Brilio.net - Butuh usaha yang keras demi menurunkan angka lingkar pinggang. Terlebih lagi, menurunkan berat badan butuh waktu yang lebih lama dan konsisten. Meskipun begitu, hasilnya begitu memuaskan. Tidak hanya untuk penampilanmu saja. Penurunan berat bada bisa mempertajam ingatanmu sebagaimana dikutip brilio.net dari Experience Life, Senin (6/7).

Tak bisa dipungkiri, berat badan memang mempengaruhi bagaimana otak bekerja. Penurunan berat badan mampu meningkatkan otak dalam memproses ingatan baru. Selain itu otak juga semakin aktif setelah badan turun beberapa ons. Bahkan otak juga lebih efisien.

Studi ini dilakukan terhadap 20 wanita yang mengalami obesitas. Rata-rata umur responden adalah 61 tahun. Setiap responden dianalisis sebelum dan setelah melakukan diet sehat untuk penurunan berat badan.

Untuk menguji ingatan mereka, setiap responden mendapatkan tugas untuk mengingat beberapa nama dan juga wajah orang, serta huruf pertama dari nama orang tersebut. Setelah turun 8 kg, ternyata ingatan mereka meningkat.

Sang peneliti, Andreas Stomby mengungkap bahwa peningkatan memori terjadi karena kandungan insulin pada tubuh responden. Ahli dari Swedia ini juga menambahkan bahwa sensitivitas insulin mampu dipengaruhi oleh gaya hidup. Ketika sensitivitasnya meningkat maka kemampuan otaknya juga meningkat.

BACA JUGA:

Yuk hidup sehat, mulai batasi konsumsi garam biar nggak hipertensi

Ladies, kurang vitamin D ternyata bisa bikin kamu mudah depresi lho

Duh, terobsesi dengan makanan sehat bisa bikin gejala gangguan makan!

Sarapan buah bukan cuma buat gaya-gayaan, tapi bikin kamu lebih sehat!

Ini kandungan menu sarapan yang baik, sudahkah sarapanmu memenuhi?

Kandungan tersembunyi dari tanaman gunung ini bisa jadi pengganti gula

Cokelat bisa bikin berat badanmu jadi turun, ayo coba gaya diet ini

Ini cara mengurangi jumlah kalori ketika memasak nasi

Anak yang sering makan fast food tingkat kecerdasannya lebih rendah

Memakan nasi sisa hari kemarin ternyata berkhasiat untuk diet

Sukses diet, gadis ini justru ingin gemuk lagi gara-gara kena penyakit

Jangan tiru diet ala artis ini, meski Madonna & Mariah Carey melakukan

Lagi diet? Coba 5 makanan ini, dijamin bikin kamu nggak cepat lapar