Brilio.net - Apakah kamu memiliki hobi fotografi? Pernah tidak kamu mengalami hasil foto yang kurang bagus alias buram? Pasti kamu akan kesal bukan? Eits, jangan bersedih dulu. Ternyata ada cara untuk membuat foto blur menjadi fokus lagi loh. Bahkan kualitasnya menjadi HD.

Kecanggihan sebuah sensor kamera smartphone memang terbatas. Apalagi perangkat tersebut berada di kategori midrange. Tentu kamera yang digunakan tidak lebih baik dari lensa kamera DSLR. Selain itu, hasil dari foto sebuah kamera smartphone kerap kali mengecewakan.

Melihat permasalahan tersebut, para pengembang aplikasi editing photo akhirnya memberikan sebuah fitur untuk memperbaiki hasil foto yang buram. Hingga kini berbagai platform tersebut dapat diinstal dalam sebuah perangkat smartphone. Lalu aplikasi apa saja yang memiliki fitur ini? Tanpa berpikir lama lagi, berikut brilio.net rangkum aplikasi pengubah foto blur gratis pada Rabu (23/2) spesial untuk kamu.

1. Remini.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi Remini memiliki sebuah fitur yang memanfaatkan AI. Kegunaan dari image processing yang ada pada Remini adalah mengurangi foto blur. Bahkan platform ini juga dapat mengurangi buram pada video yang telah di rekam. Untuk menerapkan fitur tersebut, pengguna hanya perlu klik Enhance, kemudian Use It. Maka foto akan diproses secara otomatis.

Selain mengubah kualitas foto menjadi HD, aplikasi ini juga memberikan fitur untuk mengubah pencahayaan, dan warna pada foto agar lebih detail. Aplikasi Remini bisa didapatkan secara gratis melalui Google Play Store. Namun pengguna perlu bersabar saat proses akan ada iklan yang muncul.

2. Adobe Photoshop Express.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Adobe Photoshop merupakan wadah bagi para profesional editor foto, maupun fotographer untuk memperindah foto. Bahkan dapat dikatakan aplikasi ini paling digemari di seluruh penjuru dunia. Untuk versi smartphone, Adobe memberikan kemudahan dalam penggunaannya. Platform ini memberikan berbagai fitur efek, dan pengubah detail foto secara singkat. Selain itu, aplikasi buatan Adobe juga dapat mengubah foto buram menjadi fokus, dan lebih tajam.

Untuk mengubah foto blur dapat memakai fitur Adjust. Kemudian klik Sharpen, dan geser tools hingga ke tingkat yang pas. Gunakan Auto Enhance agar warna lebih jernih. Klik Done setelah selesai. Kemudahan dari Adobe Photoshop Express dapat dinikmati setelah mendownload aplikasi tersebut melalui Google Play Store, atau Apple Store.

3. Snapseed.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Tidak ingin kalah dengan pengembang aplikasi lainnya, Google juga membuat platform editing foto yang cukup sederhana. Aplikasi buatan Google tersebut adalah Snapseed. Terlebih tools dan filter yang disediakan cukup lengkap. Selain itu aplikasi ini juga dapat merubah foto yang semula tidak fokus menjadi jauh lebih bagus loh.

Cukup pengguna klik tools, kemudian pilih sharpening. Geser sharpening ke kanan maupun ke kiri hingga foto menjadi lebih jelas. Kemudian simpan dengan klik ikon centang pada layar. Platform ini juga dapat mengedit foto, dan menyimpannya ke dalam berbagai bentuk file.

4. Pixlr.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Pixlr ternyata juga populer bagi editor foto menggunakan smartphone. Terbukti aplikasi ini sudah diunduh oleh lebih dari 1,2 juta pengguna. Kemudian memiliki rating 4,2 dari 5 bintang di Google Play Store. Artinya platform ini sangat layak untuk dipakai editing photo, terutama mengubah foto blur menjadi lebih tajam.

Fitur unggulan dari Pixlr adalah Photo Focusing. Pengguna dapat dengan mudah memperhalus dan menajamkan warna sebuah berbagai foto dengan hasil buram. Bahkan kualitas foto yang diedit dapat meningkat ke HD.

