Brilio.net - Lumrah seorang wanita sudah alami menstruasi atau haid setiap bulan. Saat wanita mengalami siklus menstruasi, ada kalanya sebagian wanita tidak merasakan sakit sama sekali. Namun ada juga yang mengalami masalah saat haid berlangsung, di antaranya mulai mengeluhkan rasa kram atau nyeri di bagian perut dan tulang belakang. Bahkan lebih parahnya ada yang sampai mengalami gejala pusing, mual, tidak enak badan, dan lainnya.
Menstruasi adalah proses di mana rahim melepaskan lapisannya setiap bulan. Rasa sakit yang terjadi saat menstruasi disebut dismenore. Dilansir brilio.net dari healthline, rasa sakit ini bisa muncul sebelum haid benar-benar dimulai atau bisa juga terjadi selama proses menstruasi tersebut.
Segera setelah kamu merasakan nyeri haid, sebaiknya mulai mengobatinya lebih awal. Semakin cepat perawatan dimulai, maka semakin cepat mengurangi nyeri haid yang berkepanjangan. Kamu bisa mulai minum obat penahan nyeri atau dengan menyeka air hangat pada perut.
Selain dengan obat-obatan dan cara tersebut, kamu juga bisa mengambil inisiatif dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa mengatasi nyeri haid. Percaya atau tidak, kamu bisa mulai mempraktekkan cara ini. Apa saja makanan dan minuman yang perlu kamu konsumsi saat nyeri haid? Berikut rangkuman brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (29/3).
1. Cokelat hitam.
foto: pixabay
Selain lezat dan banyak digemari banyak orang, cokelat bisa menjadi obat handal nyeri haid. Makanan manis sedikit pahit ini mengandung magnesium dan serat. Menurut pakar nutrisi Kayleen St. John, dilansir brilio.net dari thisisinsider, kamu bisa memilih cokelat yang mengandung 85% atau lebih banyak kandungan kakao untuk hasil terbaik.
2. Kacang tanah.
foto: pixabay
Kacang tanah adalah sumber magnesium yang bermanfaat fantastis. Dilansir brilio.net dari Everyday Health. Magnesium membantu mengatur serotonin. Manfaat ini akan membantu mencega kembung selama menstruasi. Kacang di sini bisa berbentuk butiran kacang tanah biasa, atau olahan kacang misalnya menjadi selai kacang.
3. Teh Chamomile.
foto: pixabay
Teh chamomile selain lezat juga bebas kafein. Teh ini dapat membantu mengurangi kejang otot, terutama saat otot perutmu kejang sehingga menjadi kram. Menurut pakar nutrisi dan ahli diet Amerika Serikat, Joy Bauer. Teh Chamomile ini juga dapat menenangkan atau membuatmu rileks.
4. Telur.
foto: pixabay
Telur kaya akan nutrisi protein dan vitamin B6, D, dan E. Semua kandungan yanga da pada telur bekerjasama untuk melawan gejala PMS. Kamu bisa mengonsumsi beberapa butir telur di pagi hari sebelum atau selama siklus menstruasi berlangsung.
5. Jahe.
foto: pixabay
Jahe bisa menjadi penenang perut saat merasa mual. Jahe bisa menghilangkan gas dan kembung pada perut saat haid. Kamu bisa menyeduh jahe sebagai minuman hangat. Hangatnya jahe juga bisa membuatmu tenang dan rileks.
6. Kiwi.
foto: pixabay
Saat nyeri haid terkadang akan berdampak pada pencernaan. Terganggunya pencernaan membuatmu jadi sembelit atau susah buang air besar. Dengan mengonsumsi buah kiwi, maka kamu tidak perlu cemas. Kiwi mengandung enzim actinidin, membantu mencerna protein dengan lebih mudah. Sehingga serat akan mudah menggerakkan sisa-sisa makanan dalam perutmu.
7. Bayam.
foto: pixabay
Pada saat haid berlangsung, kamu akan kehilangan darah setiap bulan. Menyebabkan kamu menjadi kekurangan zat besi kemudian mersa lesu dan lamban. Saat kamu lemas, nyeri haid akan sangat terasa. Atasi gejala itu dengan banyak mengonsumsi sayuran tinggi zat besi, seperti bayam dan kangkung.
8. Salmon.
foto: pixabay
Salmon dan ikan air dingin lainnya kaya akan jenis asam lemak yang dikenal sebagai omega-3. Menurut Everyday Health, salmon dapat membantu mengurangi peradangan, menghilangkan rasa sakit termasuk rasa sakit kram menstruasi. Selain sebagai sumber protein yang sehat, salmon kaya akan vitamin D dan B6. Vitamin D membantu memudahkanmu untuk menyerap kalsium, yang berkaitan erat dengan nyeri haid. Sedangkan vitamin B6 dapat membantu mengatasi nyeri payudara.
9. Air putih.
foto: pixabay
Menurut Healthline, H2O atau hidrogen dioksida yang ada pada air sangat baik bagi kesehatan tubuh. Ketika perut terasa kembung nyeri haid, cara mudah dan praktis untuk mengatasinya adalah dengan minum banyak air putih. Air putih hangat atau panas dapat menenangkan nyeri haid. Selain air putih, kamu juga bisa mengonsumsi buah dan sayuran yang mengandung banyak air.
10. Jeruk.
foto: pixabay
Jeruk dikenal sebagai makanan utama untuk kram periode haid. Jeruk mengandung vitamin C lebih besar daripada lemon. Selain itu jeruk juga kaya akan magnesium, kalium dan vitamin D. Jeruk bisa dijadikan salah satu sumber nutrisi yang baik bagi tubuh. Mengonsumsi dua buah jeruk setiap hari, efektif untuk meredakan kram atau nyeri menstruasi.