Brilio.net - Ma Dong-seok kembali hadir dalam industri film Korea Selatan setelah sempat melanglang buana ke Hollywood. Pada 2021 lalu, Ma Dong-seok atau yang dikenal juga dengan Don Lee menjadi salah satu superhero Marvel Cinematic Universe (MCU) dalam Eternals (2021). Capaian tersebut menjadi sebuah capaian luar biasa bagi aktor Korea Selatan ini.

Ma Dong-seok awalnya sering kali dikenal melalui peran pendukungnya seperti dalam The Neighbor, Nameless Gangster: Rules of the Time, dan The Unjust. Namun, setelah penampilannya dalam Train to Busan (2016) sebagai pemain pendukung, membuat namanya dikenal secara internasional bersamaan populernya film tersebut.

Namanya kian dikenal saat menjadi pemeran utama dalam film Derailed, The Bros, dan The Outlaws. Ketiga film awal tersebut banyak menuai pujian kritis dan meraih kesuksesan secara finansial. Sejak saat itu, ia kerap menjadi bintang utama dalam film Korea hingga dilirik oleh industri film Hollywood. The Roundup (2022) menjadi momen comeback Ma Dong-seok dalam film Korea sekaligus melanjutkan sekuel The Outlaws (2017) yang pertama kali tayang lima tahun lalu.

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (25/5), berikut 11 film Korea dibintangi Ma Dong-seok, comeback di The Roundup.

 

1. The Roundup (2022).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

The Roundup merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok. Film ini menjadi momen kembalinya pemain film Korea yang sudah mendunia tersebut setelah tampil sebagai salah satu superhero di Eternals (2021). Film ini mengisahkan Detektif Ma Seok-do (Ma Dong-seok), bersama Kapten Jeon Il-man dan timnya menuju ke Vietnam untuk mengekstradisi tersangka.

Namun, Saat Seok-do datang, ia menemukan kasus pembunuhan tambahan dan belajar tentang Kang Hae-sang, seorang pembunuh kejam yang telah melakukan kejahatan terhadap turis selama beberapa tahun demi uang. Di Vietnam, keduanya gagal menangkap Kang Hae-sang, yang membunuh satu-satunya putra seorang taipan bisnis Korea. Mereka kembali ke Korea untuk mengejar si pembunuh setelah berhasil menyelundupkan dirinya ke negara itu untuk memeras taipan bisnis. Proses pengejaran terus berlanjut dan membuat film ini semakin menegangkan.

2. Start-Up (2019).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

Start-Up merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok bergenre drama-komedi. Film ini mengisahkan saat Go Taek-il meninggalkan rumah dan akhirnya bekerja di sebuah restoran Cina yang dijalankan oleh seorang pria besar bernama Geo-seok. Pada saat yang sama, temannya Woo Sang-pil mulai bekerja untuk bisnis pinjaman pribadi.

Kedua pemuda itu mengalami pasang surut untuk menjadi orang dewasa. Dari hari ke hari, Taek-il semakin menunjukkan jiwa pemberontaknya. Ia pernah ditangkap polisi karena tidak memakai helm saat berkendara dan berbagai hal menyakitkan yang ia alami. Saat bertemu Geo-seok di restoran yang ia tuju, ia seolah menemukan energi besar untuk belajar dengan orang tersebut.

3. Ashfall (2019).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

Ashfall merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok dan berperan sebagai profesor Kang Bong-rae, seorang peneliti yang sudah bertahun-tahun meneliti Gunung Paektu, sebuah gunung api aktif yang ada di perbatasan China dan Korea Utara. Bong-rae mengingatkan bahwa gunung tersebut akan meletus dalam waktu tempo maksimal selama tiga tahun terakhir.

Namun, imbauan tersebut tidak ada yang menghiraukan sama sekali. Jika gunung api tersebut benar-benar meletus, diprediksi akan terjadi banyak kekacauan di sekitar lokasi gunung api, termasuk di semenanjung Korea. Karena itu, Jeon Yoo-kyung merencanakan operasi berdasarkan operasi sang profesor bersama Jo In-chang yang juga menjadi bagian dari operasi tersebut. Saat simulasi tersebut benar-benar menghadapi bencana, semua kru terlibat dalam kemelut politik yang rumit di tengah bencana yang semakin membuat mereka semua terdesak.

4. The Bad Guys: Reign of Chaos (2019).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

The Bad Guys: Reign of Chaos merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok yang berperan sebagai Park Woong-cheol, salah satu anggota tim investigasi untuk menangkap kriminal. Bersama Kwak No-soon, dan Yoo-sung, tim ini dipimpin oleh detektif Oh Gu-tak. Anggota tim ini semuanya adalah para napi yang nantinya akan bertugas untuk menangkap para kriminal.

Sementara itu, bos geng No Sang-dik yang bekerja untuk Yakuza melarikan diri dengan menggunakan sebuah mobil tahanan. Melihat bos mafia melarikan diri, kepolisian bersama tim investigasi khusus siap melakukan operasi penangkapan.

