Brilio.net - Menginap di tempat yang eksotis menjadi impian semua traveler. Selain untuk tempat istirahat, tentu saja penginapan yang nyaman dan aman sangat mendukung untuk melakukan perjalanan. Apalagi jika penginapan itu sangat instagramable.
Pastinya, setelah selesai mengeksplorasi suatu daerah, nggak mau dong dapat akomodasi yang ala kadarnya. Penginapan yang nyaman bisa sangat membantu kualitas istirahat lho.
Nah jika kamu plesiran ke Lombok, Nusa Tenggara Barat, ada satu penginapan yang cukup unik nih. Namanya The Chandi Boutique Resort. Tempatnya lumayan mewah lho. Harga menginap per malam sekitar Rp1,5 juta untuk satu kamar.
Tapi jangan khawatir. Dengan membayar sebesar itu kamu bisa menikmati suasana yang privat deh. Maklum, penginapan yang terletak di Batu Layar, wilayah dekat Pantai Senggigi ini mengusung konsep boutique yang menawarkan privasi kepada para tamu agar mereka lebih rileks.
Kolam renang di tepi pantai menjadi salah satu tempat yang romantis untuk bersantai
Oh iya, jumlah kamar di penginapan ini cuma 15 unit, terdiri dari 10 kamar Ocean View dan 5 kamar Executive Garden View. Uniknya lagi, penginapan ini mengusung konsep back to nature dengan pemandangan pantai.
Ada juga playground di area tengah penginapan yang ditumbuhi jajaran pohon kelapa. Serunya lagi, tamu bisa menyaksikan Gunung Agung di Bali dari bibir pantai.
Bisa melihat Gunung Agung di kejauhan
Yang jelas penginapan ini cocok banget buat pasangan bulan madu. Hampir 70% tamu yang menginap di sini memesan lewat platform pemesanan hotel di sini. Ada juga yang pesan langsung. Tamu di penginapan yang berdiri sejak 24 Desember 2011 ini kebanyakan turis asing.
“Kita lebih ke konsep boutique yang menawarkan privasi tamu. Mereka bisa lebih rileks karena kamar kami lebih sedikit. Jadi tamu bisa merasakan suasana kekeluargaan,” ujar Assistant Operational Manager The Chandi Boutique Resort Mey Antari kepada Brilio.net beberapa waktu lalu.
Makanya nggak heran jika penginapan ini banyak diburu pasangan yang berbulan madu. Selain lebih privasi, tempat ini juga peacefull, tenang. Interaksi dengan staff hotel juga bisa lebih sering. Respons mereka lebih cepat karena itu tadi hanya ada 15 kamar.
Selain itu kolam renang dan restoran di penginapan ini letaknya tepat di bibir pantai. Romantis banget deh. Nah buat mereka yang suka kongkow, ada juga bar yang letaknya bersebelahan dengan kolam renang. “Di sini memang cocok untuk bulan madu. Tapi banyak juga yang keluarga,” lanjut Mey.
Assistant Operational Manager The Chandi Boutique Resort Mey Antari
Yang sangat unik, meski berbalut kemewahan, tapi para tamu bisa merasakan sensasi tersendiri saat mandi. Maklum, semua kamar di penginapan ini kamar mandinya terletak di luar. Hanya sebagain saja yang diberikan dinding. Bagian atasnya terbuka. Serasa mandi di rumah tempo dulu.
Konsep ini terinspirasi dari masyarakat suku Sasak. Di mana semua kamar mandi warga sasak terletak di luar rumah. “Kita memang sengaja membuat kamar mandinya setengah terbuka. Kita ingin setiap tamu bisa merasakan sensasi kehidupan masyarakat Sasak di sini,” tambah Mey.
Tuh bagian atas kamar mandinya terbuka
Yang jelas, tempat ini sangat cocok untuk pasangan yang ingin merasakan sensasi romantis. Mulai dari urusan lokasi hingga kuliner yang disediakan di Meru Restoran. Penginapan ini menyediakan menu yang lebih personal dan romantis untuk pasangan.
Tamu bisa berjemur di bawah matahari, baik di pinggiran kolam renang atau di atas pasir tepi pantai. Mereka juga bisa bersantai di bawah bayang-bayang pohon kelapa sambil bersantai di atas hammock.
Tempat spa yang bisa memanjakan para tamu
Oh iya, di sini juga ada tempat spa yang bisa memanjakan tamu dengan pijat relaksasi, body scrubs, body wraps, atau bahkan sunburn treatment jika kelamaan berjemur. Nah buat kamu yang ingin menemukan suasana romantis, penginapan ini bisa jadi rekomendasi lho.
Recommended By Editor
- Begini cara warga Gili Trawangan menjaga penyu biar nggak punah, salut
- Batu-batu hitam di pantai ini ternyata jejak lava gunung api purba lho
- Vila ini namanya saja yang horor, tempatnya kece abis buat selfie
- 6 Alasan kenapa Gili Trawangan lebih diminati wisatawan ketimbang Bali
- 13 Fakta kehidupan Suku Sasak Ende yang perlu kamu ketahui, masih asli