Brilio.net - Diabetes adalah penyakit yang ditakuti banyak orang. Saking nikmatnya makanan dan minuman yang mengandung gula, orang-orang sampai tidak bisa mengontrol sampai gula darah di dalam tubuh berlebihan. Penyebab lain adalah tidak melakukan pengecekan secara berkala gula darah dalam tubuh.

Sebuah penelitian yang dipresentasikan pada Konferensi Biologi Eksperimental 2017 mengungkapkan bahwa mangga bisa memberikan beberapa manfaat kesehatan, seperti membuat kadar gula dan tekanan darah serta kesehatan usus menjadi lebih baik.

Mangga Cegah Diabetes   2017 indiatimes

"Penelitian ini menunjukkan potensi mangga yang menjanjikan untuk mengurangi risiko gangguan metabolisme dan peradangan kronis," kata Leonardo Ortega, Direktur Riset di National Mango Board, sepertyi dikutip dari India Times.

Tim riset dari Department of Nutrition and Food Science Texas A&M University mengklaim bahwa mengonsumsi mangga sedikit-sedikit secara jangka panjang mampu memberi efek antiinflamasi, yaitu kemampuan menyembuhkan secara alami setelah reaksi tubuh berupa panas, bengkak, nyeri, dan gangguan fungsi organ tubuh lain akibat benda asing.

Mangga Cegah Diabetes   2017 indiatimes

Namun, menurut Crystal O'Hara dan rekan-rekannya dari Oklahoma State University menemukan bahwa konsumsi 250 gram mangga tidak mampu memberi efek berarti jika dibarengi makanan tinggi lemak.

Temuan ini sekaligus meruntuhkan persepsi sebelumnya bahwa buah ini mengandung kadar gula tinggi.