Brilio.net - KKN atau Kuliah Kerja Nyata adalah suatu kegiatan perkuliahan dan kerja lapangan yang merupakan pengintegrasian dari pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa. Biasanya KKN tersebut dilakukan selama satu hingga dua bulan, dengan konsep mahasiswa terjun langsung di masyarakat desa tempatnya KKN tersebut.

Dari jangka waktu tersebut, hal yang paling mengharukan adalah saat masa KKN selesai dan harus berpisah dengan masyarakat di tempat KKN yang telah dua bulan seperti keluarga sendiri.

BACA JUGA: Pria ini jual semua koleksi lego Star Wars demi berobat kanker istri

Seperti mahasiswa KKN yang berasal dari Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) ini. Mahasiswa yang telah menyelesaikan masa KKN-nya rupanya mendapat surat dari adik-adik di tempatnya KKN yang berisi curahan hati adik-adik tersebut. Duh, so sweet banget! Baca deh, kalau kamu nggak percaya. Awas mewek!


Ass. Wr. Wb

Mas dan Mbak-mbak KKN UNS 2016 kami mengucapkan terima kasih atas bantuan belajarnya, kami doakan agar panjang umur, sehat walafiat, kuliahnya lancar dan tidak ada halangan apapun. Yang paling penting mbak dan mas KKN selalu dalam perlindungan Allah SWT. Sebenarnya kami bertiga sangat sayang banget kepada semua KKN. Bila kamu bertiga ada salah, kamu bertiga minta maaf sebesar-besarnya. Seharusnya Mbak dan Mas KKN jangan pulang dulu agar kami bisa bercanda lagi dengan Mas dan Mbak KKN. Jika mas dan mbak KKN pulang kamu bertiga akan sedih. Mas dan Mbak KKN mau maafin kesalahan kami bertiga nggak? memangnya Mas dan Mbak KKN nggak sayang sama kami bertiga ya? Kalau Mas dan Mbak KKN sayang sama kami (ber-3) Mas dan Mbak KKN jangan pulang dulu. Jika Mas dan Mbak KKN ada kesalahan kepada kami bertiga, kami bertiga sudah maafkan. Mas dan Mbak KKn tolong doain kamu bertiga agar bisa masuk kuliah di UNS, agar seperti Mas dan Mbak KKN.

Was. Wr. Wb.

Dari: Herlina Ananda dan Tsania

Surat dari adik-adik untuk mahasiswa KKN ini bikin haru, so sweet deh!

Surat yang diunggah di akun Instagram @unssolo tersebut sontak membuat netizen terharu dan memberikan komentar positif.

"Inget kkn taun lalu.. Dapet surat ginian juga dr adek2 @dinnarifakh @nana_sejati @fitrialfriyan @dienhanif," ujar akun dengan username vikiwulandari95Jd.

"Amin.... menyentuh sekali," akun @aprilya.98 juga ikut menambahkan

"Menyentuh bangettt," tambah @bachtiar_farida