Brilio.net - Indonesia akan dihiasi kemeriahan konser-konser musisi top dunia pada awal-awal 2019. Setelah dientak Blackpink, girl band Korea yang tengah naik daun pada 19-20 Januari 2019 lalu, beberapa waktu ke depan masih akan ada musisi dunia yang mampir menghibur penggemarnya. Salah satunya adalah Ari Staprans Leff atau dikenal dengan nama panggung Lauv (24).
Penyanyi yang tenar dengan lagu I Like Me Better dan Paris In The Rain ini akan menyapa penggemarnya di Tanah Air pada 24 Mei mendatang. Konsernya kali ini termasuk dalam rangkaian tur Asia 2019 Lauv.
View this post on InstagramIM COMING BACK TO ASIA, PRESALE STARTS WEDNESDAY 10:30 AM CST, USE CODE THERESNOWAY
Kedatangan musisi yang baru saja merilis lagu bertajuk Im So Tired featuring Troye Sivan tersebut bukan kali pertama ke Jakarta. Pada Maret 2018 lalu, dia mencuri perhatian penonton Java Jazz Festival di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Nah, sebagai pemanasan sebelum nonton aksi cowok yang digosipkan pacaran dengan pelantun lagu Issues, Julia Michaels tersebut, intip dulu gayanya di atas panggung selama ini. Berikut potretnya sebagaimana dihimpun Brilio.net dari beberapa sumber, Jumat (25/1).
1. Cowok yang pernah kuliah jurusan music technology di New York University ini sering tampil kasual saat manggung. Salah satunya mengenakan kaus tanpa lengan dalam Positivus Festival di Salacgrva, Latvia, Eropa.
foto: Sam Fisher via Instagram/@lauvsongs
2. Musisi yang pernah tur bareng Ed Sheeran ini tampak cool dengan kacamatanya saat tampil di Montreal, Kanada pada 2018 lalu.
foto: Sam Fisher via Instagram/@lauvsongs
3. Gaya Lauv menghayati lagu yang dia bawakan di Phoenix, Arizona, Amerika Serikat.
foto: @live1015phoenix via Instagram/@lauvsongs
4. Cowok yang mengambil nama panggung Lauv dari bahasa Latvia berarti singa itu jago main gitar dan piano.
foto: Jennica M via Instagram/@lauvsongs
5. Percaya nggak kalau Lauv sudah nulis lagu sejak usia 14 tahun, lho! Lagu I Like Me Better dia tulis saat berusia 18 tahun, sewaktu pindah dari San Fransisco ke New York dan menemukan cinta pertamanya.
foto: Sam Fisher via Instagram/@lauvsongs
6. Lauv sudah menulis lagu serta bekerja sama dengan beberapa musisi seperti Cheat Codes, Demi Lovato, Charli XCX, Adam Lambert, dan DJ trio Cash Cash.
foto: Sam Fisher via Instagram/@lauvsongs
7. Cowok yang sering mengangkat tema cinta dan patah hati dalam lagunya ini selalu berusaha sedekat mungkin dengan fans saat konser.
foto: Ricardo Emmanuel via Instagram/@lauvsongs
Gimana, Sobat Brilio? Sudah siap menyambut kedatangan dan seru-seruan sing along bareng Lauv?
Recommended By Editor
- Nih harga tiket konser John Mayer di Jakarta, jangan sampai kehabisan
- 7 Komikstrip derita nonton konser, kamu pernah alami yang mana?
- 10 Musisi ini dilarang di suatu negara, ada alasan yang tak masuk akal
- 11 Ekspektasi vs realita nonton festival musik, bikin ngelus dada
- Wow, peraih tujuh kali Grammy Award ini bakal konser di Jakarta
- 10 Momen manis konser tribute to Seventeen, eks personel reuni