Brilio.net - Kalau mendengar musik-musik tahun 90-an, biasanya kamu langsung kepikiran sama siapa sih? Sheila On 7, Padi ataupun The Moffats masuk ke dalam list kamu nggak? Pas banget nih pada hari Sabtu, (10/11) kemarin, The 90's Festival berhasil membuat banyak orang bernostalgia.
Selain kamu bisa nyanyi dan seru-seruan bareng teman, acara ini juga menyuguhkan banyak booth dan permainan 90-an yang bisa dieksplor. Masih ingat game konsol, komik-komik 90-an, hingga permainan catur magnet? Semua ada di acara ini, lho.
Salah satu sponsor dari acara ini adalah FWD Life. Dengan membawa tema #BebasNostalgia di booth mereka, kita diajak untuk bernostalgia bareng tanpa ragu karena FWD Life selalu mendukung Sobat Brilio untuk jalani passion dan bebaskan langkah untuk mewujudkan mimpi. Salah satu keseruan dibooth yang paling ditunggu-tunggu yaitu Lagugel game dari Brilio.net yang hadir untuk menantang Sobat Brilio secara langsung! Pengunjung juga berkesempatan bermain bareng dengan Gita Bebhita dan Reza Chandika yang pastinya bikin memorable banget.
Sore itu, booth FWD Life dipenuhi pengunjung. Ada yang ingin bermain Lagugel, ada yang mantengin para penyiar radio yang melakukan live broadcast, dan ada juga yang ngantri Chatime karena FWD Life memberikan penawaran gratis Chatime untuk pengunjung yang register dan download aplikasi FWD Max.
Ngomong-ngomong, kalian udah tahu belum kalau FWD Life meluncurkan asuransi kesehatan yang menjadi jawaban anak muda yaitu Asuransi Bebas Handal? Kamu cukup kontribusi mulai dari Rp75 ribu saja per bulannya, lho. Selain terjangkau, kamu juga akan mendapat banyak manfaat lengkap dari asuransi ini. Nah, untuk kamu yang mau info lebih lanjut mengenai produk ataupun mau langsung beli, kamu bisa langsung klik di sini.
Menjelang malam hari, para pengunjung The 90's Festival semakin memadati panggung utama untuk menikmati performa The Moffats. Sambil menyanyikan lagu-lagu mereka seperti Miss You Like Crazy, I'll Be There For You, dan If Life Is So Short, mereka pun nggak lupa mengajak penonton untuk berjoget ria.
Kerumunan penonton juga tampak memadati panggung FWD Life. Mereka nggak sabar menyaksikan Java Jive untuk bernostalgia bersama menyanyikan lagu Kau Yang Terindah dan Keliru.
Setelah menyaksikan keseruan Java Jive, penonton kembali memadati main stage untuk menunggu Blue tampil. Siapa sih yang nggak hafal lagu-lagu hits mereka seperti All Rise, Sorry Seems To Be The Wardest Word, U Make Me Wanna, Best In Me, Fly By, If You Come Back, dan One Love?
Membuka penampilan dengan lagu hits mereka All Rise, penonton pun langsung histeris.
"It's so good to be back!" ujar salah satu personil Blue, Lee Ryan.
Blue pun menutup penampilan mereka dengan menyanyikan salah satu lagu andalan mereka yaitu One Love.
Ketika Blue pamit, panggung FWD Life kembali dipadati penonton, karena Padi Reborn udah bersiap tampil. Lagu-lagu Padi emang nggak perlu diragukan lagi. Semua penonton hanyut bernostalgia ke lagu-lagu mereka era 90-an. Semua Tak Sama, Harmony, Begitu Indah, Menanti Sebuah Jawaban, dan Mahadewi berhasil membuat malam minggu riuh dengan suara penonton.
Pamungkas festival kali ini adalah penampilan Sheila On 7 yang berhasil mengajak penonton bernyanyi dengan lagu-lagu andalan mereka seperti Dan, Melompat Lebih Tinggi, Anugerah Terindah Yang Pernah Kumiliki, Hari Bersamanya, Kita, dan Seberapa Pantas. Terlihat penonton antusias banget menonton penampilan dari Sheila On 7, karena mereka nggak berhenti bernyanyi, lho.
Wah, kebayang dong keseruan The 90's Festival? Sobat Brilio yang kemarin datang, jadi susah move on ya? Memang cuma di The 90's Festival, kamu bisa memuaskan kerinduanmu tentang semua yang terkait era 90-an.
Recommended By Editor
- Asuransi kesehatan ini nggak ribet, aman buat kantong anak muda
- Kamu salah satu anak muda yang aktif? Harus banget punya ini!
- Be3 hingga Padi Reborn akan ikut memeriahkan acara 90’s Festival
- The 90’s Festival hadir kembali, ini cara dapetin 2 tiketnya gratis!
- 6 Ekspektasi vs realita pengemudi newbie, hampir semua orang ngalamin