Brilio.net - Padi adalah salah satu band legendaris yang berhasil menyita perhatian penikmat musik Tanah Air. Band beranggotakan Fadly, Ari, Yoyo, Rindra, dan Piyu ini memulai debut karier di tahun 1990-an dengan lagu Sobat. Lagu tersebut mampu membius pendengar musik Indonesia.
Band yang terbentuk dari kampus Universitas Airlangga ini memutuskan untuk vakum, beberapa tahun setelah album terakhir mereka keluar tahun 2010. Selama vakum, para personelnya membuat kesibukan sendiri-sendiri, di antaranya membuat projek Musikimia.
Kini usai 7 tahun vakum, para personel Padi kembali berkumpul dan menggelar konser akbar. Pada Jumat (10/11) bertepatan dengan Hari Pahlawan, Fadly dan rekannya menggelar konser bertajuk Padi Reborn yang ditayangkan televisi swasta.
Penampilan aksi panggung Padi sukses membius para penggemarnya yang dikenal dengan Sobat Padi. Kemeriahan begitu terpancar dari atas panggung maupun dari sisi penonton. Berikut 10 momen konser Padi Reborn yang sukses obati kerinduan para fansnya dihimpun dari berbagai sumber, Sabtu (11/11).
1. Personel Padi berkumpul bersama saat latihan bersama.
foto: Instagram/@padiband
2. Kemeriahan konser Padi.
foto: Instagram/@padiband
3. Bernyanyi bersama.
foto: Instagram/@padiband
4. Sobat Padi ikut bernyanyi bersama sang idola.
foto: Instagram/@padiband
5. Konser Padi Reborn ini mampu mengobati kerinduan fans.
foto: Instagram/@padiband
6. Tetep kompak meski telah vakum lama.
foto: Instagram/@padiband
7. Aksi para personel Padi yang masih prima.
foto: Instagram/@sobatpadibandung
8. Penampilan Padi lagu Begitu Indah.
9. Salah satu performance Padi saat menyanyikan lagu Sobat. Semua penggemar lebur dalam lantunan lagu bersama.
10. Berikut video yang menunjukkan konser Padi Reborn pada Jumat (10/11).
Recommended By Editor
- 5 Alasan kenapa Denada layak disebut Nicki Minaj versi Indonesia
- Lagu 'Teman Tapi Mesra' dicover musisi bule, kerennya nggak main-main
- Apa kabar Tia AFI? Ini 10 foto penampilannya sekarang
- 10 Gaya Ben, adik Petra Sihombing yang suaranya tak kalah merdu
- 5 Fakta menarik di balik lagu 'Akad' Payung Teduh