Brilio.net - Ada banyak film Korea terbaru tayang pada 2022 ini. Film-film tersebut tampil dengan beragam kisah dan plot cerita yang tak kalah menarik dari tahun sebelumnya.
Selain itu, film-film tersebut menampilkan para pemain papan atas Korea Selatan yang tak diragukan lagi aktingnya. Seperti Se-hun EXO yang akan tampil dalam The Pirates: Goblin Flag atau ada juga Song Joong-ki yang akan tampil di film Bogota: City of the Lost.
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber Kamis (20/1), berikut 11 film Korea terbaru tayang 2022, Se-hun EXO jadi kelompok bajak laut.
1. The Pirates: Goblin Flag (2022).
foto: mydramalist.com
The Pirates: Goblin Flag merupakan seri kedua dari film The Pirates (2014). Film ini mengisahkan tentang petualangan bajak laut yang berkumpul di laut dan mencari harta kerajaan yang telah menghilang tanpa jejak.
Film pertama dari seri ini berhasil meraih 8,66 juta penonton di seluruh dunia pada 2014. Seri kedua ini mampu memberikan hal berbeda dan tentu saja jauh lebih baik dari seri pertama. Merajut kisah kolosal dengan adegan aksi, diprediksi akan menjadi tayangan yang banyak dinanti-nantikan banyak orang. The Pirates: Goblin Flag direncanakan rilis pada 1 Februari 2021.
2. The Policeman's Lineage (2022).
foto: mydramalist.com
The Policeman's Lineage berkisah tentang polisi unik yang sedang menangani kasus besar secara kolektif dan berhasil mengguncang lembaga kepolisian. Choi Min-jae merupakan seorang polisi yang sedang mengawasi Park Kang-yoon, kepala Unit Investigasi Metropolitan secara diam-diam tanpa sepengetahuan atasannya tersebut.
Sampai suatu ketika, Min-jae ditunjuk sebagai anggota grup Kang-yoon dan ia pun memiliki persepsi yang sama tentang aparat kepolisian. Jika aparat kepolisian melakukan kejahatan hukum, ia juga seorang kriminal. Saat Min-jae fokus dengan misinya, ia mulai menyerupai Kang-yoon membenarkan segala cara, bahkan jika itu ilegal, saat operasi pengejaran para kriminal. The Policeman's Lineage mulai rilis 5 Januari 2022.
3. The Roundup (2022).
foto: mydramalist.com
The Roundup merupakan sekuel film The Outlaws (2017) yang masih akan tetap dibintangi Ma Dong-seok atau Don Lee. Kali ini, ia bakal berhadapan dengan Son Sul-ku yang menjadi pemeran antagonis The Roundup. Film ini berkisah tentang sebuah peristiwa nyata yang terjadi pada 2004 dan 2007 hingga kemudian dikenal dengan Insiden Heuksapa. Film ini mengisahkan pertarungan antara geng lokal dan seorang detektif yang sudah lama mengincar gangster tersebut. Film ini direncanakan akan segera rilis pada paruh kedua 2022 ini.
4. Special Cargo (2022).
foto: mydramalist.com
Special Delivery berkisah tentang Eun-ha, seorang karyawan tempat barang rongsokan biasa yang diam-diam bekerja sebagai petugas pengiriman sedang menerima pengiriman yang tidak biasa. Suatu hari, Eun-ha pergi ke Seoul untuk menjemput klien yang terlibat dalam kejahatan perjudian dan ingin melarikan diri ke luar negeri. Namun, Eun-ha malah bertemu dengan anak laki-laki klien di titik penjemputan.
Sementara itu, Kyeong-pil, seorang perwira polisi yang sebenarnya mendalangi seluruh kejahatan perjudian, mengejar anak hilang. Anak tersebut adalah anak laki-laki yang bersama Eun-ha dan memiliki kunci rahasia sebuah ke rekening bank yang menyimpan 30 juta dolar. Setelah pengejaran panjang dari Seoul ke Busan, Eun-ha bertarung melawan polisi untuk melindungi anak itu. Special Delivery direncanakan akan rilis pada 12 Januari 2022.
5. Kingmaker (2022).
foto: mydramalist.com
Kingmaker mengisahkan mimpi seorang politisi untuk mengubah dunia dengan ahli strategi kampanye pemilihan yang sangat baik. Hal tersebut bermula saat Seo Chang-dae mengambil bagian dalam kampanye politik Kim Woon-beom. Untuk melawan partai penguasa diktator saat itu, Seo Chang-dae mengadopsi kampanye propaganda yang sangat agresif, dan itu membuat Kim Woon-beom menjadi kandidat terkuat di partai oposisi.
