Brilio.net - Banyak yang masih mengira bahwa industri teknologi dikuasai oleh kaum lelaki. Padahal, semakin berkembangnya jaman, para wanita sudah mulai banyak merambah ke dunia teknologi, lho. Untuk itu, Alpha JWC Ventures menggelar acara bertemakan Alpha Female: How We Tech Up untuk membuktikan bahwa perempuan juga bisa menjadi jagoan di industri teknologi.
Acara ini juga mengundang para pembicara yang sangat ahli dibidangnya seperti Grace Natalia (pendiri situs AsmaraKu), Dayu Dara Permata (SVP GO-JEK, Head of GO-LIFE), Sonia Barquin (Partner, McKinsey&Company), dan Alyssa Maharani (Google Launchpad Accelerator Startup Success Manager). Keren banget, kan?
Di acara ini, para pembicara membahas mengenai bagaimana menyeimbangkan pekerjaan dengan kehidupan pribadi hingga tips-tips membawa diri di tempat kerja yang didominasi oleh laki-laki. Hal yang selama ini menjadi kegundahan para wanita yang berkecimpung di dunia teknologi pun telah terjawab oleh para pembicara hebat tersebut.
Dayu Dara selaku SVP GO-JEK dan Head of GO-LIFE mengatakan sebagai perempuan harus memiliki self-branding yang tepat. Bagi saya, saya membangun citra saya melalui penekanan terhadap apa yang sudah saya lakukan selama ini dan menjadi percaya diri atas keahlian saya. Lalu, jangan lupa untuk sesekali menanyakan pendapat orang lain mengenai dirimu, dan benahi dirimu dari kritik yang ada, ujarnya.
Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk mengedukasi bahwa variasi gender sangat penting untuk suatu institusi, seperti yang diutarakan oleh Will Ongkowidjaja selaku Co-Founder dan Managing Director Alpha JWC Ventures. Tema Alpha Female: How We Tech Up sejalan dengan visi yang diusung oleh firma kami untuk menciptakan efek positif bagi masyarakat, dan kami percaya bahwa topik yang diusung dalam Alpha Leader Series kali ini menunjukkan bahwa diversitas gender merupakan hal yang sangat penting bagi sebuah institusi. Karena itu, kita semua harus berbuat lebih untuk memastikan perempuan mendapatkan kesempatan yang sama untuk memimpin, tuturnya.
Recommended By Editor
- Festival media sosial ini "diserbu" lebih dari 10 ribu orang, seru loh
- 10 Workshop yang bakal meramaikan Social Media Week Jakarta, simak nih
- Social Media Week Jakarta bakal digelar lagi, catat tanggalnya nih
- Ini modal dasar anak muda Indonesia untuk bersaing di dunia kerja
- Butet & Garin berbagi ilmu manajemen seni pertunjukkan buat anak muda