Brilio.net - Bingung mau liburan tapi budget minim? Liburan ke Solo aja. Kota yang kental budaya ini memiliki objek wisata menarik seperti Keraton Solo yang sakral dan Taman Balekambang yang sejuk. Buat kamu yang ingin main ke Solo, jangan lupa juga untuk mencicipi berbagai kuliner khasnya.

Kamu yang masih ragu soal biaya penginapannya, nggak usah khawatir. Di Kota Solo, banyak hotel nyaman dan strategis dengan harga yang terjangkau. Apalagi kalau kamu pergi ala backpacker yang sering bepergian dengan dana yang efisien namun tetap menginginkan kepuasan maksimal.

Nah, buat kamu yang ingin bepergian ala backpaker, brilio.net punya rekomendasi penginapan murah di Solo yang dilansir dari berbagai sumber, Rabu (29/1).

1. KoolKost Syariah near Universitas Muhammadiyah Surakarta.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Penginapan ini terlatak di Jl. Mendungan, RT03/RW05, Mendungan, Pabelan, Kec. Kartasura, Kabupaten Sukoharjo. Penginapan ini berjarak 4,4 KM dari Museum Radya Pustaka dan 3,7 KM dari Stadion Manahan dan Solo Grand Mall.

Koolkost Syariah near Universitas Muhammadiyah Surakarta ini memiliki fasilitas WiFi yang dapat digunakan oleh pengunjung dan parkir untuk kendaraan. Harga untuk menyewa satu kamarnya berkisar Rp 90.000 hingga Rp 95.000.

2. Front One Cabin Solo.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Hotel yang terletak 3,5 Km dari pusat kota ini terletak di Jl. Doktor Setiabudi No. 32 Banjarsari Surakarta, Solo. Hotel yang terinspirasi dari hotel kapsul ini juga dekat dengan Museum Radya Pustaka, Tugu Lilin Pajang Solo, Museum Pers Nasional dan Bandara Adisumarmo yang membuat hotel ini strategis.

Selain itu, Front One Cabin Solo juga memiliki fasilitas Wi-Fi gratis dan kamar mandi pribadi. Untuk menyewa satu kamar di Front One Cabin Solo berkisar Rp 128.800.

3. Cakra homestay.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Cakra homestay terletak 1,5 km dari pusat kota dan dekat dengan Pasar Gede Solo. Hotel ini juga dekat dengan berbagai tempat wisata seperti Pasar Klewer, Kampung Batik Kauman, dan Keraton Kasunanan.

Hotel ini terletak di Jl. Cakra II No. 15 Kauman. Kamu yang ingin menginap di hotel bernuansa adat Jawa yang kental ini, dapat menyewa kamar dengan kisaran harga Rp 125.000 untuk kamar standard twin dengan kamar mandi bersama dan Rp 150.000 untuk kamar twin dengan kamar mandi pribadi yang terletak di luar kamar.

4. RedDoorz Plus @ Jl.Jendral Sudirman Sukoharjo.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Penginapan ini terletak di Jl. Jendral Sudirman No. 228, Sukoharjo, Gabusan, Jombor, Bendosari, Solo. Penginapan yang dekat dengan Pandawa Water World, Tha Park Solo ini memiliki fasilitas WiFi gratis dan tempat parkir. Biaya untuk menginap di hotel ini berkisar Rp 112.600 - Rp 157.155.

5. OYO 1506 Shabrina 2 Syariah.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Hotel yang terletak di Jl. Kalingga Utara XII, Solo ini memiliki lokasi yang strategis karena dekat dengan Taman Balekambang, Stasiun, Kereta Solo Balapan, Stadion Manahan, dan berbagai spot wisata lainnya. Kamu yang ingin menginap di hotel ini biaya mulai dari Rp 121.348.

6. KoolKost Syariah near Solo Paragon Mall.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Hotel yang letaknya dekat dengan Stasiun Purwosari, Stadion Manahan, Kampoeng Batik Laweyan, Museum Dullah, dan berbagai spot objek wisata lainnya ini terletak di Jl. Hasanudin No. 22 Purwosari, Kec. Laweyan, Solo.

Semua kamar yang ditawarkan pun memiliki TV dengan layar datar, dan WiFi gratis. Untuk kamu yang berminat menyewa kamar di KoolKost Syariah near Solo Paragon Mall harganya berkisar Rp 125.156.

7. OYO 2258 Santana Residence.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

OYO 2258 Santana Residence terletak di Jl. Pagelaran, Dusun II, Kartasura, Solo. Penginapan yang dekat dengan Pasar Kartasura dan Bandara Adisumarmo ini memiliki fasilitas WiFi gratis dan parkir bagi para pengunjungnya. Untuk kamu yang ingin menginap di hotel ini harganya berkisar Rp 103.299.

8. Airy Eco Syariah Blulukan Dua Solo.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Hotel Airy Eco Syariah Blulukan Dua Solo yang terletak di Jl. Blulukan 2 RT 002/003, Karanganyar, Blulukan, Colomadu, Solo ini dekat dengan Stasiun Purwosari, Stadion Manahan, Taman Balekambang, Pusat Oleh Oleh dan Bandara Adisumarmo.

Untuk menginap di hotel ini, kamu bisa menyewa kamar dengan berbagai type sesuai dengan kebutuhan kamu dan harganya berkisar Rp 104.628 - Rp 131.335.

9. RedDoorz near Terminal Tirtonadi.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Penginapan ini terletak di Jl. Bangau VI 17, Banjarsari, Surakarta, Solo. RedDoorz near Terminal Tirtonadi dekat dengan Stasiun Kereta Solo Balapan, Taman Balekambang, Stadion Manahan, dan berbagai tempat wisata lainya.

Fasilitas yang dimiliki tempat ini berupa WiFi gratis, tempat parkir, dan cocok untuk kamu yang suka bepergian sendiri. Harga yang ditawarkan untuk berbagai type kamar berkisar Rp 112.661 - Rp 151.399.

10. KoolKost near The Park Mall Solo Baru.

10 Penginapan murah di Solo Rp 100 ribuan, cocok buat backpacker berbagai sumber

foto: booking.com

Hotel yang letaknya berada di Jl. Kunir No. 5, Grogol, Sukoharjo Solo Baru, Bangorwo, Kwarasan, Kec. Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Solo. Penginapan ini memiliki akses yang dekat dengan Pandawa Water Wold, Kasunanan Place, Kampung Batik Kauman, Pasar Gede, dan objek wisata lainnya.

Untuk menyewa satu kamar di KoolKost near The Park Mall Solo Baru, kamu perlu menyiapkan budget sekitar Rp 100.000.

Reporter: Feny Nidya