Brilio.net - Pimpinan perusahaan smartphone terbaik tahun 2016, Samsung akhirnya meminta maaf secara resmi kepada seluruh customer atas insiden Samsung Note 7. Permintaan maaf ini disampaikan oleh Koh Dongjin di hadapan media pers Korea Selatan beberapa hari yang lalu.

Pimpinan Samsung Mobile meminta maaf atas insiden Note 7, salut! © 2016 brilio.net

samsung maaf © 2016 brilio.net

Dilansir brilio.net dari bgr.in, Selasa (18/10), Koh juga berjanji dengan sekuat tenaga akan mencari sumber permasalahan yang dialami Samsung Note 7, serta menarik semua unit dan memastikan kejadian ini tak terulang di masa depan.

Selain itu Koh juga berjanji akan mengembalikan kepercayaan seluruh customer tanpa khawatir lagi terkait keamanan. Salah satu cara yang telah ditempuh Samsung adalah dengan menggantikan unit Note 7 dengan Galaxy S7 atau Galaxy S7 Edge.

samsung maaf © 2016 brilio.net

Meski sangat frustasi dan terpukul dengan kejadian ini, Koh telah menunjukan sikapnya yang gentle sebagai seorang pemimpin. Meski seharusnya mundur dari jabatannya, namun Koh nyatanya masih mendapat dukungan dari karyawannya. Tak lupa, Koh juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pegawai yang mendukungnya selama masa sulit dan customer yang masih setia.