Brilio.net - Perkembangan musik jazz dari tahun ke tahun tak lepas dari andil musisi-musisi jazz dari seluruh dunia. Tak heran jika kamu bisa menjumpai penghargaan khusus musisi jazz yang diadakan di Indonesia hingga beberapa negara di dunia.
Penghargaan tersebut selain untuk memberikan apresiasi, tentu untuk memotivasi musisi muda untuk terus berkarya dan memberikan pengaruh luar biasa dalam dunia musik jazz. Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber beberapa penghargaan di beberapa negara di dunia, termasuk Indonesia, Kamis (19/11).
1. Jazz Goes to Campus (JGTC) Choice Awards
Sumber: jazzuality.com
JGTC Choice Awards sebagai apresiasi untuk musisi jazz Tanah Air. Dalam penghargaan ini, JGTC melibatkan beberapa juri, seperti Frans Sartono, David Taringan, Agus Basuni, David Karto dan Yance Manusama. Untuk proses penilaiannya sendiri, 50 persen dari panitia JGTC dan 50 persen juri panel. Lima kategori yang diberikan, antara lain yakni Young Talent, Album Choice of The Year, Life Time Achievement, Best New Comer dan Most Dedicated.
2. National Jazz Award, Australia
Sumber: australianjazz.net
Penghargaan di dunia musik jazz Australia ini dirancang untuk memberikan dorongan kepada musisi muda jazz tentunya. Penghargaan jazz paling bergengsi di Australia, National Jazz Awards, telah ada sejak 25 tahun lalu. Penghargaan ini layaknya kompetisi yang memilih 10 finalis untuk berkesempatan untuk memenangkan hadiah USD 12.000 dan kesempatan berharga untuk mendapatkan pengakuan industri musik jazz serta meningkatkan karir mereka.
Beberapa musisi yang pernah memenangi award ini di antaranya Barney McAll, James Muller, Phil Slater, Scott Tinkler, Michelle Nicolle dan Stephen Magnusson.
3. BBC Jazz Award
Sumber: BBCJazzAward.com
BBC Jazz Awards didirikan pada tahun 2001 dan merupakan salah satu penghargaan jazz terkemuka di Inggris. Ada penghargaan untuk Best Musisi, Terbaik Vokalis, Rising Star, Best Album, Jazz Inovasi, Radio 2 Jazz Artist, Layanan untuk Jazz, Best of Jazz antara lain. Tapi, sayangnya pada bulan Maret 2009, BBC membuat keputusan untuk menghentikan penghargaan BBC Jazz Awards.
4. The Parliamentary Jazz Awards
Sumber: The Parliamentary Jazz Awards
The Parliamentary Jazz Awards diadakan di Inggris, penghargaan ini diselenggarakan oleh anggota parlemen di Gedung Parlemen London. Jurinya terdiri dari lebih seratus anggota yang diambil dari seluruh partai politik Inggris. Penghargaan ini memiliki banyak kategori, seperti penghargaan Jazz Services, Jazz UK, Jazzwiss.
5. The Jazz FM Award
Sumber: Jazzfmawards.com
Penghargaan bergengsi lainnya dalam dunia musik jazz datang dari The Jazz FM Award, dimana penghargaan ini telah dua kali dilaksanakan pada 2013 dan 2015. Penghargaan ini untuk menghormati para musisi jazz dan penyanyi yang telah membuat kontribusi luar biasa dalam dunia musik jazz. Selain itu, para tamu akan disuguhi malam khusus dengan pertunjukan live dan presentasi tentang penghargaan The Jazz FM Award.
6. JJA Jazz Awards
Sumber: jjajazzawards.org
Asosiasi jurnalis jazz mengadakan penghargaan dalam dunia musik jazz di New York, JJA Jazz Awards. Penghargaan ini sudah ada sedak tahun 1997, salah satu indikator untuk memenangkan penghargaan ini yaitu keunggulan dalam musik jazz. Para pemenang tahunan JJA Jazz Awards bakal mengetahi pemenangnya melalu situs jjajazzawards.org dan acara kehormatan pemberian penghargaan para pemenang dilaksanakan di depan publik.
Mau tahu lebih detail mengenai musik jazz? Klik www.mldspot.com
Recommended By Editor
- Deretan musisi top jazz yang manggung di bus, nyesel nggak nonton!
- Kamu beruntung tinggal di kota ini, didatangi konser jazz berkelas!
- 6 Alasan kamu perlu menonton konser jazz yang dikemas ringkas ini
- Biar bisa menikmati jazz dengan asyik, 7 tips ini perlu kamu lakukan
- 12 Negara yang gelar konser musik di atas bus, di antaranya Indonesia!
- Pasti nggak nyadar, 20 lagu yang suka kamu dengar ini ternyata jazz
- Indonesia pusat musik jazz Asia, 11 hal ini buktinya!
- 11 Konser jazz yang unik & ciamik, dari atas bus hingga puncak gunung
- 15 Musisi muda jazz yang karya-karyanya sering memanjakan telingamu