Brilio.net - Ada banyak alasan orang dalam bekerja, mungkin salah satunya ingin memiliki masa depan dan hidup lebih bahagia, atau ingin segera mencapai puncak karier. Namun yang disayangkan adalah ketika seseorang mulai gila kerja atau overworked. Mungkin itu kamu lakukan tanpa sadar demi meraih puncak karier impianmu.
gif: giphy
Padahal terlalu ambisius dalam bekerja bisa membahayakan kesehatan. Sejumlah penyakit yang berhubungan dengan stres menjadi ancaman. Mungkin masih segar di ingatan kita kasus meninggalnya Mita Diran, salah seorang copywriter Indonesia yang meninggal setelah overworked selama 30 jam nonstop. Banyak media baik dari dalam maupun luar negeri sempat ramai memberitakan kasus yang membuat miris tersebut. Hal itu menunjukkan betapa bahayanya gila kerja dan nggak mau mendengarkan tubuh.
Ada kalanya kita perlu perhatian atau aware pada tubuh kita dan tahu beberapa tanda-tanda kalau kamu sudah mulai overworked atau kerja berlebihan. Nah, paling nggak ada 5 tanda kalau gila kerja sudah melanda. Kalau satu tanda aja udah terjadi maka kamu perlu waspada, Sobat Brilio! Simak di bawah ini, ya.
1. Cuek dan mulai mengabaikan orang yang ada di sekitarmu.
gif: giphy
Orang-orang di sekitarmu mulai mengeluh kalau mereka sulit ketemu denganmu. Bahkan saat ada acara penting dan spesial, kamu lebih memilih mengerjakan tugas kantor.
2. Pikiranmu pokoknya semua buruan kelar, kayak orang balapan.
gif: makeAgif
Kerja, kerja dan kerja. Itu aja yang ada di pikiranmu. Kamu menganggap kalau nggak ada waktu untuk memanjakan dirimu, bahkan sekadar untuk nonton film kesayangan.
3. Kamu nggak menikmati momen yang sedang berjalan.
gif: tumblr/Quibeecko
Karena selalu merasa diburu oleh pekerjaan, waktu jadi sering berputar dengan hal-hal yang itu-itu aja. Pagi berangkat kerja-bekerja dengan keras sampai waktu pulang-di rumah tidur, dan siklus itu berjalan setiap hari.
gif: tumblr/Quibeecko
Kamu juga mulai meninggalkan hobi dan passionmu. Padahal dua hal itu bisa menjadi pusat kebahagiaanmu lho.
4. Sering lembur.
foto: memegenerator.net
Lembur sih boleh, guys tapi jangan sampai keseringan dan kamu jadi lupa untuk memperhatikan kesehatan tubuh kamu. Jaga tubuhmu agar selalu fit, dan dengarkan kata tubuhmu agar tetap maksimal dalam menjalani pekerjaanmu. Istirahatlah ketika kamu merasa lemas dan nggak fokus.
Biarkan BEAR BRAND menemanimu menjalani hari-harimu dan minum BEAR BRAND 1 kaleng setiap harinya. Kamu juga bisa lho ceritain aktivitasmu dengan 1 kaleng BEAR BRAND dan kenapa kamu kudu #LISTENTOYOURBODY di Instagram atau Twitter. Soalnya kamu berkesempatan untuk memenangkan grand prize berupa MacBook Gold dan hadiah menarik lainnya. Info selengkapnya kamu bisa cek di sini, guys!
5. Kamu sudah mulai merasa stres.
foto : zipmeme
Kamu mulai stres ketika kamu sudah ngerasain beberapa hal di bawah ini:
- Gampang marah
- Memori jadi nggak beres
- Kualitas pekerjaan yang nggak terlalu bagus
- Badan lelah sampai jatuh sakit
- Waktu terasa kacau balau
gif: tumblr/tofudonut
Recommended By Editor
- Ini isi kepala orang yang suka nunda pekerjaan, kamu gini nggak sih?
- Kamu mau diet tapi malas olahraga? Coba cara tak terduga ini ya
- Usia nenek ini 117 tahun, rahasianya cuma makan 3 butir telur per hari
- 10 Meme lembur kerja ini nyindir tapi bikin kamu manggut-manggut, kan?
- Kenali tubuhmu, sebenarnya kamu butuh liburan nggak sih saat ini?