Brilio.net - Kamu mahasiswa yang sedang merantau? Tentu kamu akan merasakan yang namanya pusing mengelola uang bulanan dari orangtua. Belum lagi kalau uang bulanan tersebut pas-pasan. Alhasil kamu harus benar-benar memutar otak gimana caranya bisa bertahan hidup untuk satu bulan ke depan.
1. Buat anggaran bulanan
foto: blog.tokopedia.com
Setiap mendapat uang kiriman bulan dari orangtua, segeralah untuk membuat anggaran bulanan. Bagi uang bulananmu menjadi paling tidak 4 kebutuhan yaitu konsumsi, biaya kuliah, kebutuhan bulanan dan tabungan. Jika sudah memiliki pembagian yang jelas, kamu akan lebih mudah mengelola uang tersebut.
2. Jangan ambil uang sekaligus
foto: indochanel.com
Biarpun ATM bertebaran di mana-mana, pantang hukumnya mengambil uang bulanan itu sekaligus. Baiknya, ambil uang tersebut untuk biaya per minggu saja. Sehingga kamu tidak merasa ada uang lebih terus-menerus yang bisa membuat kamu menjadi boros.
3. Tentukan jatah pengeluaran perhari
foto: onuang.com
Selain jatah mingguan, kamu juga harus sudah menetapkan jatah pengeluaranmu per hari. Misalnya saja untuk makan sehari jatahnya adalah Rp 15.000- Rp 20.000 saja. Sebisa mungkin uang tersebut cukup untuk 2 kali makan (makan siang sekaligus sarapan dan makan malam)
4. Masak sendiri
foto: mdk16.files.wordpress.com
Untuk menghemat uang makan, sebaiknya kamu nggak malas masak sendiri. Punya kos yang memiliki fasilitas dapur akan sangat menguntungkan lho.
5. Bawa air mineral dari kos
foto: ehloo.com
Nah, supaya lebih hemat lagi kamu bisa lho bawa air mineral saat pergi ke kampus. Jadi kamu nggak perlu lagi beli minum es teh atau jus saat makan di luar. Lebih irit kan?
6. Cermat memilih kebutuhan bulanan
foto: intisari-online.com
Kadang yang membuat pengeluaran membengkak adalah kebutuhan bulanan seperti kebutuhan mandi, kosmetik dan camilan. Nah, perhatikan harga barang-barang kebutuhan tersebut. Misalnya saja pilih sabun batangan dibanding sabun cair. Di awal kan sudah memiliki anggaran bulanan, jadi kamu harus tegas terhadap diri kamu sendiri untuk tidak membelanjakan di luar anggaran.
Selain itu, lebih baik pergi ke supermarket jika ingin belanja bulanan. Jangan ke minimarket karena ada selisih harga yang cukup lumayan antara supermarket dan minimarket. Ingat, hemat!
7. Hindari Laundry
foto: molto.co.id
Pahami bahwa kamu itu anak kos yang masih minta uang ke orangtua. Jadi tidak seharusnya kamu hidup enak-enakan layaknya bos. Untuk mengirit uang bulanan, sebaiknya hindari laundry pakaian. Biaya laundry sebulan bisa sampai Rp 50.000 sendiri. Nah, sayang kan? Solusinya, kamu nggak boleh males nyuci baju sendiri. Agar nggak merasa terlalu berat, kamu bisa lho langsung mencuci pakaian yang habis kamu pakai hari itu pas mandi. Jadi kamu nggak akan merasa kebanyakan cucian di akhir minggu.
8. Punya jadwal untuk hangout atau belanja
foto: pelapak.com
Dengan uang saku yang pas-pasan bukan berarti kamu nggak boleh senang-senang atau mendapat hiburan ya guys. Dana entertainment memang harus ada, karena hal ini juga penting. Namun jangan sering-sering. Kamu bisa membuat jadwal nongkrong bareng teman seminggu sekali, yaitu pas weekend saja dan anggarkan pula untuk membeli baju atau nonton ke bioskop cukup sebulan sekali.
