Brilio.net - Pernah kamu bertemu seseorang yang tuli? Atau bahkan terdapat sanak saudara yang memiliki keterbatasan pendengaran? Pasti sebagai orang awam, kamu akan merasa kesulitan dalam berkomunikasi dengan mereka. Namun jangan khawatir, terdapat aplikasi yang membantu kamu, maupun para difabel untuk berkomunikasi loh.

Sebuah percakapan yang baik tentu membantu siapapun untuk dapat memahami satu sama lain. Bahkan bagi banyak orang, saling berkomunikasi pasti sangat mudah dilakukan. Terlebih dengan hadirnya sebuah smartphone, semua orang dapat berkomunikasi tanpa adanya batasan ruang dan waktu.

Kemudahan yang diberikan untuk berkomunikasi tentu saat ini dapat dirasakan oleh siapa saja. Bahkan oleh penyandang disabilitas sekalipun. Ada berbagai platform yang dibuat oleh pengembang sebuah aplikasi untuk membantu seorang yang mengalami keterbatasan. Terlebih bagi orang yang mengalami keterbatasan pendengaran.

Selama ini bagi orang yang mengalami gangguan pendengaran sangat sulit untuk melakukan komunikasi antara satu sama lain sehingga perlu adanya orang ketiga yang mendampingi. Namun tentu hal tersebut terdapat beberapa kelemahan, terutama ketersediaan pendamping yang sangat minim.

Oleh karena itu brilio.net pada Selasa (22/2) merangkum aplikasi yang membantu para penyandang tuna runggu, maupun orang awam untuk berkomunikasi satu sama lain.

1. Hear Me ID.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi ini merupakan inisiatif dari empat mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB). Mereka memiliki ide untuk membuat sebuah platform penerjemah bahasa isyarat bagi penyandang disabilitas.

Cara kerja dari aplikasi ini adalah seorang dapat merekam suara, maupun mengetik sebuah tulisan, kemudian oleh aplikasi secara otomatis akan diterjemahkan ke bahasa isyarat dalam tampilan 3D animasi.

Aplikasi ini tentu mudah dan praktis untuk digunakan sehari-hari. Terlebih jika kamu sering bersinggungan dengan orang tuli. Hear Me dapat diunduh secara gratis melalui Play Store, maupun App Store. Harapannya aplikasi ini dapat mengatasi kesenjangan antara orang tunarungu dan non tunarungu.

2. SIBI (sistem isyarat bahasa Indonesia).

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi ini merupakan penerjemah gerakan isyarat SIBI ke teks bahasa Indonesia. Selain itu aplikasi juga dapat digunakan untuk mengubah teks menjadi animasi 3D gerakan SIBI.

Aplikasi ini memiliki lebih dari 4 ribu kata yang dapat diterjemahkan. Tentu aplikasi ini dapat membantu bagi para penyandang tunarungu, tunawicara, dan orang awam untuk dapat berkomunikasi secara langsung.

3. Live transcribe.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Google ternyata memberikan sebuah aplikasi untuk penyandang disabilitas, loh. Terutama bagi yang mengalami gangguan pendengaran. Live Transcribe merupakan platform di mana kamu bisa mentranskrip pembicaraan secara langsung melalui platform ini. Aplikasi ini akan membantu para penyandang tunarungu untuk tetap dapat berkomunikasi, dan mengetahui apa yang sedang dibicarakan.

Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur untuk menunjukkan tingkat kebisingan. Apabila suara terdengar lirih, maka aplikasi tersebut akan memberikan notifikasi bagi pengguna agar mendekatkan ke sumber suara. Aplikasi ini sudah terdapat pada Google Play Store maupun App Store.

4. Petralex hearing aid.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi ini khusus dibuat untuk alat bantu dengar yang diterapkan pada sistem Android. Pengguna hanya perlu menggunakan headset biasa, kemudian aplikasi ini secara otomatis akan membantu orang yang mengalami gangguan telinga, mendengar percakapan secara langsung. Bahkan platform ini mengklaim hasil suara seperti saat orang normal memakai headset. Petralex Hearing Aid dapat diunduh melalui Play Store secara gratis.

5. I-Chat.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

PT Telkom Indonesia juga tidak kalah untuk memberikan kemudahan bagi seorang tunarungu. Mereka menghadirkan i-Chat (I Can Hear and Talk). Aplikasi ini merupakan media pembelajaran untuk anak berkebutuhan khusus yang dikemas dalam bentuk multimedia. Pada platform ini tersedia lebih dari 7.000 kata dalam bentuk video isyarat maupun pengucapan.

6. Sibiku.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi Sibiku dikembangkan oleh D3if Cool. Mereka menyediakan platform untuk kamus kata isyarat menggunakan gambar bergerak. Selain itu terdapat fitur pengguna bisa belajar kata isyarat secara mandiri. Bahkan aplikasi ini dapat mengubah huruf dan kata menjadi morse dalam bentuk getaran sehingga memudahkan bagi seorang yang memiliki keterbatasan pendengaran maupun pengucapan. Aplikasi dapat kamu unduh di Play Store secara gratis.

7. Ayo belajar bisindo.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Bagi kamu yang sering berinteraksi dengan penyandang tunarungu tentu akan dimudahkan dengan aplikasi ini. Aplikasi Ayo Belajar Bisindo ini memberikan fitur untuk belajar bahasa isyarat alfabet, angka, dan kata yang kerap digunakan sehari-hari sehingga kamu sebagai orang yang belum memiliki keterampilan bahasa isyarat, dapat terbantu dengan aplikasi ini. Aplikasi ini tersedia di Google Play Store, dan dapat diunduh secara gratis.

8. Belajar bahasa isyarat Indonesia.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Aplikasi ini dapat mengajari kamu untuk belajar bahasa isyarat, loh. Aplikasi Belajar bahasa isyarat Indonesia ini memiliki fitur membaca huruf dalam bahasa isyarat dengan sistem yang terintegrasi dengan Bisindo dan Sibi. Selain itu, aplikasi ini juga memberikan kamu sebuah permainan tebak kata isyarat sehingga kamu tidak mudah bosan saat belajar bahasa isyarat sehari-hari. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Play Store secara gratis.

9.Tunarungu mengaji.

9 Aplikasi untuk para penyandang tuna rungu, Hear Me ID resmi rilis © play.google.com

foto: play.google.com

Bagi seorang Muslim yang mengalami gangguan pendengaran dan ingin bisa membaca ayat suci Alquran, tak perlu khawatir lagi. Sudah terdapat platform Tunarungu mengaji. Aplikasi tersebut merupakan media pembelajaran iqro dengan bahasa isyarat yang dapat diaplikasikan melalui sistem Android.

Pada aplikasi ini terdapat gambar-gambar yang membantu pengguna agar dapat memahami ilmu baca Alquran. Aplikasi ini bisa kamu dapat melalui Google Play Store secara gratis.