Brilio.net - Terkadang kita tidak ingin berpindah dari tempat duduk atau tempat tidur karena saking nyamannya. Apalagi kalau berpindah untuk olahraga. Namun begitu, olahraga tetap penting lho, guys.

Dikutip brilio.net dari laman Huffington Post, Kamis (21/5), berikut olahraga ringan yang bermanfaat buat kamu, walaupun kamu malas bergerak ke mana-mana.

1. Peregangan
Percaya atau tidak, beberapa ahli kebugaran mengatakan peregangan setiap hari sama pentingnya dengan olahraga teratur.

Peregangan terbukti bermanfaat untuk fleksibilitas dan pergerakan sendi. Hal ini juga membantu meningkatkan aliran darah ke otot-otot. Peregangan ini bisa kamu lakukan di sofa maupun tempat tidur.

2. Mencoba beberapa gerakan yoga restoratif
Yoga restoratif memang khusus untuk membantumu melakukan peregangan ke tingkat lebih lanjut dengan mengasah otot yang mungkin selama ini malas bergerak.

Gerakan yoga restoratif akan membantumu mengendurkan paha belakang, menghidupkan kembali tekanan di punggung bawah, dan meningkatkan aliran darah ke otak. Kamu bisa mencobanya dalam beberapa menit untuk setiap gerakan yoga restoratif ini.

3. Memanfaatkan iklan televisi
Saat menonton televisi, sering kali kita malas untuk bergerak. Nah, coba mulai sekarang ketika iklan tayang, ambil gerakan seperti push-up atau gerakan olahraga ringan lainnya.

4. Memanfaatkan tangga
Kalau tidak sempat ke gym, lebih baik lakukan saja olahraga ringan naik-turun tangga beberapa menit sampai kalorimu terbakar, alias keluar melalui keringat. Lumayan, bukan?

5. Beres-beres rumah
Pekerjaan rumah seperti menyapu, mengepel, cuci baju, atau cuci piring, bisa lho membakar kalori. Katakanlah dengan menyapu, kalorimu terbakar sampai 123 kalori, mencuci sebanyak 133 kalori. Kalau dilakukan rutin, bisa membantu menyehatkan tubuh.

6. Jalan-jalan
Nah, poin satu ini memang beda dari poin sebelumnya, alias membutuhkan pergerakan ke mana-mana atau jauh dari sofa dan tempat tidur. Tapi, kamu tidak perlu berlari-lari (kalau memang malas), cukup jalan santai keliling kompleks perumahanmu, bisa melatih kardiovaskular. Mau lebih menikmati jalan santaimu? Pasang earphone dan dengarkan musik sambil jalan santai. Olahraga ringan nan menyenangkan, bukan?

7. Meditasi
Kalau kamu memang mau olahraga di tempat dan kalem, meditasi adalah jawabannya. Carilah posisi duduk yang nyaman dan mulai mengatur napas perlahan. Belajar berkonsentrasi dan buang jauh pikiran yang menyumpal kepalamu. Hal ini bisa mengurangi stres, lho. Bahkan bisa memperbaiki suasana hatimu.

Nah, dari semua aktivitas di atas, kamu tidak punya lagi alasan untuk tidak berolahraga. Bagaimanapun badan kita butuh pergerakan lebih banyak supaya lentur dan menghindari cedera yang tidak diinginkan. Lebih jauh dari itu, menghindari segala macam penyakit fisik maupun mental. Selamat berolahraga!