9. Aktif di berbagai kegiatan kampus
foto: itnmalangnews.com
Mumpung masih menjadi mahasiswa, manfaatkan waktu sebaik-baiknya. Jangan malas untuk ikut dengan bergabung dengan kegiatan di kampus. Banyak teman kan banyak rezeki, belum lagi kalau kepanitiaan yang kamu ikuti sedang mengadakan acara seminar. Lumayan kan, kamu bisa dapat makan gratis di sana dan anggaran harianmu terselamatkan.
10. Sisihkan uang receh
foto: komariyahkokom.files.wordpress.com
Jangan anggap remeh uang receh! Uang receh kembalian dari fotokopi atau minimarket bisa berguna banget di akhir bulan. Kumpulkan recehan dalam tempat tertentu, botol atau toples. Saat sedang kepepet di akhir bulan uang receh mampu menolongmu.
11. Jangan keseringan mampir minimarket
foto: gambar-rumah.com
Prinsip hemat memang selalu melekat pada anak kos. Namun sulit dijalani. Belum lagi godaan untuk membeli aneka camilan di minimarket. Sebisa mungkin hindari pergi ke minimarket di pertengahan bulan, kalau nggak mau anggaran belanjamu rusak seketika. Untuk camilan dan sebaginya harus sudah kamu penuhi di awal bersama dengan belanja kebutuhan bulanan. Jadi kamu nggak harus lagi ke minimarket hanya untuk jajan.
12. Hafalin tempat-tempat murah di sekitar kampus
foto:teropongbisnis.com
Namanya juga anak kos, kalau ada yang murah kenapa harus malu? Hafal dan paham tempat-tempat murah di sekitar kampus akan mendatangkan banyak keuntungan bagi kamu. Pilih tempat fotokopi yang sering bikin promo atau harganya miring demi menghemat biaya. Pilih warteg atau tempat makan yang sederhana dan boleh ambil nasi sepuasnya juga lumayan untuk ngirit uang makan.
13. Maksimalkan KTM untuk mendapat discount
KTM atau Kartu Tanda Mahasiswa, selain berguna untuk kegiatan kampus juga bisa kamu gunakan untuk berburu diskon. Banyak produk yang sering mengadakan promo potongan khusus bagi mahasiswa dengan menunjukkan KTM saja.
14. Manfaatkan waktu luang untuk bekerja partime
foto: returnofkings.com
Kalau kamu masih punya waktu luang selain di kampus, nggak ada salahnya juga mencoba bekerja partime. Selain mengisi waktu luang, dengan bekerja kamu juga bisa mendapat penghasilan tambahan.
15. Pulang sesering mungkin
foto: Instagram
Bagi kamu anak kos yang rumahnya dekat, pulang di akhir minggu atau saat nggak ada kuliah juga bisa menghemat pengeluaran lho. Dibanding kamu tinggal di kos, godaan dari teman-temanmu untuk ngajak foya-foya tentu lebih besar.
Yang terpenting adalah, milikilah motivasi untuk hemat dan menabung. Hemat memang bukanlah hal yang mudah jika tanpa niat. Oleh karena itu, motivasilah diri kamu sendiri agar selalu ingat untuk berhemat. Selamat mencoba guys!
Recommended By Editor
- 17 Foto ini buktikan bahwa anak kos sangatlah kreatif
- Kos bulanan atau tahunan? Penjelasan ini akan membantumu
- 5 Alasan ini kerap didengar ibu kos saat anak kos telat bayar sewa
- 9 Tipe ibu kos yang bikin kepala panas dingin
- Perkakas sepele tapi penting yang sering tak terpikirkan anak kos
- Ini kisaran harga kos mahasiswa di berbagai kota besar Indonesia
- Tulisan-tulisan bikin ngakak ini hanya bisa kamu temui di tempat kost