Untuk langkah yang diperlukan tidak terlalu dengan sebelumnya. Cukup mencari tools Adjustment, kemudian atur tingkat kecerahan foto. Setelah itu klik tools auto-fix untuk menjernihkan foto. Apabila terdapat noda pada foto, gunakan fitur smooth juga dapat digunakan.

5. PicsArt.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

PicsArt adalah aplikasi edit foto yang telah lama dipercaya pengguna smartphone. Platform tersebut sudah diunduh oleh lebih dari 6 juta pengguna di Google Play Store. Artinya aplikasi ini sangat worth it untuk dipakai mengubah foto menjadi lebih keren, dan siap untuk di upload ke media sosial.

Pada aplikasi ini juga sudah memiliki fitur AI. Karena teknologi tersebut, maka pengguna dapat dimudahkan untuk mengubah foto buram menjadi fokus. Bahkan bagi pemula, aplikasi PicsArt sangat mudah digunakan. Cukup dengan klik ikon Adjust, dan sharpening, lalu geser level ke tingkat yang pas, maka foto buram akan berubah menjadi fokus.

6. Toolwiz Photos.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Toolwiz photos merupakan sebuah aplikasi untuk memperjelas foto dengan hasil buram secara sederhana. Bahkan aplikasi ini dapat dikategorikan sebagai platform edit foto terbaik untuk Android, maupun iOS. Selain itu terdapat banyak fitur untuk mengubah warna, dan tekstur sebuah foto. Toolwiz tentu cocok bagi pengguna yang sedang belajar editing photo.

Merubah foto pada aplikasi ini cukup dengan klik Enhance. Kemudian pilih defog dengan opsi strong. Setelah itu klik Auto Tone dan pilih Tone Correct, sesuaikan ke tingkat yang paling jernih foto tersebut. Klik ikon centang apabila telah menemukan level kejernihan foto yang pas.

7. Photo Editor Pro.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi Photo Editor Pro juga merupakan aplikasi terbaik untuk mengubah foto blur menjadi fokus. Bahkan aplikasi bentukan InShot ini mengklaim bisa memperjelas foto hasil kamera smartphone maupun DSLR. Selain itu terdapat fitur yang kerap dicari para editor foto, yaitu merubah sebuah background. Dengan aplikasi ini pengguna tidak perlu keahlian khusus, karena pengoperasian aplikasi yang sederhana. Aplikasi ini memiliki rating 4,9 dari 5 bintang di Google Play Store.

Untuk menggunakan aplikasi sebagai pengubah foto blur, cukup klik Enhance. Kemudian pilih Adjust, dan geser level Sharpness ke kanan maupun ke kiri agar foto tampak lebih jelas. Tab ikon centang setelah dirasa foto telah fokus.

8. Fotor Photo Editor.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  2022 brilio.net

foto: play.google.com

Aplikasi ini dapat dikatakan sebagai Photoshop dengan ukuran file yang kecil. Terdapat banyak fitur untuk mengedit sebuah foto menjadi lebih bagus. Bahkan penggunaan sistem antarmuka aplikasi ini juga cukup mudah.

Langkah yang harus dilakukan untuk merubah foto blur menjadi lebih detail cukup dengan klik ikon edit. Kemudian atur Sharpness ke tingkat jernih foto yang sesuai dengan keinginan. Tentang centang, dan foto siap di upload tanpa adanya sisi yang buram.

9. VSCO: Photo & Video Editor.

9 Aplikasi penjernih foto blur gratis, bisa capai kualitas HD  play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi VSCO merupakan platform editing photo yang punya banyak fitur seperti pengubah kontras warna, saturasi, HSL, dan lain sebagainya. VSCO juga pernah dipercaya banyak selebgram untuk membuat foto mereka jauh lebih keren. Untuk membuat foto menjadi lebih fokus dengan aplikasi ini termasuk mudah. Pengguna cukup pilih menu Sharpen dan Clarity. Pindahkan bar untuk mengatur level hingga foto dirasa pas. Lalu tekan ceklis, dan simpan hasil editan foto tersebut.