Brilio.net - Rasanya pasti menjengkelkan terganggu rasa gatal yang ternyata berasal dari gigitan kepinding atau kutu busuk. Mereka bukan hanya menggigitmu, tapi juga menyedot darahmu, hiiii ....
Ada beberapa orang yang tidak merasa digigit kutu busuk, namun beberapa yang lain bisa saja merasakan sensasi super gatal. Kalau terlalu keras digaruk, justru akan menimbulkan iritasi kulit.
Nah, berikut cara mengatasi gigitan kutu busuk seperti yang dikutip brilio.net dari laman Top 10 Home Remedies, Selasa (28/7).
1. Kompres es
Suhu dingin es dapat membantu mati rasa ujung saraf, sehingga mengurangi sensasi gatal yang disebabkan gigitan kutu busuk. Selain itu, es juga bisa menghindari bekas gigitan membengkak.
Langkahnya adalah sebagai berikut:
- Bungkus es batu secukupnya di handuk tipis
- Letakkan di daerah yang terkena gigitan selama 10-15 menit
- Ulangi sesuai kebutuhan
2. Soda kue atau baking soda
Baking soda membantu menetralisir bahan kimia asam yang dapat menyebabkan gatal-gatal dari gigitan kutu busuk. Dia juga bisa menjadi anti-inflamasi dan mengurangi pembengkakan dan kemerahan.
Langkahnya adalah sebagai berikut:
- Campurkan satu sendok teh baking soda dan tiga sendok air teh
- Oleskan campuran ke daerah yang terkena secara perlahan
- Biarkan selama 10 menit sebelum akhirnya kamu bilas
- Jikalau merasa tidak nyaman, ulangi setelah jeda waktu 30-45 menit
3. Air perasan lemon
Air perasan lemon akan mengeringkan ruam dan meringankan sensasi gatal akibat gigitan kutu busuk. Selain itu, dia juga bersifat anti-inflamasi dan anti bakteri sehingga mengurangi kemerahan dan bengkak serta mencegah infeksi.
Langkah yang perlu kamu lakukan adalah sebagai berikut:
- Celupkan bola kapas dalam jus lemon
- Oleskan pada daerah yang terkena gigitan kutu busuk
- Biarkan mengering, lantas bilaslah dengan air
- Lakukan beberapa kali dalam sehari
Catatan: air perasan lemon dapat membuat kulitmu rentan terhadap sengatan sinar matahari. Jangan pergi keluar di bawah sinar matahari selama beberapa jam setelah menggunakan obat ini.
4. Gel lidah buaya
Gel lidah buaya mengandung senyawa aktif dan asam amino yang membantu meringankan sensasi gatal disebabkan kutu busuk. Lidah buaya sendiri menjaga kulit tetap lembap.
Langkah yang bisa kamu lakukan adalah sebagai berikut:
- Ambil gel atau yang dimaksud di sini adalah daging lidah buaya, kemudian oleskan ke daerah yang tergigit kutu busuk
- Sisa daging lidah buaya yang belum terpakai, bisa kamu simpan di lemari es untuk digunakan pada waktu berikutnya
5. Teh celup bekas
Teh celup basah juga bisa mengatasi gatal dan bengkak akibat gigitan kutu busuk. Teh ini mengandung tanin dengan sifat zat anestesi dan ringan.
Caranya adalah sebagai berikut:
- Lembapkan dulu teh celup bekas di dalam lemari es selama minimal 30 menit
- Letakkan teh celup yang sudah dilembapkan itu di daerah terkena gigitan selama 15 menit
- Ulangi sesuai kebutuhan
Selamat mencoba, guys. Jangan lupa bersihkan pula tempat tidur dan sofamu dari hewan pengganggu itu, ya!
Recommended By Editor
- Sepele tapi berbahaya, sikat gigi ternyata bisa sebarkan penyakit!
- Roti jadi keras gara-gara kelamaan di kulkas? Gini cara melembutkannya
- 3 Kebiasaan sehat ini justru malah bikin kesehatanmu memburuk, duh!
- VIDEO: Tips sempurna merebus telur sesuai selera kamu
- Berbagi kamar mandi sama orang serumah berakibat buruk bagi kesehatan!
- 6 Alasan kamu harus selalu merapikan tempat tidurmu sendiri
- Tips setting kamar tidur agar tidurmu makin berkualitas, mau kan?
- 5 Kesalahan yang mungkin kamu pernah lakukan saat membersihkan jendela
- Memasak tanpa memakai garam bisa tetap lezat, ini 8 bumbu rahasianya!
- 5 Fakta buruk roti tawar, ternyata nggak baik buat sarapan pagi kamu
- Dianggap sepele, tapi ini tips menyetrika & melipat pakaian yang benar
- 5 Cara sederhana dan ampuh mengobati luka bakar, kamu bisa buktikan!
- 9 Keajaiban baking soda, bisa kamu pakai untuk bersih-bersih di rumah
- 5 Fungsi plastik wrap yang bisa kamu gunakan tiap hari
- Nggak perlu produk mahal, arang juga bisa bikin bau di kulkas lenyap!
- 9 Manfaat garam yang bisa kamu gunakan sehari-hari di rumah
- Salah besar kalau kamu pikir saus cuma untuk dimakan, ini 7 fungsinya
- Jangan sepelekan cuka, ternyata punya 10 manfaat ampuh lainnya
- Cukup pakai kertas untuk buka tutup botol, simpel banget lho!
- Kamu penggemar pisang? 4 Olahan pisang maknyus ini harus kamu coba!
- Pakaian kamu jadi berubah warnanya setelah dicuci? Lakukan tips ini!
- Nggak cuma enak dimakan, pepaya juga bisa hilangkan bekas luka lho!