3. Manhole
foto: imdb.com
Film ini menjadi salah satu rekomendasi untuk kamu karena cerita yang begitu mengerikan. Manhole menceritakan mengenai seorang pembunuh yang yang sangat sadis dan tidak berperikemanusiaan.
Seorang psikopat yang menjadi pembunuh sadis dan juga sering meneror orang-orang dilingkungan Seoul, pelaku tersebut bernama Soo-chul. Dalam kurun waktu 6 bulan ia sudah menculik 10 orang dan tidak diketahui keberadaannya. Soo-chul menggunakan lubang got untuk menculik setiap korbannya.
Tak lama dari kejadian penculikan itu, Soo-chul kembali beraksi dengan menculik gadis berusia 14 tahun, Soo-jung. Kakak perempuan dari gadis yang diculik, Yeon-soo, berusaha sekuat tenaga untuk mencari keberadaan Soo-jung.
4. VIP
foto: viu.com
Film VIP dibintangi Lee Jong-suk ini menceritakan perlakuan istimewa atau VIP kepada seorang putra orang penting di Korea Selatan, Kim Gwang-il.
Dalam usia muda, dia sudah melakukan penculikan dan pembunuhan anak-anak gadis di sekitarnya. Namun, pihak kepolisian tidak tegas untuk menangkap Gwang-il karena ia dilindungi ayahnya dan pihak CIA (Central Intelligence Agency).
Pada suatu ketika, kepolisian Korea Utara dan Korea Selatan melakukan pencarian dan penangkapan terhadapnya.
5. I Saw the Devil
foto: imdb.com
I Saw the Devil merupakan film kriminal mengisahkan detektif Soo-Hyun yang menemukan kekasihnya, Joo-yeon, meninggal secara mengenaskan di tangan psikopat.
Tak lama ia pun bergegas untuk membalaskan dendam. Tidak ada alasan yang jelas, pembunuh itu membunuh Joo-yeon tanpa alasan dan menghabisi orang tak bersalah demi kepuasan dirinya.
Soo-Hyun tak terima akan hal itu kemudian ia berusaha keras untuk menangkap si pembunuh, menyiksa dan kemudian melepaskannya kembali untuk mengulangi proses penyiksaan tersebut sampai puas.
6. Blind
foto: imdb.com
Film Blind mengisahkan kasus hilangnya mahasiswa perempuan dan menjadi korban tabrak lari. Perempuan itu bernama Min Soo-ah yang juga merupakan seorang mantan kadet.
Setelah kecelakaan tabrak lari, Soo-ah mengalami kebutaan pada kedua matanya dan mengakibatkan kariernya di kepolisian harus terhenti. Kemudian pihak kepolisian menyelidiki kasus yang menimpa Soo-ah tersebut dan menemukan beberapa fakta.
7. Blood and Ties
foto: imdb.com
Mengisahkan sarjana muda bernama Jung Da-eun yang sedang mencari pekerjaan. Setelah beberapa waktu, dia mendapatkan pekerjaan sebagai reporter di salah satu surat kabar di Korea. Ia memiliki sosok ayah yang begitu menyayanginya dan tinggal bersama ayahnya yang bernama Son-man.
Suatu hari Da-eun pergi ke bioskop bersama kekasihnya, Jae Kyung, untuk menonton film kriminal.
Di sela-sela menonton film di bioskop, De-eun merasa curiga dengan suara pelaku yang dilampirkan di dalam film tersebut. Da-eun merasa mengenali suara tersebut seperti suara ayahnya. Tapi ia tidak menaruh rasa curiga terlalu dalam, sampai pada terdapat orang misterius yang datang kepadanya dan kecurigaan itu semakin kuat.
Recommended By Editor
- 7 Drama Korea kriminal yang diangkat dari kisah nyata, bikin ngeri
- 13 Film Korea romantis terbaik sepanjang masa, sulit tergantikan
- 9 Film Korea bertema komedi hitam, humornya bikin berpikir keras
- 11 Film Korea tentang kehidupan penjara, penuh kisah mengharukan
- 11 Film dan drama Korea dibintangi Kim Go-eun, Yumi's Cells populer
- 11 Drama Korea tentang pengacara, terbaru Extraordinary Attorney Woo