Ketika Seo Chang-dae yang ambisius percaya bahwa cara yang tidak dapat dibenarkan diperlukan untuk politik, Kim Woon-beom memiliki keyakinan kuat bahwa itu bukan politik yang sebenarnya. Sementara konflik mereka semakin dalam, partai yang berkuasa diam-diam menghubungi Seo Chang-dae untuk memenangkan pemilihan presiden berikutnya. Kingmaker direncanakan rilis pada 26 Januari 2022.
6. Confidential Assignment 2 (2022).
foto: mydramalist.com
Confidential Assignment 2 merupakan kelanjutan dari film pertama yang pernah tayang pada 2017 lalu. Dalam film ini, dikisahkan bahwa Im Cheol-ryung, detektif Korea Utara dikirim ke Korea Selatan untuk misi baru. Targetnya adalah Jang Myung-jun, pimpinan organisasi kejatah Korea Utara yang kini ada di Korea Selatan.
Cheol-ryung bekerja sama lagi dengan Kang Jin-tae yang kini bekerja di tim investigasi kejahatan dunia maya setelah sebelumnya bekerja di unit investigasi regional. Film ini menampilkan adegan laga dan perburuan Myung-jun yang tak mudah dilakukan oleh Cheol-ryung dan Jin-tae.
7. The Point Men (Bargaining) (2022).
foto: mydramalist.com
The Point Men berkisah tentang Jae-ho yang menjadi seorang diplomat dan Dae-sik yang menjadi agen National Intelligence Service (NIS). Mereka berdua berjuang dan mempertaruhkan hidup mereka untuk menyelamatkan warga Korea Selatan yang diculik di Timur Tengah.
Film ini didasarkan pada peristiwa nyata krisis penyanderaan Korea Selatan 2007 di Afghanistan , ketika 23 misionaris Korea Selatan ditangkap dan disandera di Afghanistan. Dae-sik melakukan operasi penyelamatan dan Jae-ho melakukan negosiasi dengan pihak penyandera di Afghanistan. Setelah mengalami beberapa kali penundaan tayang, film ini akan segera tayang pada paruh kedua 2022 ini.
8. Bogota: City of the Lost (2022).
foto: mydramalist.com
Bogot" adalah film thriller kriminal yang berlatar Kolombia. Ini menceritakan kisah seorang pria muda Korea berusia 30-an yang bermigrasi ke Kolombia pada tahun 90-an yang menetap di sebuah pasar tradisional di Bogot.
Dalam film tersebut, Song Joong-ki memerankan tokoh Guk-hee, pria yang mengalami banyak masalah dalam hidup, setelah tiba di Bogota pada usia 19 tahun untuk bergelut di bidang bisnis. Sementara itu, Lee Hee-joon memerankan Soo Young, yang juga tiba di Bogota dan bekerja di sebuah perusahaan besar. Berbeda dengan Guk-hee, ia lebih sukses karena punya keterampilan bisnis.
9. Alien (2022).
foto: asianwiki.com
Alien merupakan film time-slip yang mengisahkan pendekar pedang era Goryeo (918-1392) dan alien yang hidup di masa kini. Mereka mencoba menemukan pedang misterius.
10. Hansan: Rise of the Dragon (2022).
foto: mydramalist.com
Hansan merupakan film terbaru Sutradara Kim Han-min usai berhasil memecahkan rekor lewat Roaring Currents (2014), film terlaris sepanjang sejarah Korea Selatan.
Hansan nantinya berlatar pada 1592 dan fokus pada kehidupan Laksamana Yi Sun-shin (Park Hae-il) yang mencari pasukan angkatan laut Jepang. Pertempuran terjadi di sekitar Pulau Hansan.
11. The Moon (2022).
foto: hancinema.net
The Moon merupakan karya terbaru sutradara Kim Yong-hwa setelah sukses dengan "Along with the Gods". Film ini diperankan oleh D.O. EXO yang berperan sebagai Seon-woo, seorang anggota NASA yang ditinggalkan sendirian di luar angkasa. Kejadian tersebut membuat seluruh tim NASA berebut mencari cara untuk membawanya pulang.
Selain D.O. EXO, film ini juga dibintangi oleh sederet aktor terkenal Korea, termasuk Sul Kyung-gu yang berperan sebagai Jaeguk, mantan sutradara NASA yang berjuang menyelamatkan Seon-woo yang terjebak di luar angkasa. Film direncanakan akan rilis pada 2022 ini.
Recommended By Editor
- 11 Drama Korea kolosal kisah konflik kerajaan, penuh intrik dan cinta
- 11 Film Korea romantis sulit dilupakan, Sweet and Sour masih membekas
- 11 Film Korea tentang sekolah, kisah cinta & pilu di dunia pendidikan
- Buktikan kamu fans Drama Korea dengan tebak judul hanya dari sinopsis
- 11 Drama Korea misteri, All of Us Are Dead kisahkan virus zombi