Brilio.net - Seperti diketahui, Clubhouse merupakan aplikasi jejaring sosial media yang berkecimpung di ranah obrolan audio. Setelah diluncurkan pada 2020 lalu oleh pengembang perangkat lunak Alpha Exploration Co, aplikasi yang berlogo telapak tangan dengan warna kuning ini telah banyak digeluti pengguna di seluruh dunia.
Beberapa kelebihan dari Clubhouse, seperti bisa berdiskusi secara langsung, bisa menyertakan media sosial lain seperti Twitter dan Instagram, tersedianya virtual room yang bisa dimasuki secara bebas, bisa follow banyak CEO Perusahaan, Artis, Peneliti dan para ahli, bisa mengeksplor topik-topik yang disukai, dan berbagai kelebihan lainnya.
Untuk tetap melayani penggunanya dengan baik, pihak Clubhouse terus melakukan pengembangan terhadap aplikasinya. Kali ini Clubhouse siap memungkinkan pengguna untuk berbagi link dari luar dan memonetisasi pekerjaan mereka di platform.
Lewat wawancaranya bersama The Verge, Sabtu (23/10), CEO Clubhouse Paul Davison dan kepala pemasaran global Maya Watson mengumumkan fitur link yang disematkan baru ini memungkinkan moderator untuk menempatkan link dari luar yang berada di bagian atas ruangan. Link ini akan mengarahkan pendengar ke mana pun yang diinginkan moderator, seperti halaman Patreon, artikel berita, atau bahkan ke halaman podcast.
foto: Clubhouse
Sedangkan pantauan brilio.net dari akun Twitter @Clubhouse, pihak Clubhouse membagikan cuitan, "Anda sudah pernah mendengar tentang PTR... Sekarang bersiaplah untuk PTL! Baik Anda sedang mendiskusikan tweet, memperdebatkan pendapat yang menarik, membagikan @substackinc favorit-mu, sebuah @Gofundme, toko @etsy, segera Anda akan dapat menghubungkan simbol link pin teh link."
you've heard about PTR...now get ready for PTL!
— Clubhouse (@Clubhouse) October 23, 2021
Whether you're discussing a tweet, debating a hot take, sharing your favorite @substackinc, a @Gofundme, your @etsy shop...soon you'll be able to
live on iOS & Android Weds, Oct 27 pic.twitter.com/qiKLAmTeol
Dari postingan tersebut, Clubhouse menegaskan bahwa fitur baru ini akan mulai bisa digunakan oleh pengguna iOS dan Android pada 27 Oktober mendatang. Fitur ini sendiri berfungsi mempermudah proses promosi bagi moderator untuk pendengar-pendengarnya.
Walaupun mengizinkan untuk membagikan link dari luar, Clubhouse juga menegaskan bahwa link-link tertentu tidak akan diizinkan untuk alasan keamanan dan moderasi. CEO Davison tidak secara eksplisit menyebutkan jenis link yang tidak diizinkan, tetapi dia menyarankan tautan ke OnlyFans atau situs berunsur pornografi tidak akan diterima.
Clubhouse juga tidak akan mengambil potongan pendapatan dari transaksi apa pun yang terjadi melalui link tersebut. Siapa pun bisa menambahkan, mengubah, atau menghapus tautan, selama mereka menjadi moderator ruang dan berapa pun jumlah pengikut yang mereka miliki.
Recommended By Editor
- 13 Perbandingan Twitter Spaces dan Clubhouse, mana yang lebih baik?
- 5 Cara menggunakan Twitter Spaces, aplikasi saingan Clubhouse
- Bukan Instagram, Reza Rahadian umumkan punya akun media sosial
- 10 Curhatan lucu pengguna Android soal Clubhouse ini bikin nyengir
- 11 Aplikasi Android ini berpotensi mencuri data pengguna