Brilio.net - Sama seperti destinasi wisata lain di Indonesia, Jakarta sebagai ibukota negara kerap dijadikan salah satu tujuan wisata. Meski wilayah yang dulu bernama Batavia ini tak memiliki panorama bentangan alam seperti daerah lain, namun kota ini menyimpan segudang tempat yang sayang banget untuk dilewatkan.

Mulai dari wisata kuliner hingga tempat-tempat bersejarah bisa dijumpai di kota metropolitan ini. Tak heran, banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara yang menjadikan Jakarta sebagai salah satu spot kunjungan wisata.   

Jakarta Wisata © 2019 brilio.net JPO Gelora Bung Karno (brilio.net/yani andryansjah)

Memang sih, Jakarta dengan bentangan “hutan beton” identik sebagai kota yang super sibuk. Banyak yang beranggapan sudah tidak ada lagi tempat menarik untuk dikunjungi. Jangan salah lo. Di tengah hiruk-pikuknya, ternyata masih banyak tempat tersembunyi yang seru dan asyik di kota besar ini.

Malah tempat wisata ini menawarkan ketenangan. Cocok banget buat Sobat Brilio yang mendambakan suasana tenang ataupun tempat melepas penat.  Nah buat kamu yang penasaran dan ingin mencoba pengalaman baru, tak ada salahnya mengunjungi sejumlah tempat wisata yang masih tersembunyi di Jakarta berikut ini.

1. Taman Amir Hamzah

Jakarta Wisata © 2019 brilio.net Patung Gus Dur semasa kecil yang kerap bermain di Taman Amir Hamzah. (beritajakarta.com/reza)

Taman yang terletak tak jauh dari Taman Menteng ini memang tidak begitu ramai. Bahkan, di musim liburan pun, Taman Amir Hamzah kalah ramai dari Taman Menteng. Meskipun demikian, di tempat ini kamu dapat menikmati suasana yang menyenangkan dan teduh. Terdapat deretan pepohonan rimbun dan kolam kecil di sekitar taman. Taman yang dulunya merupakan tempat bermain mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama dan KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur ini terletak di Jalan Taman Amir Hamzah, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat.

2. Hutan Muara Angke

Jakarta Wisata © 2019 brilio.net www.jakarta-tourism.go.id

Hutan Muara Angke merupakan hutan bakau terbesar di Jakarta. Hampir sebagian besar wilayahnya didominasi hamparan pepohonan rimbun. Suasana yang ditawarkan sangat tenang dan sejuk. Sangat cocok bagi kamu yang ingin menenangkan pikiran ataupun sekadar melepas penat selepas beraktivitas. Jangan ragu untuk menjelajahi hutan dan menikmati sensasi menyatu dengan alam. Dijamin liburan kamu pun tak akan terlupakan! Hutan Muara Angke berada di kawasan Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara.

3. Taman Tanjung

Jakarta Wisata © 2019 brilio.net instagram @jakartalife

Taman Tanjung merupakan tempat yang pas untuk relaksasi. Taman ini didominasi pepohonan nan menjulang tinggi. Di sini, kamu dapat bersantai sejenak dari hiruk pikuk Kota Jakarta. Taman Tanjung terletak di Jalan Pasar Minggu Raya, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

4. Taman Bunga Widya Mandala Krida Bakti Pramuka

Jakarta Wisata © 2019 brilio.net instagram @wisnuprnlst

Taman Bunga Widya Mandala Krida Bakti Pramuka memang belum begitu dikenal, tetapi taman ini menawarkan pesona yang sulit untuk diabaikan. Taman yang dibangun pada masa kepemimpinan Presiden Soeharto ini didominasi puluhan jenis bunga penuh warna. Taman yang cocok dikunjungi bersama keluarga ini kerap dijadikan sebagai lokasi kemah. Taman Bunga Widya Mandala Krida Bakti Pramuka terletak di Jalan Jambore Nomor 1, Cibubur, Jakarta Timur.

5. Museum Layang-layang

Jakarta Wisata © 2019 brilio.net aroengbinang.com

Satu lagi tempat wisata yang masih tersembunyi, yakni Museum Layang-layang. Museum ini menawarkan lebih dari 600 koleksi layang-layang yang berasal dari dalam maupun luar negeri. Di tempat ini, kamu tidak hanya mendapatkan pengetahuan baru, melainkan juga dapat mencoba membuat layang-layang sendiri. Museum Layang-layang terletak di Jalan H Kamang Nomor 38, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.

Itulah sejumlah tempat wisata di Jakarta yang masih tersembunyi dan belum begitu dikenal luas. Meskipun demikian, destinasi wisata terebut sangat layak untuk dikunjungi. Nah, sebelum berlibur ke Jakarta, pastikan untuk booking tiket pesawat Sriwijaya Air melalui aplikasi Airy.

Dapatkan tiket pesawat ke Jakarta dengan harga terjangkau dan fasilitas ganti jadwal penerbangan, refund dana, dan pembayaran melalui transfer bank, kartu kredit, ataupun gerai Indomaret. Anda tak perlu khawatir mengenai keamanan karena Airy menjamin seluruh transaksi aman dari penipuan.

 

Selain untuk liburan, Airy pun menyediakan layanan perjalanan bisnis baik ke luar kota maupun ke luar negeri. Layanan ini akan memudahkan perusahaan dan menunjang kegiatan bisnis kamu. Kalau sudah begini, apa lagi yang ditunggu? Yuk pesan tiket ke Jakarta sekarang juga!