Brilio.net - Selain menampilkan berbagai kisah menarik, drama Korea juga menghadirkan soundtrack yang ikonik. Soundtrack tersebut hadir dengan beragam jenis musik dan dinyanyikan oleh banyak penyanyi bersuara merdu. Soundtrack tersebut pun seolah menjadi hal yang wajib ada dalam semua drama Korea.
Bagaimana tidak, deretan drama Korea berhasil memukau hati penggemar dari soundtrack tersebut. Bahkan ada beberapa soundtrack dari drama Korea yang dinilai ikonik dan susah dilupakan, lho.
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber Senin (7/3), berikut sebelas drama Korea yang soundtracknya ikonik, Romantic Sunday bikin adem.
1. Hometown Cha-Cha-Cha (2021) - Romantic Sunday.
foto: imdb.com
Hometown Cha-Cha-Cha merupakan drama Korea yang soundtracknya ikonik. Lagu yang paling diingat dalam drama ini adalah Romantic Sunday yang dinyanyikan oleh Car, The Garden.
Hometown Cha-Cha-Cha mengisahkan sosok Yoon Hye-jin, seorang dokter gigi yang datang dari kota dan memutuskan untuk membuat klinik gigi di desa pelabuhan bernama Gongjin. Klinik tersebut berhasil dibuat berkat bantuan Hong Du-sik, seorang pemuda desa dengan berbagai pekerjaan yang sangat beragam.
Sejak pertemuan itu, mereka menjalin interaksi yang intens hingga keduanya saling jatuh cinta. Selain menampilkan kisah cinta antara dua karakter utama tersebut, drama ini juga menampilkan suasana desa modern yang ada di pinggir pelabuhan. Warga desa sebagian besar bekerja sebagai nelayan dan menjadi buruh harian di pelabuhan. Selain itu, drama ini juga menampilkan suasana guyub warganya.
2. Our Beloved Summer (2021-2022) - Christmas Tree.
foto: imdb.com
Our Beloved Summer punya soundtrack yang terbilang cukup ikonik, yakni lagu Christmas Tree yang dinyanyikan oleh V BTS. Drama Korea ini diperankan oleh Choi Woo-shik dan Kim Da-mi. Dram ini berhasil bikin gemes para penonton.
Drama Korea ini mengisahkan sepasang kekasih yang sudah berkomitmen putus dan tidak akan bertemu kembali. Sayangnya keputusan tersebut gagal lantaran mereka masih susah move on setelah melihat video dokumenter. Video dokumenter yang mereka buat saat 10 tahun lalu viral di media sosial. Alhasil momen itu membuat mereka berdua terpaksa bertemu lagi.
3. Vincenzo (2021) - Adrenaline.
foto: imdb.com
Lagu bertajuk Adrenaline yang dibawakan Solar Mamamoo sukses mengiringi drama Korea Vincenzo. Drama Vincenzo mengisahkan seorang Vincenzo Cassano atau yang mempunyai nama lain Park Joo-hyung. Karakter ini diperankan oleh Song Jong-ki yang tampil sebagai seorang consigliere, pengacara mafia di Italia.
Namun karena sebuah persengketaan, ia kemudian kembali ke Korea Selatan dan bekerja sama dengan pengacara lain untuk menjatuhkan sebuah korporasi jahat. Drama ini berhasil menampilkan beragam adegan laga dan layak untuk ditonton kapan saja.
4. Hotel Del Luna (2019) - All About You.
foto: imdb.com
Hotel Del Luna juga punya lagu ikonik. Yup, All About You yang dinyanyikan oleh Taeyeon Girls’ Generation, membuat lagu ini menjadi salah satu soundtrack terbaik drama korea.
Drama ini mengisahkan sebuah hotel yang melayani orang mati. Jang Man-wol (IU) adalah pemilik hotel tersebut. Man-wol dihukum dan ditakdirkan untuk menjaga hotel dan melayani arwah karena di kehidupan sebelumnya ia pernah melakukan dosa. Hingga suatu ketika Man-wol bertemu dengan Goo Chan-sung (Yeo Jin-goo). Keduanya pun membangun kisah cinta yang romantis nan menarik.
5. Goblin (2016) - I Will Go To You Like The First Snow.
foto: imdb.com
Goblin punya soundtrack ikonik yang berjudul I Will Go To You Like The First Snow. Lagu ini dibawakan oleh penyanyi cantik Ailee. Selain dari soundtrack yang bikin baper, alur cerita dari drama Korea Goblin ini juga mampu memikat hati penggemar.
Drama romantis ini penuh dengan kejutan. Cerita Goblin diperlihatkan dari eksekusi dari seorang jenderal militer bernama Kim Shin. Kim Shin pun dikutuk menjadi seorang goblin yang bisa hidup abadi. Satu-satunya yang dapat mematahkan kutukan tersebut adalah ketika ia bisa bertemu dengan "pengantin" goblin.
