Brilio.net - Kucing memang binatang yang lucu, imut, dan ngegemesin. Namun seringkali mereka suka bikin onar, menjengkelkan, dan susah diatur.
Nah, buat kamu yang memelihara kucing, kamu pasti tahu dong, sifat luar dan dalam hewan mamalia ini. Berikut hal-hal yang hanya dipahami orang yang memiliki kucing, seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (7/10):
1. Kucing memang hewan yang unik. Mereka suka berlagak seperti bos di rumahmu.
2. Hewan ini juga suka bikin gara-gara dan tingkat keusilannya sangat akut.
3. Dia suka bermanja-manja denganmu meski kamu lagi sibuk kerja.
4. Bahkan saat kamu tiduran, dia suka duduk di dadamu.
5. Kucing termasuk hewan yang punya privasi yang tinggi. Jangan coba mengintip ketika dia lagi pacaran.
6. Saat kamu lagi makan, dia akan melihatmu terus-menerus yang artinya: "Kasih aku makan dong!"
7. Dia selalu ingin apapun makanan yang kamu makan...
8. Hampir seluruh hidupnya dihabiskan untuk tidur dan tidur.
9. Dia biasanya punya tempat tidur favorit.
10. Jangan pernah coba memegang tangan dan kakinya, mereka nggak suka!
11. Kucing suka dibelai lehernya, dia bakal merem melek keenakan.
12. Nggak cuma itu, kucing juga suka dielus-elus kepalanya...
13. Tapi nggak jarang pula, dia gampang bikin kamu emosi.
14. Ngngng, kayak gini...
15. Bagi dia, kaki dan tanganmu itu MAINAN!
16. Yang bikin jengkel, dia datang padamu kalau pas lagi lapar doang.. Huft!
17. Kalau nggak dikasih makan, dia pasang wajah memelas.
18. Setelah kenyang, kabur gitu aja. Belagak nggak kenal.
19. Tapi yang bikin kangen, momen main bareng dia.
20. Dan saat dia tidur pulas di dekapanmu. Uh!
Recommended By Editor
- 16 Kelakuan jahil kucing yang bikin gemes
- Lucunya kucing-kucing ini pakai kostum tokoh kartun
- Ini 8 kucing termahal dunia, unik dan dijamin bakal bikin kamu gemes!
- Saban hari mondar-mandir di sekolahan, kucing ini punya kartu pelajar
- Silsilah kucing ternyata bisa ditelusuri lewat sertifikat, unik!
- 12 Kelakuan kucing kepanasan ini bikin kamu geleng-geleng melihatnya