Brilio.net - Pecinta drama Korea pastinya nggak akan pernah kehabisan tontonan seru. Seperti dengan hadirnya drama Korea Little Women yang kini sedang tayang di Netflix.

Drama adaptasi dari novel Louisa May Ascott dengan judul yang sama Little Women ini menceritakan tentang tiga saudari yaitu Oh Injoo (Kim Go-eun), Oh Inkyung (Nam Ji-hyun), dan Oh Inhye (Park Ji-hoo), yang hidup dalam kemiskinan sejak kecil. Hingga pada suatu hari, terjadi sebuah insiden membuat keluarga mereka terlibat dengan keluarga terkaya dan sangat kuat di Korea Selatan. Saat ini, drama garapan Studio Dragon itu selalu memuncaki top ranking di Netflix.

Karakterisasi dalam K-Drama ini juga sangat menarik sehingga membuat penonton memiliki favorit mereka masing-masing. Nah buat kamu pencinta Little Women, coba ikut tes seru-seruan di bawah ini deh buat tahu karakter yang paling cocok buatmu. Yuk, cobain sekarang!

Penulis: Firda Olivia