Brilio.net - Hampir semua jenis penyu diklasifikasikan sebagai binatang yang terancam punah. Itu lantaran banyak penyu disembelih diambil telurnya, dagingnya, kulitnya bahkan tempurungnya.

Penyu-penyu itu mengalami perburuan dan eksploitasi yang berlebihan. Habitat mereka juga terancam akibat penangkapan yang disengaja para nelayan.

Meski menjadi hewan yang dilindungi, banyak orang yang tidak mempedulikan hal tersebut. Banyak yang masih mengonsumsinya dan memperjualbelikannya.

Salah satu buktinya adalah postingan di Facebook. Dalam postingan tersebut, pemilik akun bernama Kevin John Dula-Ogon Colonia mengunggah beberapa gambar yang menunjukkan potongan daging penyu. Kevin mengatakan daging penyu siap untuk ia masak untuk dijadikan menu makan.

Jadikan penyu menu sarapan, aksi orang ini dihujat netizen

Banyak netizen terkejut dan marah melihat postingan tersebut. Beberapa teman Facebook-nya pun memperingatkan bahwa hal itu merupakan tindakan ilegal dan berbahaya untuknya.

Seketika akun Facebook Kevin pun dinonaktifkan setelah postingannya ramai di media sosial. Kendati demikian, banyak netizen berharap bahwa mereka mendapatkan hukuman setimpal akibat aksinya tersebut.

"Hal ini dilarang. Kita semua harus bertanggung jawab dalam menjaga hewan langka agar tetap hidup dan tidak menjadi objek eksploitasi mereka orang-orang tidak bertanggung jawab," tutur, Richad, salah seorang teman Kevin, seperti dikutip brilio.net, Rabu (2/9) dari akun sosialnya.