Brilio.net - Xiaomi adalah HP produksi asal China yang banyak diminati dari berbagai kelangan. HP ini terkenal dengan harga yang terjangkau, namun memiliki spek yang mumpuni.
HP keluaran Xiaomi sudah tidak perlu diragukan lagi. Banyak orang membeli HP Xiaomi karena spek yang ditawarkan sebanding dengan harga.
Buat kamu yang lagi cari HP Xiaomi dengan harga di bawah Rp 3 juta, bisa dilihat ulasan brilio.net berikut ini, dilansir dari berbagai sumber, Senin (13/1).
1. Xiaomi Redmi Note 8 Pro.
foto: mi.co.id
HP Xiaomi yang diluncurkan pada Oktober 2019 ini memiliki spesifikasi di kelas mid-range. Xiaomi membekali Redmi Note 8 Pro dengan chipset Helio G90T. Redmi Note 8 Pro memiliki 2 varian RAM dan penyimpanan internal yaitu 6 GB/64 GB dan 6 GB/128 GB.
HP ini didukung dengan baterai berkapasitas 4.500 mAh yang sudah dilengkapi dengan teknologi fast charging dengan daya 18W. Xiaomi Redmi Note 8 Pro sudah dibekali dengan NFC yang dapat digunakan untuk mengecek dan mengisi saldo kartu uang elektronik maupun untuk kegunaan yang lain. Harga untuk varian 6 GB/64 GB berkisar Rp 2,9 juta sedangkan untuk varian 6 GB/128 GB di berkisar Rp 3,3 juta.
2. Xiaomi Redmi Note 8.
foto: mi.co.id
HP Xiaomi Redmi Note 8 memiliki perbedaan dari seri Redmi Note 8 Pro. Xiaomi membekali Redmi Note 8 dengan chipset Snapdragon 665. Redmi Note 8 sendiri memiliki tiga varian RAM dan penyimpanan internal yang terdiri dari 3 GB/32 GB, 4 GB/64 GB, dan 6 GB/128 GB.
Baterai yang dipakai sebesar 4.000 mAh dan sudah dibekali dengan teknologi fast charging 18W. HP ini dibanderol dengan kisaran harga untuk kapasitas RAM 3 GB/32 GB Rp 1,9 juta, 4 GB/64 GB Rp 2.2 juta dan 4 GB/64 GB Rp 2,8 juta.
3. Xiaomi Redmi Note 7.
foto: mi.co.id
HP Xiaomi Redmi Note 7 dibekali chippset Snapdragon 660 dengan clockspeed 2.2 GHz. Varian RAM yang berikan pada Redmi Note 7 memiliki tiga pilihan, yaitu 3 GB/32 GB, 4 GB/64 GB, dan 6 GB/128 GB.
Kapasitas baterai yang diberikan yaitu 4.000 mAh dengan dukungan teknologi Qualcom Quick Charging. Kamera yang dimiliki HP ini memiliki resolusi 48 MP + 5 MP untuk kamera belakang dan 13 MP untuk kamera depan. Harga HP ini untuk varian RAM 3 GB/32 GB Rp 1,9 juta, 4 GB/64 GB Rp 2,2 juta, dan 4 GB/128 GB Rp 2,6 juta.
4. Xiaomi Redmi 7.
foto: mi.co.id
HP Xiaomi yang diluncurkan pada April 2019 lalu ini turut meramaikan pasar ponsel entry-level. Redmi 7 ini ditanamkan chipset Snapdragon 632 dengan octa-core CPU 1,8 GHz dan sistem Android 9 Pie. Varian RAM yang diberikan pihak Xiaomi yaitu 2 GB/16 GB dan 3 GB/32 GB yang dapat diperluas dengan tambahan microSD hingga 512 GB.
Baterai yang dibawa oleh Xiaomi Redmi 7 berkapasitas 4.000 mAh. Redmi 7 dijual seharga Rp 1,5 juta untuk RAM 2 GB + 16 GB dan Rp 1,8 untuk RAM 3 GB + 32 GB.
5. Xiaomi Redmi 8.
foto: mi.co.id
HP besutan Xiaomi yang diluncurkan pada Desember 2019 ini dibekali dengan chipset Snapdragon 439 yang dipadankan dengan pilihan RAM 3 GB + 32 GB dan 4 GB + 64 GB yang dapat diperluas dengan microSD hingga 512 GB.
Baterai yang disematkan ke dalam HP ini berkapasitas 5.000 mAh didukung fast charging 18W. HP ini memilikii resolusi kamera belakang 12 MP + 2 MP, dan kamera depan 8 MP dengan bukaan f/2.0. HP ini dijual dengan kisaran harga Rp 1,7 juta untuk RAM 3 GB/32 GB dan Rp 1,8 juta untuk RAM 4 GB + 64 GB.
6. Xiaomi Redmi Note 6 Pro.
foto: mi.co.id
Xiaomi Redmi Note 6 Pro ditenagai Qualcomm Snapdragom 636. HP ini juga memiliki varian RAM yaitu 3 GB + 32 GB dan 4 GB + 64 GB.
Kapasitas baterai HP ini sebesar 4.000 mAh. HP ini memiliki resolusi kamera belakang 12 MP + 5 MP dan dual selfie kamera beresolusi 20 MP + 2 MP. Harga HP untuk RAM 3 GB + 32 GB berkisar Rp 2,4 juta dan untuk RAM 4 GB + 64 GB berkisar Rp 2,8 juta.
7. Xiaomi Redmi 6.
foto: mi.co.id
HP Xiaomi yang dirilis pada September 2018 ini dibekali chipset Mdiatek MT6762 Helio p22 yang didukung RAM 3GB/4 GB.
Kapasitas baterai dari HP ini 3.000 mAh. Xiaomi Redmi 6 memiliki resolusi kamera belakang 12 MP + 5 MP, sedangkan depan 5 MP.
Xiaomi Redmi 6 dibanderol dengan harga Rp 1,5 juta untuk varian RAM 3 GB + 32 GB dan Rp 1,9 juta untuk RAM 4 GB + 64 GB.
Reporter: mgg/Feny Nidya