Brilio.net - Setiap orang pasti tidak ingin terjangkit suatu penyakit. Sebab, seseorang yang sedang sakit akan merasakan kondisi tubuh tidak baik. Selain itu orang yang sedang sakit biasanya mengalami kesulitan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Karena itulah banyak orang menerapkan pola hidup sehat, demi menjaga kesehatan tubuhnya.
Meski demikian, ada saja hal-hal yang menyebabkan seseorang terserang suatu penyakit. Faktor yang menyebabkan seseorang sakit pun beragam, mulai dari faktor keturunan, virus, maupun bakteri. Ada pula yang sudah menjaga kesehatan, namun tetap sakit karena tertular. Tidak hanya penyakit yang ringan dan mudah disembuhkan, ada juga penyakit menular yang sebenarnya punya efek yang mengerikan.
Karena itu penting untuk memperhatikan hal-hal terkait penyakit menular ini. Jangan sampai kita terlambat mengetahui bahwa tubuh kita sedang terserang penyakit. Nah, sebagai tambahan informasi, berikut macam-macam penyakit menular dan cara mengatasinya yang telah dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (25/11).
1. Cacar air
foto: freepik.com
Cacar air adalah salah satu penyakit yang hampir setiap orang pernah merasakannya. Penyakit yang membuat sekujur tubuh terkena bentol-bentol ini, disebabkan karena penyebaran virus varicella zoster.
Cara mengatasi cacar air:
-Berikan obat penurun demam, sebab gejala awal cacar air biasanya dimulai dari demam.
-Perbanyak istirahat dirumah, hal ini agar cacar air tidak bertambah parah dan menghindari orang lain tertular.
-Mandilah menggunakan air dingin yang akan meredakan rasa gatal di tubuhmu
-Jangan menggaruk benjolan-benjolan cacar air
-Olesi bentolan dengan obat yang mengandung calamine
-Minumlah obat rekomendasi dokter, biasanya pasien cacar air akan mendapatkan obat berupa acyclovir yang diminum 4-5 kali dalam sehari.
-Memberikan vaksin cacar air atau vaksinasi varicella.
2. Mata merah
foto: freepik.com
Mata merah juga disebabkan oleh infeksi virus dan bakteri yang menyerang bagian putih didalam mata. Biasanya, mata akan terasa gatal dan berair.
Cara mengatasi mata merah:
-Berikan obat tetes mata sesuai anjuran
-Hindari penggunaan soft lens untuk meredakan iritasi
-Jika ada cairan yang keluar dari mata, segera bersihkan
-Untuk sementara, kurangi aktivitas diluar rumah
-Jika harus keluar ruangan dalam waktu yang lama, gunakan kacamata untuk menghindari debu dan sebagainya.
3. Diare
foto: freepik.com
Diare adalah kondisi dimana feses menjadi lebih vair dan kadang berlendir. Gangguan buang air besar ini memang cukup merepotkan, sebab penderita diare akan sering merasa perutnya terasa mulas dan tubuhnya menjadi lesu dan lemas. Selain itu diare juga bisa memicu seseorang terkena dehidrasi.
Cara mengatasi diare:
-Minum larutan oralit, yakni campuran antara gula pasir dan garam. Minum setiap 4-6 jam sekali. Selain mengatasi diare, larutan oralit juga akan membuat tubuh terhindar dari dehidrasi.
-Konsumsi rebusan daun jambu biji. Sebab, daun jambu biji dipercaya mampu menghambat pertumbuhan bakteri e coli dan memadatkan feses.
4. Tifus
foto: freepik.com
Tifus merupakan penyakit menular yang terjadi karena infeksi bakteri sallmonella typhi. Meski biasa terjadi pada anak-anak, penyakit tifus juga bisa menyerang orang dewasa sekalipun. Ketika mengalami tifus, biasanya seseorang akan beberapa hari menginap di rumah sakit dan diberi antibiotiok. Namun ada juga cara mengatasi tifus secara alami yakni sebagai berikut:
-Konsumsi rebusan cengkeh, kemudian diminum rutin pada siang hari selama setidaknya satu minggu
-Perbanyak makan pisang, dianjurkan mengonsumsi 2-3 pisang setiap hari
5. Tuberculosis (TB)
foto: freepik.com
Tuberculosis (TB) merupakan penyakit menular yang mematikan. TB disebabkan oleh bakteri yang menyerang paru-paru. Penularan penyakit ini berasal dari bersin dan batuk. Meski demikian, ada beberapa bahan alami yang dikatakan mampu mengatasi Tuberculosis, yakni:
-Rebusan tanaman lemuyang wangi, diminum 2x sehari dengan takaran 3/4 gelas
-Rebusan daun kapuk randu dan daun kaki kuda, diminum 1x sehari sebelum makan
-Bunga kembang dan madu, campurkan keduanya dan masak hingga mendidih. Minum 3x sehari
6. Campak
foto: freepik.com
Campak merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus. Gejala awal campak adalah konsidi seperti demam, pilek, pusing, dan lesu. Cara mengatasi campak, yaitu:
-Vaksin campak rubella
-Meminum ramuan kunyit, cara membuatnya yakni mencampurkan parutan kunyit dan air, kemudian peras dan rebus hingga mendidih. Campurkan dengan madu dan minum secara rutin setidaknya 1x sehari.
7. Kudis dan kurap
foto: freepik.com
Kudis biasnya terjadi karena ada tungau yang menyusup dalam lapisan kulit. Sedangkan kurap disebabkan oleh jamur. Baik kudis maupun kurap, keduanya adalah penyakit kulit yang menular.
Cara mengatasi kudis dan kurap:
-Mengoleskan bawang putih yang sudah dihaluskan kepermukaan kulit yang terkena kudis dan kurap.
-Mandi dengan menggunakan air rebusan brotowali yang dipercaya mampu meredakan gatal.
8. Malaria
foto: freepik.com
Malaria merupakan salah satu penyakit yang menular melalui gigitan nyamuk. Menurut laporan dari WHO, ada 3,4 miliar orang yang memiliki resiko tertular malaria setiap tahunnya. Gejala penyakit malaria ini adalah tubuh yang menggigil, demam, sakit kepala, mual dan kejang.
Cara mengatasi malaria:
-Jus daun pepaya, caranya blender daun pepaya dan air hangat, saring, dan minum sebanyak 3x sehari satu gelas
-Rebusan brotowali diminum sebanyak 3x sehari sebanyak 3/4 gelas.
-Tidur di bawah kelambu dan jaga kebersihan rumah
-Konsumsi banyak makanan yang kaya akan serat, seperti buah dan sayur
9. Infeksi saluran pernafasan akut (ISPA)
foto: freepik.com
Penyakit peradangan pernapasan ini juga merupakan penyakit menular. Penderita ISPA biasanya bisa menularkan penyakitnya dengan air liur. Jika air liur tersebut menyebar melalui udara, maka orang yang menghirupnya bisa mendapatkan penyakit ISPA. Gejala penyakit ISPA adalah batuk, bersin, pilek, nyeri tenggorokan, hidung tersumbat, hingga sesak napas.
Cara mengatasi ISPA:
-Memperbanyak konsumsi air putih untuk mengencerkan dahak
-Minum jus lemon dengna campuran madu secara rutin
-Kumur menggunakan air hangat yang diberi garam
-Gunakan pembersih ruangan
-Letakkan tanaman penambah oksigen seperti lidah mertua, sirih gading, dan lili paris.
mgg/deta jauda