Brilio.net - Jagung merupakan salah satu tanaman penghasil karbohidrat. Sayangnya di Indonesia yang mayoritas menjadikan beras sebagai makanan pokoknya, jagung seringkali dikesampingkan dan diolah hanya sebagai snack atau makanan pendamping saja.

Kamu ingin menikmati jagung dengan cara berbeda? Bosan dengan jagung rebus atau jagung bakar? Nah, berikut ini brilio.net lansir dari tiphero.com, aneka rupa olahan berbahan jagung yang bisa kamu jadikan inspirasi:

1. Salad jagung dan alpukat

olahan jagung © 2016 brilio.net

Selain menyehatkan menu yang satu ini juga gampang untuk dibikin. Kamu cuma butuh jagung yang sudah dipipil dari batangnya, buah alpukat dipotong-potong sesuai selera, untuk menambah rasa bisa menggunakan madu.

2. Pasta jagung

olahan jagung © 2016 brilio.net

Perpaduan lembut pasta dan gurihnya jagung menjadi kombinasi yang sayang untuk dilewatkan. Cara bikinnya sama dengan pembuatan pasta pada umumnya, hanya ditambahkan jagung saja.

3. Tumis jagung

olahan jagung © 2016 brilio.net

Untuk kamu yang diet atau menjalani gaya hidup sehat, menu yang satu ini bisa dicoba. Untuk lebih sehat jangan pakai banyak minyak ketika menumisnya ya. Jagungnya pun harus direbus dulu sampai setengah matang sebelum ditumis.

4. Kubis cina dan jagung panggang dengan sour cream

olahan jagung © 2016 brilio.net

Bosan dengan makanan rebus? Kamu bisa mencoba membuat menu ini. Selain terdengar unik, makanan yang bercita rasa manis asam ini juga enak dinikmati.

5. Puding jagung dengan cita rasa pedas

olahan jagung © 2016 brilio.net

Jika biasanya kamu menikmati puding jagung dengan cita rasa manis, maka tidak ada salahnya mencoba menikmati puding jagung dengan potongan cabai.

6. Puding jagung dengan saus blueberry

olahan jagung © 2016 brilio.net

Menu yang satu ini paling pas dinikmati di siang hari, perpaduan manis dan asamnya bisa membangkitkan semangat.

7. Salad mi dan sayuran

olahan jagung © 2016 brilio.net

Menikmati mi tak melulu harus goreng atau rebus kan? Nah, cara lainnya adalah dengan membuat salad mi. Untuk lebih sehatnya gunakan aneka rupa sayuran dan jangan lupa jagungnya.

8. Palenta dengan saus terong

olahan jagung © 2016 brilio.net

Polenta adalah makanan khas Italia. Makanan ini dibuat dari jagung yang dikeringkan dan digiling atau ditumbuk hingga menjadi tepung. Tepung tersebut biasa dimasak menjadi bubur, puding, biskuit atau juga cake. Biar ada variasi, kamu bisa mencoba membuat bubur dari tepung ini yang dipadukan dengan saus terong.

9. Jagung panggang dengan krim dan potongan daging

olahan jagung © 2016 brilio.net

Bingung membuat isian untuk sandwichmu? coba deh bikin menu yang satu ini. Kamu bisa menggunakan saus mayo sebagai campurannya. Pastikan kamu sudah merebus jagung dan dagingnya dulu sebelum dicampur dengan saus mayonya.

10. Kue jagung dengan madu

olahan jagung © 2016 brilio.net

Kue jagung termasuk makanan klasik yang digemari banyak orang. Untuk alternatifnya kamu bisa menambahkan keju yang disiram di atasnya.

11. Sup kental jagung dan kepiting

olahan jagung © 2016 brilio.net

Menikmati seafood selain digoreng dan dipanggang, bisa juga diolah menjadi sup. Contoh yang sayang untuk dilewatkan adalah sup kental jagung dengan kepiting ini.

12. Pasta dengan jagung dan tomat

olahan jagung © 2016 brilio.net

Menu yang satu ini selain akan mengenyangkan juga kombinasi warnanya yang artistik membuat para anggota keluargamu tak sabar untuk segera mencicipinya.

13. Salad tomat dan jagung

olahan jagung © 2016 brilio.net

Untuk membuat menu yang satu ini usahakan pakai tomat yang berwarna kuning agar senada dengan warna jagungnya.

14. Salad jagung dengan saus Sriracha

olahan jagung © 2016 brilio.net

Bosan dengan salad yang bercita rasa begitu saja? Kamu bisa coba membuat salad jagung dengan saus Sriracha ini. Saus dari Thailand tersebut dikenal memiliki citarasa yang sangat pedas.

15. Bakwan jagung dengan keju dan kerang

olahan jagung © 2016 brilio.net

Ingin membuat bakwan yang berkelas? Coba deh bikin menu ini. Dijamin akan menambah selera makanmu.