Brilio.net - Cara berkomunikasi bukan cuma melalui rangkaian huruf abjad, lho. Kehadiran emoji juga berfungsi mewakili apa yang hendak kamu sampaikan kepada orang lain lewat pesan teks. Nah, baru-baru ini tim Google mencoba untuk menambah variasi emoji wanita, bukan cuma wanita berdansa atau menikah saja, lho.

Sebagaimana dikutip brilio.net dari laman Women's Health, Senin (23/5), mereka mengunjungi pertemuan Unicode Consortium (organisasi yang mengurusi bidang kreasi emoji dan sejenisnya) untuk mempresentasikan 13 simbol baru yang mewakili wanita di tempat kerja. Bukan cuma itu, emoji terkait juga tersedia buat pria, misalnya petani, koki, guru, ilmuwan, dokter atau perawat, dan sebagainya.

BACA JUGA: Lo cocoknya pakai pomade, gel, atau wax? Temukan jawabannya di sini

Berikut usulan tim Google:

emoji wanrir  2016 brilio.net

foto: GOOGLE/UNICODE

"Kami percaya ini akan menyemangati wanita muda (pengguna terbesar emoji) dan lebih baik dalam merefleksikan peran vital wanita di dunia," jelas tim Google dalam proposalnya. Mereka berharap proposal emoji ini disetujui dan akan ditambahkan di keyboard pada akhir tahun 2016 ini.

Sedikit info, Unicode telah mengenalkan emoji dan booming sejak tahun 2011. Tahun lalu, mereka telah menambahkan pilihan emoji berdasarkan warna kulit yang mencerminkan keberagaman, dan juga emoji yang menunjukkan relasi dalam keluarga yang memiliki jenis kelamin sama (singkat kata tentang LGBT).