Brilio.net - Traveling bukanlah sekedar lifestyle, tetapi hobi yang begitu menyenangkan. Wajar saja bulan Ramadan tidak menghalangi sebagian orang untuk melakukan traveling. Akan tetapi, untuk traveling di saat puasa ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Hal ini karena kondisi fisik yang berbeda dibandingkan dengan bulan biasa.

Berikut adalah tips yang bisa kamu lakukan jika ingin traveling saat bulan puasa, dihimpun brilio.net dari berbagai sumbe, Senin (22/6):

1. Destinasi adalah utama
Jangan sampai kamu memilih destinasi traveling yang menguras banyak energi. Tidak ada salahnya kamu memilih tujuan traveling yang berbau religi saat puasa. Kamu bisa mengunjungi museum keagamaan atau masjid. Selain menghemat tenaga, tujuan wisata tersebut bisa memperkaya jiwa.

2. Perlengkapan ibadah
Meskipun traveling, ibadah tetap harus dijalankan. Bawalah perlengkapan ibadah saat kamu sedang bepergian di bulan puasa. Jangan sampai kamu mengandalkan perlengkapan ibadah di tempat umum.

3. Tetap konsumsi menu yang sehat
Makanan sangat penting saat puasa. Setelah menentukan destinasi traveling, kamu juga perlu tahu makanan apa saja yang bisa kamu nikmati di tempat tersebut. Pilihlah makanan yang sehat untuk berbuka atau sahur. Selain itu, kamu juga harus perlu tahu apakah harus reservasi atau tidak untuk makan di tempat tersebut.

4. Dokumentasi
Jangan lupa untuk membawa kamera atau videocam saat traveling. Jika tidak ada, kamu bisa menggunakan smartphonemu. Dokumentasi saat traveling di bulan Ramadan sangatlah istimewa. Kamu bisa mengambil atau merekam video tentang tradisi setempat yang hanya bisa ditemui saat bulan Ramadan.

5. Eksplorasi budaya setempat
Tidak hanya melihat atau merekam saja, cobalah kamu mengikuti secara aktif tradisi di daerah tersebut. Kamu bisa sholat tarawih atau ikut tradisi keagamaan di tempat tersebut. Jika memungkinkan, kamu bisa menginap di salah satu rumah warga.

Selamat mencoba!

PERLU JUGA KAMU BACA:

Biar nggak dehidrasi, kamu mesti pilih 4 makanan ini saat pancaroba

Ini 11 bahaya dehidrasi yang bisa ganggu kesehatan kamu, fatal lho!

Cara mudah dan alami memutihkan lutut hitam, silakan dicoba!

Zaman dulu adu kecantikan wanita diuji saat mengendarai vespa

9 Manfaat baking soda untuk kecantikan

Sabun kecantikan ini terbuat dari lumpur kawah Dieng, mau coba?

VIDEO: Kecantikan bukan dari fisik saja

Tak bisa melihat sejak lahir, wanita ini maknai kecantikannya, bikin haru!

Susu kedelai simpan khasiat untuk kecantikan kulit

8 Standar unik kecantikan wanita di dunia