6. Descendants of the Sun (2016) - You are My Everything.
foto: imdb.com
Dari beberapa lagu drama Korea Descendants of the Sun, You are My Everything yang dinyanyikan oleh Gummy mampu mencuri perhatian.
Descendants of The Sun mengisahkan Yoo Si-jin yang menjadi pimpinan pasukan elite fiksi dari Batalion Misi Khusus ke-707 di Korea Selatan. Ia ingin melindungi semua orang yang membutuhkan bantuan, membela negaranya, dan menjaga kehormatan anak buahnya.
Si-jin kemudian bertemu dengan Kang Mo-yeon, dokter cantik militer. Di tengah ketegangan perang, kisah antara Si-jin dan Mo-yeon terbangun indah dan romantis.
7. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016) - Say Yes.
foto: imdb.com
Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo punya soundtrack ikonik berjudul Say Yes yang dinyanyikan oleh Punch feat Loco.
Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo mengisahkan seorang wanita muda dari masa modern tertarik ke dunia zaman Goryeo. Wanita tersebut bernama Go Hae-jin, diperankan oleh IU. Di masa Goryeo tersebut Hae-jin menjadi Hae-soo. Drama ini punya ending plot twist yang sama sekali tak terduga dan membuat para penonton ikut merasakan kisah pilu yang dialami Hae-soo.
8. It’s Okay, That’s Love (2014) - Best Luck.
foto: imdb.com
Soundtrack drama It’s Okay, That’s Love berjudul Best Luck dibawakan oleh Chen EXO. It's Okay, That's Love menceritakan kisah seorang penulis bernama Jang Jae-yeol (Jo In-sung) dan psikiater Ji Hae-soo (Gong Hyo-jin). Keduanya ternyata punya penyakit mental. Ketika keduanya mencoba untuk berdamai dengan trauma masa lalu, Jae-yeol dan Hae-soo saling mendukung satu sama lain.
9. My Love from the Star (2013-2014) - My Destiny.
foto: imdb.com
My Love from the Star punya lagu ikonik berjudul My Destiny. Lagu ini dinyanyikan oleh Lyn atau Lee Se-jin. My Love From The Star mengisahkan seorang alien bernama Do Min-Joon (Kim Soo-hyun) dan Cheon Song-yi (Jun Ji-hyun). Pada era Joseon, keduanya saling jatuh cinta. Setelah 400 tahun berlalu, keduanya kembali dipertemukan.
10. Secret Garden (2010) - That Woman.
foto: imdb.com
Secret Garden termasuk drama Korea yang punya soundtrack ikonik berjudul That Woman. Lagu ini dinyanyikan oleh Baek Ji-young dan Hyun Bin. Secret Garden mengisahkan seorang aktris pengganti bernama Gil Ra-im (Ha Ji-won). Gil Ra-im bertemu dengan Joo-won (Hyun Bin), seorang CEO department store kelas atas.
Keduanya saling jatuh cinta. Namun hubungan Gil Ra-im dan Joo-won sempat renggang karena tidak mendapat restu dari ibu Joo-won. Tak sampai di situ, masalah mereka semakin rumit ketika terungkap kalau Joo-won terlibat dalam misteri kecelakaan ayah Ra-im.
11. Full House (2004) - I Think I Love.
foto: imdb.com
Full House menjadi salah satu drama hits yang tak lekang oleh waktu. Tak sekadar alur cerita yang ciamik, sederet soundtrack drama ini pun dinilai ikonik abis. Sebut saja salah satunya adalah lagu I Think I Love yang dibawakan oleh Byul. Drama komedi romantis ini juga masih sering diputar di televisi Tanah Air, lho.
Full House mengisahkan tentang seorang wanita yang berniat ingin menjadi penulis skenario andal, bernama Han Ji-eun diperankan oleh Song Hye-kyo. Han Ji-eun tinggal di sebuah rumah yang diberi nama 'Full House'. Rumah tersebut dibangun oleh mendiang ayahnya. Namun, suatu hari, ia ditipu oleh dua sahabatnya. Diam-diam dua sahabat Han Ji-eun menjual rumahnya dan dibeli oleh Lee Young-jae (Rain).
Terpaksa Ji-eun harus merebut kembali rumah peninggalan sang ayah dengan cara bekerja dan tinggal bersama Lee Young-jae. Sering bertemu, berinteraksi, dan dipenuhi intrik unik, akhirnya Han Ji-eun dan Lee Young-jae saling jatuh cinta.
Recommended By Editor
- 9 Drama Korea Jo Bo-ah perankan, jaksa di Military Prosecutor Doberman
- 5 Drama Korea kontroversial gagal tayang, dianggap distorsi sejarah
- 11 Rekomendasi drama Korea romansa perkantoran, Kkondae Intern menarik
- 45 OST Drama Korea yang dinyanyikan pemainnya sendiri
- 15 Drama Korea terbaik yang menggunakan lagu BTS jadi soundtrack
- Pilihan villain DC favorit bisa tunjukkan karaktermu yang sebenarnya
- Bisakah kamu cocokkan pemain Batman dengan filmnya dari masa ke masa?