Brilio.net -

Daun sirih merupakan salah satu tanaman herbal yang dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Bahkan beberapa produk kesehatan serta kecantikan juga menggunakan daun sirih sebagai bahan dasarnya. Dilansir dari indiatoday.in, daun sirih mengandung vitamin C, tiamin, niasin, riboflavin, karoten dan merupakan sumber kalsium yang baik.

Daun sirih juga masuk dalam jenis tanaman merambat aromatik, sehingga cocok jika kamu menanamnya di pekarangan rumah. Selain bisa memanfaatkan daunnya, tanaman ini bisa menjadi tanaman hias.

Daun sirih dipercaya bisa mengobati beberapa penyakit seperti, diabetes, mencegah karsinogen yang menyebabkan kanker, menyembuhkan luka, mengobati bisul dan masih banyak lagi. Nah, untuk kaum hawa, daun sirih berfungsi sangat baik dalam menjaga area kewanitaan.

Tanaman asal Indonesia ini biasanya digunakan oleh banyak kaum perempuan untuk membersihkan bagian intim wanita. Selain itu ada beberapa manfaat lainnya lagi daun sirih untuk perempuan. Apa saja?

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (5/6), berikut manfaat daun sirih untuk kesehatan wanita.

1. Mengurangi nyeri saat haid.

Manfaat daun sirih bagi wanita freepik.com

foto: freepik.com

Daun sirih mengandung minyak minyak atsiri, terpenoid, dan klavikula. Kandungan tersebut bisa membantu mengurangi rasa sakit saat haid. Tanaman herbal ini mampu mengembalikan keseimbangan pH tubuh sehingga rasa sakit akan berkurang bahkan mereda.

Kamu cukup merebus beberapa lembar daun sirih yang sudah dicuci bersih, kemudian saring dan minum airnya.

2. Membersihkan vagina.

Manfaat daun sirih bagi wanita freepik.com

foto: freepik.com

Bagi seorang wanita menjaga kebersihan vagina menjadi hal utama. Pasalnya jika tidak maka akan banyak penyakit yang bermunculan. Gunakan daun sirih untuk membersihkan vagina, hal ini dikarenakan daun sirih mengandung polifenol dan kavikol yang dapat mengurangi rasa gatal pada organ intim wanita.

Rebus daun sirih, kemudian saring airnya dan basuhkan pada area kewanitaan.

3. Mengobati jerawat.

Manfaat daun sirih bagi wanita freepik.com

foto: freepik.com

Daun sirih juga bermanfaat untuk kecantikan lho. Jika kamu memiliki jerawat membandel, maka daun sirih bisa membantu. Kandungan minyak esensial pada daun sirih dapat menenangkan jerawat yang meradang.

Caranya, tumbuk daun sirih sampai menjadi pasta, kemudian oleskan pada wajah. Diamkan beberapa saat kemudian basuh wajah dengan air bersih.

4. Mengobati payudara membengkak.

Manfaat daun sirih bagi wanita freepik.com

foto: freepik.com

Mastitis atau kondisi peradangan pada payudara ibu menyusui yang ditandai bengkak. Kamu bisa menggunakan daun sirih, karena senyawa allylprokatekol dan karvakrol bisa membantu meregangkan otot-otot payudara yang meradang.

Caranya, bakar beberapa lembar daun sirih sampai layu. Lalu tempelkan pada payudara yang bengkak.

5. Mengatasi rambut rontok.

Manfaat daun sirih bagi wanita freepik.com

foto: freepik.com

Masalah rambut rontok hampir dialami oleh kaum perempuan. Gunakan daun sirih dengan menghaluskannya dan ditambahkan minyak wijen atau kelapa. Lalu oleskan pada kepada secara merata dan diamkan beberapa saat. Setelah itu bilas bersih menggunakan sampo.