Brilio.net - Setelah Melbourne dan Sydney, kota ketiga yang menjadi sasaran promosi Wonderful Indonesia adalah Perth, ibu kota Negara Bagian Australia Barat. Kali ini bukan mengundang Tompi dengan suara khas dan musik jazznya.
Tapi menggoda selera lidah penduduk kota yang lebih dari 1,5 juta orang itu dengan kuliner khas Indonesia seperti gado-gado, ayam kemangi, zerapah sampi, soto Lamongan, ikan lado ijo, kare ayam, acar, sambal ulek, telur asin, teri goreng, sup kambing, gedang mekuah, iga bakar, empal balado, tumis buncis, tumis buncis dan sebagainya.
Bertempat di Kings Park, Frasser Function Hall, Kementerian Pariwisata menggelar acara promosi Kuliner Wonderful Indonesia, 29—30 Mei 2016. “Kami persembahkan makanan Indonesia di gedung yang menampung 300 orang, makanan yang berasal dari 10 destinasi unggulan Tanah Air,” ujar Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Mancanegara, I Gde Pitana.
Pria yang enam tahun sekolah di Canberra Australia itu mengatakan, apa yang dilakukan Kemenpar adalah sebagai usaha untuk menjaga kecintaan dan kerinduan masyarakat Australia terhadap Indonesia. “Mereka punya kebiasaan makan bersama di luar bersama keluarga dan kerabatnya. Nah, dengan mencintai kuliner kita, mereka akan terus lebih sering ke Indonesia,” ujar pria asli Bali itu.
Tahu nggak sih kalau masyarakat Australia menganggap Indonesia sebagai negara yang seksi lho. Buktinya, banyak masyarakat Australia menganggap Bali sebagai the second home. Selain itu, Indonesia mudah dikunjungi dengan biaya berlibur murah dengan tujuan destinasi yang indah.
“Banyak hal yang bisa didapat dan dilihat seperti pertunjukan seni dan kebudayaan, cinderamata dan makanan khas. Makanya kami kombinasikan juga di acara kuliner ini,” kata pria murah senyum itu.
Tuh kuliner Indonesia bisa menggoyang lidah warga Negeri Kanguru kan.
Recommended By Editor
- 10 Makanan khas Lampung yang wajib kamu coba, siap menggoyang lidahmu!
- 10 Kafe hits di Surabaya ramah kantong mahasiswa, Rp 20.000 kenyang!
- Suka molen Kartika Sari Bandung? Bikin sendiri aja, resepnya mudah!
- Ini resep rahasia Serabi Solo Notosuman, ternyata gampang bikinnya!
- 8 Kuliner tengah malam di Malang ini wajib kamu coba, enak dan murah!
- 10 Kuliner malam Jakarta yang bikin laparmu terobati, cus ah!