Brilio.net - Samsung baru-baru ini mengeluarkan imbauan kepada pengguna maupun retailer untuk tidak mengoperasikan Galaxy Note 7 dalam bentuk apapun. Pengumuman ini ditengarai masih banyaknya kasus ledakan gadget. Bahkan, Galaxy Note 7 versi pengganti juga masih mengalami masalah serupa.
Banyak pengamat menilai nasib Galaxy Note 7 sudah tamat. Samsung pun seakan enggan mengambil risiko dengan membiarkan para pengguna memakai perangkat besutan mereka itu.
Nah, jika kamu berniat mencari penggantinya, berikut brilio.net bagikan lima ponsel Android unggulan yang dilansir dari mashable, Rabu (12/10).
1. Motorola Moto Z.
foto: cnet.com
Moto Z didesain ramping modular. Fitur terbaik ponsel ini di antaranya tahan air, pemindai sidik jari yang responsif serta kamera depan 5 MP. Selain itu Moto Z tidak mempunyai lubang headphone seperti iPhone 7.
2. OnePlus 3.
foto: pcadvisor.co.uk
OnePlus 3 adalah alternatif terbaik untuk Note 7 dan harga hanya USD 400. Spesifikasinya pun sebanding dengan Nexus, Galaxy dan iPhone, namun tanpa label harga premium.
3. LG V20.
foto: cnet.com
LG V20 merupakan smartphone pertama yang dirilis dengan sistem operasi Android 7.0 Nougat. Ponsel ini memiliki kamera serta speaker yang unggul.
4. Samsung Galaxy S7 (Edge).
foto: knowyourmobile.com
Jika kamu sudah terlanjur kepincut dengan ponsel buatan Samsung, Galaxy S7 Edge bisa kamu pilih. Desain layarnya pun sangat mirip dengan Note 7 namun dengan ukuran yang lebih kecil.
5. Google Pixel.
foto: mashable.com
Ponsel besutan Google Pixel dan Pixel XL memang belum dirilis. Namun banyak yang memprediksi ponsel ini punya masa depan yang cerah. Apalagi Pixel memiliki desain dan fitur yang baru.
Recommended By Editor
- Begini kondisi iPhone 7 usai dijatuhkan dari gedung tertinggi sedunia
- 4 Ponsel ini punya fitur setara Galaxy Note 7 dengan harga lebih murah
- Usai rilis iPhone 7, Apple diam-diam mulai rancang iPhone 8
- 10 Ponsel BlackBerry dari masa ke masa, kamu pernah punya yang mana?
- Lupakan iPhone 7, ponsel ini punya RAM 12 GB & memori internal 1 TB