Brilio.net - Masyarakat kini begitu dimudahkan dengan kemajuan teknologi dan murahnya sarana transportasi. Jarak yang jauh pun dapat ditempuh dengan mudah dan cepat. Terlebih berbicara mengenai kegiatan traveling yang kini mulai digandrungi masyarakat. Namun pernahkah kamu berniat berkeliling dunia dengan jalan kaki?
Orang-orang di bawah ini bisa menjadi inspirasi buat kamu untuk melakukannya. Mereka mampu berjalan kaki mengelilingi dunia. Terlebih pada masa itu, teknologi dan transportasi pesawat belum mudah didapatkan. Waktu dan jarak yang ditempuh tidaklah sedikit. Mereka juga mampu bertahan hidup dan beradaptasi dengan alam yang berbeda-beda. Tak jarang mereka juga membawa misi yang mulia.
Nah, berikut orang-orang yang pernah berjalan kaki mengelilingi dunia seperti dikumpulkan brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (31/3).
1. Ffyona Campbell.
foto: diomedia.com
Pada 1994, ia menjadi wanita pertama yang berjalan keliling dunia dengan menempuh 20.000 mil. Ia telah melintasi Amerika Serikat, Australia, Afrika, dan Eropa dalam waktu 11 tahun. Wanita asal Inggris juga meraih rekor tercepat dalam 3200 mil perjalanannya di Australia dengan 95 hari.
2. Dave Kunst.
foto: davekunst1.com
Dave memulai perjalanannya pada 1970 bersama dua saudaranya. Ia berjalan dari Eropa kemudian melewati Amerika Utara, Asia, Timur Tengah, dan kembali ke Eropa. Total ia menempuh jarak 14.450 mil dalam waktu 4 tahun. Namun ia harus kehilangan salah satu saudaranya, John Kunst, karena tertembak oleh pemberontak di Afghanistan.
3. Rosie Swale-Pope.
foto: matadornetwork.com
Wanita 57 tahun ini tergolong berani. Pasalnya, pada 2003 ia berkeliling dunia dengan berlari dan mengambil rute yang sulit. Dimulai dari Rusia, ia berlanjut ke Alaska, Kanada, daratan Amerika Serikat, Greenlanda, Islandia, dan Inggris. Ia membawa misi untuk menyadarkan dunia akan bahaya kanker dan mengumpulkan dana 250.000 Euro untuk badan amal.
4. Masahito Yoshida.
foto: j-cul.com
Pria asal Jepang ini 4,5 tahun berkeliling dunia dengan membawa kereta berisi barang-barangnya seberat 50 kg. Kota pertama yang menjadi tujuan pada 2009 adalah Shanghai. Berikutnya ia menuju ke Asia tengah, Eropa, hingga Portugal. Ia melanjutkan perjalanan ke Amerika dengan pesawat dan meneruskan jalan kakinya sepanjang 6000 km dari Atlantic City ke Vancouver, Kanada. Ia juga melanjutkan perjalanannya ke Shanghai sampai 2013.
5. Paul Salopek.
foto: nationalgeographic.com
Perjalanan pria ini dimulai dari Afrika dan berkeliling ke seluruh dunia menapak migrasi kuno nenek moyang. Ethiopia menjadi lokasi awal perjalanan 21.000 mil yang dimulai pada Januari 2013 yang didukung oleh National Geographic. Perjalanannya hingga kini sudah mencapai Kyrgyzstan dan masih akan berlanjut hingga berakhir di Amerika Selatan.
6. Jean Beliveau.
foto: gadling.com
Pria 45 tahun ini memulai perjalanan bersama kereta roda tiganya dari Montreal, Kanada, pada 18 Agustus 2000. Rute pertamanya melewati pesisir Amerika Serikat dan Amerika Selatan. Jalur darat berikutnya, ia melewati kawasan Afrika, Eropa, Asia Tengah, Asia Timur, Asia Tenggara, Australia, dan kembali ke Kanada. Ia juga sempat mampir ke Semarang, Indonesia pada Agustus 2009. Ia mengakhiri perjalanan 11 tahunnya pada 16 Oktober 2011, melewati 64 negara dengan 75.554 kilometer. (mgg/dimas satria putra).
Recommended By Editor
- 2 Gadis ini jalan-jalan gratis ke 48 negara bagian di AS, kok bisa ya?
- 7 Alasan kenapa sekarang bukan zamannya bawa uang segepok buat liburan
- Pengalaman traveler berwisata ekstrem di Selandia Baru ini menegangkan
- Masjid Kapal Nabi Nuh, obyek wisata baru di Semarang
- Selain Jepang, ini 14 tempat terbaik untuk melihat bunga sakura mekar