Brilio.net - Melakukan perjalanan melalu jalur udara atau pesawat terbang saat mini memang lebih banyak dipilih karena waktu tempuhnya yang cepat dan biasanya lebih menjangkau daerah yang jauh. Namun secanggih-canggihnya alat transportasi, masih tetap saja ada kendala maupun halangan yang terjadi.
Pasti kamu sudah nggak kaget kan, apabila ada pesawat yang mengalami keterlambatan atau delay sampai adanya kejadian mendadak darurat. Hal ini bisa saja terjadi jika terdapat sesuatu yang membuat penerbangan tidak memungkinkan. Bisa jadi masalah internal maupun masalah eksternal.
Nah, berikut ini 15 kejadian unik seputar dunia penerbangan yang bisa menyebabkan delay sampai mendadak darurat yang dihimpun brilio.net dari berabagi sumber, Kamis (7/1).
1. Kentut domba
Pada 26 Oktober 2015 lalu, masakapai penerbangan Singapore Airlines B744 mendarat darurat di bandara Ngurah rai, Bali. Pesawat kargo dengan rute Adelaide-Kuala Lumpur ini mendarat darurat di Bandara Ngurah Rai, diindikasikan karena kentut domba. Pesawat Boeing 747-400 dengan nomor registrasi 9V-SFI dan nomor penerbangan SQ-7108 itu memang mengangkut domba impor dari Australia sejumlah 2.186 ekor. Kru pesawat mendapatkan tanda dari indikator asap di bagian kargo. Namun setelah mendarat, kru mengecek dan tidak ada asap, kemudian para teknisi menduga bahwa asap tersebut adalah gas yang dihasilkan dari kentut domba. Hmm, ada-ada saja yaa..
2. Pramugari meracau
Seperti pada tahun 2013 ketika penerbangan American Airlines dari Dallas tertunda setelah seorang pramugarinya menggembar-gemborkan tentang pesawat akan mengalami masalah teknis dan jatuh. Peristiwa memalukan yang dialami American Airlines ini terjadi ketika pramugari berusia 43 tahun dari North Richland Hills, Texas, mulai berbicara ngawur kepada penumpang di flight 2332. Sebelumnya, pramugari ini juga sempat bertengkar dengan pramugari lain. Pilot dan petugas bandara terpaksa mengevakuasi sang pramugari. Akibatnya penerbangan mengalami delay sekitar satu jam.
3. Pilot ngambek
Sebuah sikap tak profesional ditunjukkan seorang pilot Air India pada awal tahun 2015 lalu. Seorang pilot yang diketahui bernama Kapten Smiriti Trehan menolak terbang karena adanya perubahan jadwal penerbangan dan perubahan rute penerbangan. Kok nggak profesional ya?
Penolakkan Smiriti menyebabkan kekacauan di antara staf Air India karena sulit menemukan pilot pengganti. Akibat dari kondisi tersebut, perbangan Mumbai-Delhi tepaksa mengalami penundaan hingga satu jam.
4. Anjing lepas
foto: catatanlorcasz.blogspot.co.id
Pada April 2011, anjing jenis Rhodesian Ridgeback menyebabkan sebuah pesawat di Bandara La Guardia, New York mengalami penundaan. Pasalnya anjing yang berada di dalam pesawat tiba-tiba lepas. Petugas bandara pun sempat panik dan harus mengejar anjing tersebut terlebih dahulu.
5. Toilet rusak
foto: primeedges.files.wordpress.com
Pesawat Delta rute Minnesota-Los Angeles pada tahun 2011 juga pernah mengalami pendaratan darurat karena toilet rusak. Hal ini diketahui dari kicauan gitaris Guns n' Roses melalui akun Twitternya yang saat itu tengah dalam pesawat tersebut.
6. Bayi kura-kura di landasan pesawat
Kekacauan jadwal penerbangan juga sempat dialami Bandara Internasional John F Kennedy New York pada 2011 lalu. Kekacauan tersebut disebabkan oleh 150-an bayi kura-kura yang merangkak di landasan pacu bandara. Kura-kura ini diduga adalah kura-kura hasil imigrasi dari kawasan yang dibangun di tepi pantai Jamaica. Butuh sekitar satu jam untuk mensterilkan bandara dari bayi kura-kura tersebut.
7. Sepasang berang-berang kabur
foto: investasibisnissampingan.blogspot.co.id
Pada tahun 2009 lalu, penumpang menyangka jika pengumuman awak pesawat yang menyatakan penerbangan continnental ditunda karena sepasang berang-berang kabur dari kargo adalah sebuah candaan. Para penumpang akhirnya percaya setelah melihat binatang tersebut berlari di landasan pacu. Akibatnya, penerbangan Houston ke Colombus, Ohio, ditunda selama lebih dari satu jam.
