Brilio.net - Minyak lavender seringkali digunakan sebagai aromaterapi. Sensasi wangi dan menenangkan minyak lavender juga kerap digunakan sebagai produk perawatan kulit seperti sabun, lotion, sampo, dan kondisioner.

Nah, manfaat apa sih yang bisa kamu dapatkan ketika menggunakan minyak lavender? Dikutip brilio.net dari Boldsky, Selasa (6/10) berikut penjelasannya untuk kamu.

1. Mengatasi jerawat

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Secara umum, minyak lavender sangat bagus untuk gangguan kulit, termasuk jerawat. Sifat antiseptik dan anti peradangan yang terkandung dalam minyak lavender akan membantu melawan bakteri yang menyebabkan jerawat di wajahmu itu.

2. Mengatasi eksim

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Eksim pada kulit disebabkan kekeringan kulit. Minyak lavender akan kembali melembapkan kulitmu dan mempercepat proses penyembuhan dengan menghindari iritasi.

3. Mengurangi peradangan

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Minyak lavender memiliki sifat anti peradangan terhadap gangguan kulit ringan, terutama yang memberikan sensasi panas, perih, dan meradang.

4. Mencegah rambut rontok

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Kalau kamu selama ini menggunakan wewangian lavender semata untuk badan, kali ini kamu patut mencoba minyak lavender untuk rambut! Minyak lavender akan membantu rambutmu tumbuh sehat. Selain itu, esensial lavender ini akan membuat rambutmu tampak berkilau, lho.

5. Mengurangi ketombe

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Nah, selain membantu pertumbuhan dan berkilaunya rambu, minyak lavender juga bisa membantu masalah ketombe membandel kamu, lho. Penggunaan rutin minyak lavender dengan cara memijat di sela-sela rambut, akan mengusi ketombe dan mencegah kulit kepalamu kering.

6. Kondisioner yang bagus

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Lagi-lagi terkait rambut. Minyak lavender bisa menjadi kondisioner rambutmu supaya rambu tetap lembab. Cukup oleskan minyak lavender di kulit kepala dna pijat selama beberapa menit. Cuci rambut setelahnya.

7. Pembersih wajah ampuh

Rahasia cantik dambaan wanita dari minyak lavender

Minyak lavender bisa lho, kamu gunakan untuk menghilangkan semua polutan dan racun yang busa merusak kulti wajahmu. Cukup oleskan menggunakan kapas wajah di wajahmu. Tunggu hasilnya yang cemerlang.

Bagaimana ladies, siap mencoba rahasia kecantikan minyak lavender?