Review Xi Xiu Divine Lip Matte punya aroma cokelat diklaim transferproof, Rp30 ribuan worth it nggak?

foto: TikTok/@ririeprameswari
Brilio.net - Lip matte dikenal karena daya tahannya yang tinggi dan kemampuannya memberikan warna yang pekat. Salah satu keunggulan utama dari lip matte adalah kemampuan untuk bertahan selama berjam-jam tanpa perlu sering-sering diaplikasikan. Nah, alasan itu lah yang membuat lip matte sangat cocok untuk pemakaian sehari-hari maupun acara khusus.
Namun, formulanya yang kering sering kali dapat menyebabkan bibir terlihat pecah-pecah, terutama jika bibir tidak dipersiapkan dengan baik sebelum memoles lip matte. Namun, saat ini sudah banyak produk lip matte yang dilengkapi dengan kandungan moisturizing di dalamnya. Berkat banyaknya keunggulan lip matte, tak heran jika produk ini masih menjadi favorit kebanyakan orang.
-
5 Rekomendasi lip matte yang sering masuk FYP TikTok, hasil tahan seharian Lip matte cocok digunakan untuk menutupi garis di bibir dan cocok digunakan untuk membuat look bibir yang lebih tebal dan berisi.
-
Bisa jadi blush dan eyeshadow, review O.TWO.O Misty Kiss Matte Lipstick diklaim transferproof 24 jam Satu produk banyak manfaat~
-
Review Rouge Dior Lipstick yang diklaim transferproof, harga Rp 600 ribuan worth it nggak ya? Lipstik merek Dior ini sering terlihat dipakai banyak artis.
Tak hanya itu, lip matte juga semakin unggul berkat kemampuannya yang transferproof. Seperti salah satu produk lip matte yang baru saja launching, yaitu Xi Xiu Divine Lip Matte. Produk dari Xi Xiu tersebut memiliki aroma cokelat dan diklaim transferproof. Dibanderol dengan harga Rp30 ribuan, kira-kira worth it nggak ya?
foto: TikTok/@ririeprameswari
Seiring dengan hal itu, seorang beauty enthusiast dengan nama akun TikTok @ririeprameswari, memutuskan untuk me-review lip matte dari Xi Xiu tersebut. Di awal video, pemilik akun bernama Ririe itu menunjukkan warna keenam shades dari lip matte tersebut.
foto: TikTok/@ririeprameswari
Nah, dari keenam shades tersebut, ternyata produk Xi Xiu itu juga bisa dikombinasikan untuk dijadikan ombre lips. Kamu bisa menyesuaikan pilihan warna sesuai dengan selera kamu. Menariknya lagi, lip matte tersebut punya tekstur yang ringan dan melembapkan.
Feeling setelah apply di bibir itu ringan, terus juga moisturizing, dan ada aroma cokelatnya," kata Ririe dalam unggahannya, dikutip briliobeauty.net dari TikTok/@ririeprameswari pada Jumat (25/10).
foto: TikTok/@ririeprameswari
Selanjutnya, Ririe menguji lip matte Xi Xiu itu dengan mengelap bibir yang sudah diaplikasikan Xi Xiu Divine Lip Matte, menggunakan tisu. Hasilnya, produk tersebut benar-benar transferproof.
foto: TikTok/@ririeprameswari
"Notes dari aku, cara pakainya itu, abis diaplikasiin jangan langsung dikatupin. Diemin dulu sampai ngeset sempurna, kira-kira 1 menitan lah. Biar apa? Biar dapet formula transferproof-nya," pungkasnya.
recommended article
- Tasya Farasya & Nagita approved, review Hanasui Mattedorable Lipstick harga Rp30 ribu bisa awet 16 jam
- [KUIS] Cari tahu formula lip cream yang bagus sesuai kondisi bibir kamu lewat kuis ini!
- 5 Rekomendasi lip matte yang sering masuk FYP TikTok, hasil tahan seharian
- Bukan ditimpa bedak atau ditambah kontur, trik atasi complexion kekuningan cuma pakai 1 produk makeup
- Transformasi cewek wajah bopeng dirias jadi pengantin ini hasilnya bikin pangling, auto jadi mulus
Trending Articles
-
-
Kolagen Cara buat minuman kolagen agar garis halus tak muncul pakai 1 bahan lalapan, nggak perlu beli
Annathiqotul Laduniyah -
Gigi Trik memutihkan gigi kuning akibat sisa makanan pakai 1 jenis bahan dapur, tanpa garam dan lemon
Annathiqotul Laduniyah -
Gigi Cara membersihkan karang gigi hanya pakai 1 jenis bahan masak, bikin mulut bebas bau dan noda
Annathiqotul Laduniyah
-
Eyelash Extension Wanita ini pasang eyelash extension sendiri malah bikin kornea mata luka, ternyata ini penyebabnya
Anindya Kurnia -
Kecantikan Tak perlu beli blotting paper, alat pembersih ini bisa atasi minyak di wajah tanpa bikin makeup luntur
Anindya Kurnia -
Lipstik Jangan langsung dibuang, ini cara mudah atasi lip product habis agar tetap bisa digunakan
Anindya Kurnia -
Blush On Review Instaperfect Silk Touch Blusher diklaim beri efek light reflection, hasil bak rona kulit alami
Anindya Kurnia -
Eyeshadow Nggak perlu touch up, ini trik bikin penggunaan eyeshadow anticrack dan bebas minyak sepanjang hari
Anindya Kurnia -
Review Produk Makeup Review Sea Makeup Acne Blur and Set Loose Powder diklaim aman untuk kulit berjerawat dan antiflashback
Anindya Kurnia