Brilio.net - Pergantian tahun 2017 menuju 2018 tinggal menunggu waktu. Tentunya masyarakat sudah mulai menentukan cara untuk menghabiskan akhir tahun, entah itu bersama keluarga, teman ataupun pasangan.
Banyak cara yang dilakukan untuk menghabiskan akhir tahun. Entah di rumah, di hotel ataupun di tempat wisata.
Chief Communication & Co-Founder Tiket.com, Gaery Undarsa mengatakan banyak masyarakat Indonesia yang menghabiskan akhir tahun pergi ke tempat wisata.
"Sudah pasti simple sih, paling tinggi Bali, Yogyakarta, kalau luar negeri itu Singapura," katanya kepada media di Jakarta, Selasa (21/11).
Gaery mengatakan peningkatan kunjungan ke masyarakat Indoensia ke Singapura sangatlah tinggi, apalagi ketika memasuki tahun baru.
"Kunjungan masyarakat Indonesia ke Singapura sangat tinggi. Selain dekat, biaya yang dikeluarkan pun murah," jelasnya.
Recommended By Editor
- Pecinta surfing, 4 pantai di Yogyakarta ini wajib kamu taklukkan
- 15 Potret Yogyakarta dari udara ini indahnya siap manjakan matamu
- 6 Alasan yang bikin Jogja International Heritage Walk itu keren abis
- Tak cuma gudegnya, ini 10 warung soto paling lezat dan hits di Jogja
- 10 Tempat piknik di Jogja ini harga tiketnya masih di bawah Rp 10 ribu