5. The Gangster, The Cop, The Devil (2019).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

The Gangster, The Cop, The Devil merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Jang Dong-soo, seorang ketua gangster di Cheonan. Ia menjadi target pembunuhan berantai yang dilakukan oleh Kang Kyung-ho. Reputasi Dong-soo sebagai seorang ketua gangster membuatnya bisa selamat dari target pembunuhan.

Sementara itu, Detektif Jung Tae-suk harus mengusut pelaku pembunuhan berantai tersebut dan memasukkannya ke penjara. Namun, ia tidak punya informasi apa pun terkait itu. Hal ini membuat Tae-suk bekerja sama dengan Dong-soo untuk menangkap Kyung-ho walaupun harus berkompromi dengan seorang ketua penjahat yang terorganisir.

 

6. Unstoppable (2018).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

Unstoppable merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Dong-chul, seorang mantan gangster legendaris yang mencoba menjalani kehidupan yang lurus seperti kebanyakan orang. Ia pun kemudian bekerja sebagai distributor makanan laut. Namun, saat menjalani pekerjaan tersebut, ia harus mengalami masa-masa sulit.

Suatu malam, mobil Dong-chul ditabrak oleh seorang gangster yang terkenal jahat dengan bisnis perdagangan wanita dan penjualan organ. Gangster tersebut tertarik dengan istri Dong-chul dan menculiknya. Dong-chul yang pernah menjadi seorang gangster tersebut kembali ke sosok masa lalunya dan bekerja sama dengan penyelidik kriminal dari kepolisian untuk menangkap bos gangster tersebut dan menyelamatkan istri Dong-chul.

7. The Villagers (2018).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

The Villagers merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Yeok Gi-cheol, mantan juara tinju yang ditunjuk sebagai guru olahraga di sekolah menengah khusus perempuan. Ia mengajar di sekolah di sebuah desa kecil saat seorang siswa bernama Han Soo-Yeon baru-baru ini hilang. Kejadian tersebut menjadi sebuah misteri besar dan Gi-cheol merasakan hal-hal aneh yang terjadi di desa tersebut karena banyak penduduk terlihat tegang dan gelisah.

Hari pertama di sekolah tersebut, Gi-cheol berkenalan dengan Yoo-jin, salah satu siswa sekolah yang juga turut menari Soo-Yeon. Ia satu-satunya orang yang peduli untuk menemukan Soo-Yeon. Gi-cheol menulis surat Kuasa untuk segera memulai penyelidikan dengan temannya Inspektur Dong-soo dan menemukan banyak fakta mencengangkan dari kasus tersebut.

8. The Soul-Mate (2018).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

The Soul-Mate merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Jang-su, seorang instruktur judo. Ia dikenal sebagai orang yang rajin bekerja keras untuk merawat putrinya setelah sang istri meninggal dunia.

Namun, hidupnya tiba-tiba berubah ketika dihantui oleh Tae-jin, seorang petugas polisi yang terlalu antusias dan mengalami koma selama penyelidikan kasus. Tae-jin, yang tidak tahan dengan ketidakadilan terus-menerus meyakinkan Jang-su untuk membantu menyelidiki kasusnya yang belum terpecahkan. Jang-su menerima tawaran tersebut dan mau membantu Tae-jin dalam misi berbahaya ini.

9. Along with the Gods: The Last 49 Days (2018).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

Along with the Gods: The Last 49 Days merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Seongju, penjaga rumah dewa. Ia bisa memulihkan ingatan para malaikat maut dari 1.000 tahun yang lalu.

Film ini mengisahkan tiga malaikat maut Gang-rim (Ha Jung-woo), Haewonmak (Ju Ji-hoon) dan Lee Deok-choon (Kim Hyang-gi). Mereka akan membimbing jiwa ke-49 yang bernama Kim Soo-hong (Kim Dong-wook) ke dunia bawah sebagai bagian dari uji coba dunia setelah kematian.

10. The Outlaws (2017).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

The Outlaws merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Ma Seok-do, petugas polisi di Unit Kejahatan Seoul yang tidak takut terhadap apa pun. Ia diberi waktu sepuluh hari untuk mengakhiri perang geng Cina-Korea di distrik Garibong.

Film ini merupakan sekuel pertama dari film The Roundup yang akan tayang pada 2022 ini. Film yang dibintangi Ma Dong-seok atau Don Lee berkisah tentang sebuah peristiwa nyata yang terjadi pada 2004 dan 2007 hingga kemudian dikenal dengan Insiden Heuksapa.

11. Derailed (2016).

film Korea Ma Dong-seok berbagai sumber

foto: imdb.com

Derailed merupakan film Korea yang dibintangi Ma Dong-seok sebagai Hyung-suk, seorang pria paruh baya yang masuk dalam jebakan Ga-young (Jung Da-Eun), seorang remaja perempuan. Ga-young dalam masa pelarian bersama Jin-il (Choi Min-ho). Mereka berdua sering kali melakukan aksi pencurian untuk bisa mendapatkan makan. Namun, saat Ga-young mencoba Hyung-suk, ia salah menarget korban. Ga-young malah disandera balik oleh Hyung-suk dan meminta Jin-il untuk segera menebusnya.