Brilio.net - Bosen dengan game kamu yang itu-itu aja? Tahun 2020 ini banyak developer game yang merilis game terbarunya di bulan Januari. Buat kamu yang suka main game siap-siap untuk nambah koleksi kamu.
Banyak game keren Android dan PC yang dirilis. Game yang diluncurkan oleh developer tentunya harus kamu perhitungkan dan coba kamu mainkan. Berikut daftar game Android dan PC terbaru yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Senin (20/1).
1. Monster Hunter World: Iceborne.
foto: windowscentral.com
Setelah mengeluarkan versi PS4 dan Xbox pada September 2019, Monster Hunter World: Iceborne merilis versi PC pada 9 Januari 2020. Perilisan ini merupakan expansion pack, kamu akan diajak menjelajahi Arctic di daerah bernama Hoarfrost Reach.
Expansion pack ini terdapat banyak monster yang dapat diburu. Ditambah banyak peralatan yang bisa dikoleksi dan aneka misi yang dapat dituntaskan.
Game versi PC ini ditingkatkan kualitas grafisnya yaitu 4K dan Framerate mumpuni. Sehingga grafis menjadi lebih enak dipandang saat dimainkan.
2. Ragnarok Tactics SEA.
foto: yugatech.com
Gravity Co Ltd ini meluncurkan game RPG strategi dengan sistem idle terbaru. Game ini pertama kali diluncurkan di Thailand dan hasilnya di luar dugaan. Pihak Gravity mengembangkan MMOPRG Ragnarok yang legendaris.
Banyak petualangan baru yang tersaji dalam game ini. Pemain tidak hanya dapat mengandalkan monster kuat yang bisa ditemukan. Namun juga pemain harus memiliki rencana dan strategi terbaik untuk memenangkan pertempuran agar mendapat gelar sebagai yang terkuat di seantero Rune Midgard.
3. Dragon Ball Z: Kakarot.
foto: gamerevolution.com
Dragon Ball Z adalah game RPG yang dirilis pada 17 Januari 2020. Game ini memungkinkan pemain dapat menjelajahi dunia dan bermain melalui sebagian besar kehidupan Goku.
Selain Goku, pemain juga dapat memainkan karakter lain seperti Gohan, Vegeta, Trunks, dan karakter baru bernama Bonyu yang dibuat langsung oleh Akira Toriyama.
4. Call of Magic.
foto: YouTube.com/PalmassGames
Call of Magic, game yang harus kamu perhitungkan. CoM tidak hanya menuntut pemain membangun karakter yang kuat, namun juga tim dan harmonisasi yang bagus. Dalam game ini pemain akan membangun kota sendiri, menentukan struktur dan gaya yang cocok.
5. The Walking Dead: Saints & Sinners.
foto: gamestation.co.id
The Walking Dead: Saints & Sinners adalah game horor yang akan diluncurkan pada 23 Januari 2020. Game untuk PC ini mengoptimasi VR. Pemain akan dibawa untuk membantai para zombie yang bergentayangan.
6. Pong Party 3D.
foto: sensortower.com
Kamu pernah main lempar bola pingpong ke dalam gelas? Game pong party 3D adalah game simulasinya. Game ini bisa kamu mainkan untuk mengisi waktu luangmu.
7. Scroll of Onmyoji: Sakura and Sword.
foto: apkpure.com
J-MMORPG adalah game yang memiliki grafis yang cantik. Namun game ini cukup berat jika dimainkan dengan menggunakan smartphone low-end. Jadi buat kamu pertimbangkan baik-baik spesifikasi HP yang harus digunakan.
8. Warcraft III: Reforged.
foto: gamebrott.com
Game yang akan diluncurkan pada 28 Januari 2020 ini merupakan game genre real time startegy andalan dari Blizzard. Game untuk PC ini di-remastered dan ditambah expansion Frozen Throne.
Visual pada game ini diperbaiki, game ini akan dirilis 2 versi yaitu standar dengan harga USD 30 dan Spoilds of War seharga USD 40 dengan adanya tambahan bonus.
Reporter: mgg/Feny Nidya