini bisa meningkatkan cakupan deteksi harian dokumen Office yang berisi skrip berbahaya sebesar 10% dan meningkatkan tingkat deteksi hingga 150%. Fitur ini sangat bagus untuk melindungi data-data penting kamu.

4. Balasan yang disarankan.

Salah satu fitur baru yang mungkin tidak disadari oleh banyak orang adalah adanya fitur ini. Ketika seorang pengguna terjebak dan tidak tahu harus menulis balasan email seperti apa, fitur ini bisa menjadi manfaat yang ideal untuk dicoba. Di bagian bawah suatu email, Google mungkin menyarankan berbagai teks dan meminta tanggapanmu terhadap email tersebut. Misalnya, jika seseorang memberikan saran atau menunda instruksi dalam email, kamu mungkin melihat respons seperti ini: "Sounds good, thanks!" "Sounds good!" atau "Sounds like a plan!"

Nah, kalau kamu mengklik salah satu, kamu akan memulai draft email dengan teks yang dipilih. Dan untuk menyamankan penggunanya, Gmail tetap memberikan kebebasan untuk bisa mengedit pesan lebih tersebut sesuai keinginan.

5. Nudges.

Kalau kamu memiliki email yang belum dibalas dalam beberapa hari, dan algoritma Google menganggap email tersebut memerlukan tanggapan, maka kamu mungkin melihatnya pindah ke bagian atas kotak masukmu dengan pengingat singkat untuk membalas atau menindaklanjuti pesan. Ini merupakan cara baru pengingat Gmail yang akan bisa dimanfaatkan oleh banyak pengguna.

Untuk tetap memberi kenyamanan bagi penggunanya, Gmail juga memberikan kebebasan untuk mematikan fitur ini jika pengguna merasa terganggu. Ini bisa dilakukan dengan cara membuka Pengaturan dan kamu akan menemukan Nudges dengan bagiannya sendiri di bawah tab Umum. Bahkan pengguna juga bisa mengaktifkan/menonaktifkan email ke "balas ke" dan "tindak lanjuti" secara terpisah.

6. Tunda Email (email snooze).

Fitur ini dimunculkan dengan tujuan untuk membantu pengguna yang tidak punya cukup waktu untuk menulis balasan yang memuaskan. Email Snooze ini terletak di barisan kotak masukmu yang berfungsi untuk menunda penerimaan email hingga di keesokan hari. Nanti Google akan merekomendasikan beberapa waktu, atau kamu dapat memilih tanggal dan waktu sendiri.

Setelah kamu memilih tanggal dan waktunya, Google akan mengeluarkan email tersebut dari Kotak Masukmu dan mengirimkannya kembali pada tanggal dan waktu yang sudah ditentukan. Kalau kamu khawatir tentang email-email tersebut, kamu tetap bisa mengakses email tersebut dengan mengklik Ditunda (Snoozed) di kolom kiri.

7. Lindungi email dan dokumen yang paling sensitif.

7 Fitur baru Gmail ini bisa maksimalkan penggunaan akunmu berbagai sumber

foto: Pixabay/@gabrielle_cc

Saat kamu mengaktifkan fitur yang dikenal dengan Mode Rahasia (Confidential Mode) ini, kamu akan dapat melindungi berkas atau dokumen pentingmu. Yang perlu dilakukan adalah cukup klik ikon kunci dan jam di baris bawah pesan baru yang kamu buat. Saat diaktifkan, Mode Rahasia ini akan melarang penerima pesan meneruskan email, copy/paste konten email, mengunduh lampiran apa pun, atau mencetak apa pun di email.

Bersamaan dengan fitur ini, kamu juga akan melihat opsi untuk "kode sandi SMS." Jika kamu memilih untuk mengaktifkan fitur ini, maka kamu akan bisa memasukkan nomor telepon penerima dan mengirimkan kode sandi unik yang dibuat secara acak. Penerima akan diminta memasukkan kode sandi itu untuk mengakses konten emailmu.