8. Kelebihan muatan
Pesawat easyJet menuju Jenewa terpaksa menunda penerbangannya selama 1,5 jam pada Januari 2015 karena dianggap terlalu berat untuk lepas landas. Seorang pria dan ketiga penumpangnya lainnya dirayu oleh pihak maskapai dan kru pesawat dengan uang tunai 400 Poundsterling (Rp 6 juta) agar mau turun dari pesawat. Hingga akhirnya pesawat itupun bisa terbang kembali.
9. Penumpang menyanyi
Pada mei 2013 lalu, maskapai penerbangan American AIrlines juga harus menurunkan salah satu penumpangnya karena menyanyi. Diketahui penumpang wanita itu, sejak lepas landas berulang-ulang menyanyikan lagu I will Always Love You milik Whitney Houston dan mengganggu penumpang yang lain. Pilot pun akhirnya memutuskan untuk mendarat darurat di Bandara Kansas City dan menurunkan wanita tersebut secara paksa.
10. Diserbu lebah
Lebah, hewan kecil ini ternyata juga bisa menjadi salah satu penyebab delay-nya suatu penerbangan. Lebah dalam jumlah banyak pernah menghinggapi sayap pesawat Delta Airlines di Bandara Internasional John F Kennedy, New York pada 2012 lalu. Kejadian ini bukan satu-satunya di dunia, pada April 2015 lalu pun kejadian yang sama juga dialami Allegiance Airlines yang sedang terbang menuju Minnesota. Menurut pawang lebah, lebah-lebah tersebut hanya beristirahat namun tetap saja menunggu lebah-lebah tersebut terbang lagi sama dengan harus menunda beberapa penerbangan.
11. Kelelawar masuk kabin
Pada tahun 2011, penerbangan pesawat Delta Airlines rute Wisconsin menuju Delaware pun sempat terganggu karena adanya kelelawar yang masuk ke kabin pesawat. Entah bagaimana caranya kelelawar tersebut bisa masuk ke dalam pesawat, namun kru harus bekerja keras untuk menangkap hewan mamalia ini. Dan akhirnya berhasil menguncinya dalam kamar mandi pesawat.
12. Melahirkan dalam pesawat
Kasus melahirkan dalam pesawat juga menjadi salah satu kejadian unik di pesawat. Baik di dalam maupun luar negeri, kasus seperti ini beberapa kali dihadapi. Makanya seorang pramugari dibekali keahlian seperti bidan agar bisa diandalkan jika ada kejadian seperti ini. Seperti seorang ibu yang melahirkan bayinya di atas ketinggian 33.000 kaki pada Oktober 2012 dalam pesawat Aeroflotf. Ibu ini dibantu oleh pramugari dan penumpang lainnya untuk melahirkan.
13. Pilot migrain
Tragedi ini dialami oleh maskapai Lufthansa rute Newark-Frankfurt pada 19 November 2012 lalu. Gara-garanya, co-pilot yang mengemudikan pesawat tiba-tiba mengalami migrain parah, pramugari pun harus membuat pengumuman apakah ada pilot lain diantara penumpang. Beruntungnya ada salah satu pilot dari North American Airlines di antara penumpang. Penumpang yang merupakan pilot itupun akhirnya menggantikan tugas pilot yang tengah migrain tersebut. Dan harus melakukan pendaratan di Dublin, untuk mengganti pilot yang asli.
14. Diganggu kawanan burung
Sudah berbagai cara dilakukan untuk mengusir kawanan burung-burung ini dari daerah sekitar bandara. Mulai dari memasang pita khusus untuk mempersulit kawanan burung ini terbang lalu lalang hingga alat khusus yang dapat mengirimkan gelombang suara yang dapat menakutinya, namun mereka tetap senang bermain di bandara ini.
15. Menabrak burung
Dalam kecepatan sangat tinggi, tabrakan pesawat dengan benda sekecil apapun di udara, pasti dapat membahayakan keselamatan pesawat dan penumpangnya. Contohnya jika pesawat menabrak burung dapat membuat sayap pesawat menjadi sobek, retak bahkan bisa hancur. Sebuah pesawat Singapore Airlines (SIA) bernomor penerbangan SQ391 terpaksa kembali ke Istanbul, Turki pada Agustus 2015 lalu sesudah menabrak kawanan burung, tak lama setelah lepas landas.
Recommended By Editor
- Kelakuan konyol ini bisa bikin kamu diturunin dari pesawat, catet!
- Curhat penumpang 'uji nyali' bersama Lion Air, bikin merinding!
- Nggak seenak yang kamu bayangkan, ini 15 curhatan pramugari
- Gara-gara guyon di pesawat, pria Thailand dituntut penjara 5 tahun
- Penerbangan delay 27 jam, bocah berkelainan jantung tidur di lantai